Obat Penambah Sperma, Memangnya Jumlah Sperma Penting?

Obat Penambah Sperma, Memangnya Jumlah Sperma Penting?

Penulis: Heldania | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 13 Mei 2023

 

Sperma merupakan cairan yang mengandung sel-sel reproduksi pria berukuran mikroskopis dan biasanya dimasukkan ke dalam sistem reproduksi wanita selama berhubungan seksual. Sperma mampu membentuk janin apabila berhasil membuahi sel telur wanita.

Ada banyak faktor yang menentukan keberhasilan sperma dalam proses pembuahan tersebut, salah satunya jumlah sperma yang dimiliki oleh pria. Sebagai informasi, terdapat 100 juta sperma dalam setiap ejakulasi. Dari banyaknya jumlah sperma tersebut, satu sel sperma saja yang diperlukan untuk membuahi sel telur.

Pria butuh banyak sperma karena pria yang hanya mempunyai kurang dari 20 juta sperma per millimeter air mani (semen) akan kesulitan dalam melakukan pembuahan. Untuk menambah sperma, ada beberapa obat yang bisa Anda gunakan. Berikut informasinya!

Baca Juga: Berapa Lama Sperma Akan Bertahan Setelah Dikeluarkan?

Kenapa Jumlah Sperma Penting?

Jumlah sperma penting karena salah satu tanda masalah kesuburan adalah rendahnya jumlah sperma. Kesuburan seorang pria dapat dinilai dari jumlah dan kualitas sperma yang dimilikinya.

Pada umumnya, pria dengan sperma yang sehat akan mengeluarkan air mani yang kental dan berwarna putih keabu-abuan. Selain tingkat kekentalan dan warna, kesehatan sperma juga dapat dilihat dari volume air mani yang seharusnya lebih dari 2 ml.

Obat Penambah Sperma

Berikut beberapa obat penambah sperma yang bisa Anda coba:

1. Suplemen Fenugreek

Fenugreek merupakan obat herbal yang berasal dari tanaman bernama latin trigonella foenum-graecum.

Tanaman herbal yang umum digunakan sebagai bumbu masakan ini menawarkan banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk memperbanyak jumlah sperma.

Di dalamnya terkandung sejumlah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti:

Mengonsumsi suplemen fenugreek juga dapat meningkatkan kadar hormon testosteron. Hormon tersebut berperan penting dalam kesuburan dan gairah seksual pria.

Anda juga bisa mengharapkan manfaat berikut ini dari konsumsi suplemen fenugreek:

  • Peningkatan kadar testosteron
  • Kekuatan
  • Kehilangan lemak secara signifikan
  • Meningkatkan kinerja seksual
  • Meningkatkan fungsi ereksi dan frekuensi aktivitas seksual

2. Zinc (Seng)

Anda tidak hanya perlu memenuhi kebutuhan asupan zinc untuk memperkuat daya tahan tubuh, meredakan peradangan, atau mempercepat penyembuhan luka, namun juga untuk menambah jumlah sperma.

Salah satu mineral penting bagi tubuh namun tidak diproduksi sendiri oleh tubuh ini membantu mengobati infertilitas (gangguan kesuburan) pada pria.

Zinc dapat menangani kondisi infertilitas karena membantu meningkatkan produksi hormon testosteron yang merupakan hormon seks pria.

Zinc juga bermanfaat bisa dijadikan obat untuk mengatasi disfungsi ereksi dan meningkatkan kualitas sperma.

3. Ashwagandha 

Ramuan yang dipakai dalam pengobatan tradisional India ini dipakai sejak ribuan tahun lalu karena memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, salah satunya meningkatkan jumlah sperma. Berikut beberapa manfaat ashwagandha:

  • Membantu tubuh mengelola stres
  • Meningkatkan fungsi kognitif dan memori
  • Meningkatkan kekuatan otot
  • Meningkatkan kesuburan pria

Anda bisa mengonsumsi ashwagandha yang dibuat dalam bentuk ramuan dan digunakan sebagai tonik. Ashwagandha membantu meningkatkan jumlah sperma dan kesuburan pria dengan cara meningkatkan kadar hormon testosteron.

4. Akar Maca

Maca merupakan tanaman herbal yang sejak ribuan tahun lalu umum digunakan untuk meningkatkan kemampuan seksual, baik pria maupun wanita. Anda juga bisa konsumsi obat ini untuk meningkatkan jumlah sperma.

Akar maca bermanfaat bagi kesuburan pria dan mampu meningkatkan hasrat seksual pada pria. Rutin konsumsi akar maca membantu meningkatnya kualitas dan jumlah sperma yang berkaitan dengan kesuburan pria.

5. Tribulus Terrestris 

Suplemen herbal ini bermanfaat meningkatkan libido dan jumlah sperma. Tribulus terrestris sendiri merupakan tanaman berbunga yang sejak dulu dipakai dalam pengobatan tradisional Cina dan pengobatan Ayurveda India.

Meskipun tribulus terrestris tidak meningkatkan kadar testosteron, Anda bisa konsumsi suplemen ini untuk meningkatkan efek peningkatan libido testosteron. Mengonsumsi suplemen ini bisa membantu meningkatkan ereksi secara signifikan dan kepuasan seksual.

6. Makanan

Ada sejumlah jenis makanan yang bisa membantu menambah sperma, yaitu:

  • Makanan yang kaya akan antioksidan – Makanan yang kaya antioksidan membantu menambah jumlah sperma dan meningkatkan pergerakannya. Anda bisa perbanyak konsumsi jenis antioksidan dalam tubuh, seperti vitamin C dan vitamin E untuk mengurangi kerusakan DNA pada sperma.
  • Makanan yang mengandung selenium – Salah satu mineral yang mampu bekerja seperti antioksidan ini diyakini berfungsi menambah jumlah sperma dan meningkatkan kesuburan pria. Beberapa contoh makanan yang mengandung selenium adalah ikan tilapia, ikan tuna, ikan sarden, daging sapi, daging ayam, nasi merah, telur, dan bayam.
  • Makanan yang mengandung asam folat – Pria yang kekurangan asam folat atau vitamin B9 akan mengalami kesulitan dalam menghasilkan sperma yang sehat dan berkualitas. Jadi, usahakan untuk penuhi sekitar 400 mikrogram asupan asam folat setiap harinya untuk meningkatkan produksi sperma. Anda bisa konsumsi sayuran hijau, kacang-kacangan, dan buah-buahan sitrus, seperti lemon, jeruk mandarin, dan jeruk nipis.

Baca Juga: Ketahui 8 Fakta Menarik Seputar Sperma

Sumber

Healthline. (2020). 10 Ways to Boost Male Fertility and Increase Sperm Count. www.healthline.com

Healthline. (2017). 7 Tips for Healthy Sperm. www.healthline.com

CNY Fertility. (2022). Zinc and Sperm – Benefits for Male Fertility. www.cnyfertility.com

Medical News Today. (2019). What are the best ways to increase sperm count?. www.medicalnewstoday.com