7 Manfaat Vitamin B6 untuk Kesehatan Tubuh

7 Manfaat Vitamin B6 untuk Kesehatan Tubuh

Penulis: Fajar | Editor: Ratna

Ditinjau oleh: dr. R.A Adaninggar Primadia Nariswari Sp.PD

Terakhir ditinjau: 16 November 2022

 

Vitamin merupakan salah satu kandungan gizi yang kerap terkandung dalam sejumlah makanan yang bermanfaat bagi tubuh. Vitamin terdiri dari berbagai jenis, sesuai dengan kegunaan dan manfaatnya masing-masing.

Artikel ini membahas manfaat vitamin B6, atau yang dikenal juga dengan istilah piridoksin. Nutrisi tersebut penting untuk mengontrol metabolisme protein, lemak, dan karbohidrat. Selain itu, vitamin ini juga berfungsi menghindari seseorang dari sejumlah penyakit kronis.

Secara alami, tubuh manusia tidak memproduksi vitamin B6. Untuk mendapatkannya, seseorang harus mengkonsumsi makanan tertentu atau suplemen makanan bervitamin.

Baca Juga: Apa itu Vitamin B Kompleks? serta Manfaatnya bagi Tubuh

Manfaat

Berikut beberapa manfaat vitamin ini untuk tubuh.

1. Memperbaiki Mood, Mencegah Depresi

Nutrisi vitamin ini penting untuk kesehatan mental seseorang, karena memiliki manfaat untuk memperbaiki suasana hati atau mood serta menghindarkan seseorang dari depresi.

Vitamin ini diperlukan dalam memproduksi neurotransmitter untuk mengatur emosi, termasuk di antaranya serotonin, dopamin, dan asam gamma-aminobutyric.

Selain itu, juga berperan dalam menurunkan kadar asam amino homosistein dalam kadar darah tinggi, yang dapat menghindarkan seseorang dari depresi.

2. Mencegah dan Mengobati Anemia

Karena vitamin ini dapat memproduksi hemoglobin, maka nutrisi tersebut secara tidak langsung juga dapat menghindari seseorang dari risiko Anemia, pun mengobatinya.

Hemoglobin sendiri adalah protein yang berperan mengirim oksigen ke sel-sel tubuh seseorang. Saat seseorang memiliki hemoglobin rendah, maka sel tubuh tidak punya cukup oksigen.

Kondisi tersebut dapat memicu penurunan kadar sel darah merah, atau biasa disebut kondisi anemia. Hal tersebut membuat kondisi tubuh menjadi terasa lemah.

3. Mengontrol Emosi Saat PMS

Sejalan dengan manfaat vitamin tersebut dalam mengontrol emosi seseorang, manfaat khusus lainnya adalah mengontrol emosi dan gejala pre-menstruation syndrome atau PMS.

Sebuah penelitian yang melibatkan 60 wanita menunjukkan bahwa risiko gejala PMS menurun hingga 60 persen usai mereka mengkonsumsi 50 mg setiap harinya.

Namun, sejumlah sumber juga menyebut hilangnya gejala PMS usai konsumsi vitamin ini merupakan efek plasebo, atau efek semu dari konsumsi obat-obatan.

4. Mencegah Serangan Jantung

Secara teknis, vitamin ini mampu mencegah penyumbatan arteri. Artinya, manfaat yang mengikuti adalah menurunkan risiko seseorang terkena gangguan jantung.

Hal tersebut dikaitkan dengan fungsinya dalam menurunkan kadar homosistein tinggi, yang dapat memicu sejumlah penyakit. Sejumlah penelitian sudah membuktikan efek positifnya untuk kesehatan jantung.

5. Mengurangi Risiko Kanker

Kandungan vitamin B6 dalam tubuh dapat berperan mencegah risiko beberapa jenis kanker yang mengancam tubuh seseorang. Para peneliti menduga hal tersebut berkaitan dengan fungsinya dalam melawan peradangan yang memicu kanker.

Baca Juga: Berbagai Macam Manfaat Vitamin B12 bagi Tubuh 

6. Menyehatkan Mata

Vitamin ini juga berperan penting untuk kesehatan mata. Hal tersebut berkaitan dengan kadar homosistein dalam darah yang berisiko mengganggu kesehatan mata.

Selain itu, juga berperan aktif menekan peningkatan homosistein dalam darah. Sebuah penelitian juga menyebut vitamin B6 secara signifikan mampu menjaga kesehatan retina.

7. Meningkatkan Imun dan Kinerja Otak

Vitamin ini membantu reaksi kimia dalam sistem kekebalan atau imun tubuh. Dengan konsumsinya secara rutin, maka kekebalan tubuh akan membaik, dan terhindar dari risiko infeksi.

Selain itu, dengan fungsinya yang menekan produksi homosistein, kinerja otak seseorang pun akan menjadi lebih baik. Seseorang akan terhindar dari sejumlah risiko penyakit seperti Alzheimer dan Demensia.

Makanan yang Mengandung Vitamin B6

Vitamin ini tidak diproduksi secara otomatis oleh tubuh, maka dari itu untuk mendapatkan nutrisinya seseorang harus mengkonsumsi sejumlah makanan, seperti berikut:

  • Daging ayam, burung, atau kalkun
  • Ikan tuna
  • Kacang-kacangan
  • Gandum
  • Pisang
  • Susu
  • Tahu
  • Daging babi
  • Hati sapi

Untuk makanan olahan, vitamin B6 bisa Anda dapatkan dari sejumlah sereal, ataupun suplemen makanan bervitamin tertentu. Itulah sekiranya manfaat vitamin B6 dan makanan yang mengandungnya.

Baca Juga: Mengenal Macam-macam Vitamin dan Manfaatnya

Sumber

Healthline. (2018). 9 Health Benefits of Vitamin B6 (Pyridoxine). www.healthline.com

Medical News Today. (2020). The benefits and food sources of vitamin B6. www.medicalnewstoday.com

NHS. (2020). B vitamins and folic acid. www.nhs.uk

Web MD. (2020). Health Benefits of Vitamin B6. www.webmd.com