Manfaat Cangkang Telur

Manfaat Cangkang Telur

Penulis: Lely | Editor: Ratna

Telur dianggap sebagai salah satu makanan paling bergizi, tetapi pernahkah Anda mendengar bahwa cangkang telur juga bisa sama bergizinya dengan isinya? Kebanyakan dari Anda pasti membuang cangkang telur begitu saja karena tidak menyadari manfaat kesehatannya. Bagian cangkang telur mengandung berbagai nutrisi dan memiliki sederet manfaat kesehatan.

Cangkang telur merupakan lapisan luar telur yang keras, dan sebagian besar terdiri dari kalsium karbonat, yaitu bentuk umum dari kalsium dan sisanya terdiri dari protein dan mineral lainnya. Cangkang kalsium dapat memberikan kalsium yang cukup untuk kebutuhan harian orang dewasa, yaitu sekitar 1000 mg per hari.

Di bawah ini adalah berbagai manfaat kesehatan yang dapat Anda dapatkan dengan menggunakan atau mengonsumsi cangkang telur.

Baca Juga: Mudah Diolah, Berikut 11 Manfaat Telur Bagi Kesehatan

Suplemen Kalsium yang Efektif

Kalsium karbonat merupakan bentuk dari kalsium paling umum di alam yang membentuk kerang, terumbu karang, dan batu kapur. Ini juga merupakan bentuk kalsium termurah dan paling banyak tersedia dalam suplemen. Sebuah penelitian menemukan bahwa cangkang telur kaya akan sumber kalsium.

Selain kalsium, cangkang telur juga mengandung protein dan sejumlah kecil mineral lain, termasuk strontium, fluorida, magnesium, dan selenium. Sama seperti kalsium, mineral-mineral tersebut dapat berperan dalam kesehatan tulang

Dapat Mengurangi Risiko Osteoporosis

Osteoporosis adalah kondisi kesehatan yang ditandai dengan tulang lemah dan peningkatan risiko patah tulang. Umumnya usia lebih lanjut adalah salah satu kondisi dengan risiko paling tinggi terserang osteoporosis, tetapi asupan kalsium yang tidak memadai juga dapat menyebabkan pengeroposan tulang yang dapat berkembang menjadi osteoporosis seiring berjalannya waktu.

Jika Anda kekurangan kalsium, mengonsumsi suplemen dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan kalsium harian. Dan bubuk cangkang telur merupakan pilihan yang paling murah dan mudah.

Vitamin D3 dan magnesium yang terkandung dalam cangkang telur dapat memperkuat tulang dan secara signifikan meningkatkan kepadatan mineral tulang. Bubuk cangkang telur mungkin lebih efektif dalam mengurangi risiko osteoporosis daripada kalsium karbonat yang telah dimurnikan.

Membantu Remineralisasi Gigi

Kalsium menjadi salah satu mineral terpenting dalam tubuh untuk menjaga agar tulang tetap kuat dan sehat. Oleh sebab itu, Anda dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan kalsium harian tubuh Anda. Cangkang telur menjadi salah satu sumber kalsium yang luar biasa. Termasuk sumber kalsium murni yang ditemukan dalamnya dapat membuat tulang Anda menjadi lebih kuat, serta meningkatkan kesehatan gigi.

Ketika gigi mengalami demineralisasi, ia melepaskan kalsium dan fosfat ke dalam air liur mulut. Mineral kalsium dan fosfat dalam air liur akan membantu menetralkan asam untuk remineralisasi gigi Anda. Ini merupakan proses alami untuk mencegah kerusakan gigi. Tetapi ketika terlalu banyak gula yang dikonsumsi, tindakan remineralisasi akan terhambat sehingga memungkinkan bakteri masuk ke gigi dan menyebabkan gigi berlubang.

Karena bubuk cangkang telur sangat kaya akan kalsium, ini dapat digunakan untuk membantu proses remineralisasi. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2015, sampel gigi yang sudah didemineralisasi, kemudian direndam dalam larutan bubuk cangkang telur selama tujuh hari.

Dibandingkan dengan sampel gigi yang tidak dirawat, cangkang telur dapat meningkatkan remineralisasi dan meningkatkan kadar pH untuk menetralkan asam yang mempengaruhi enamel gigi.

Bermanfaat bagi Kesehatan Sendi

Cangkang telur telah dinyatakan sangat sehat untuk digunakan, tetapi jelas tidak dapat dikonsumsi langsung. Dianjurkan agar Anda menggunakan dalam bentuk bubuk halus, atau mencampurkannya dengan makanan lain. Cangkang telur mengandung asam hialuronat yang baik untuk kulit, juga kaya akan kolagen kondroitin, dan glukosamin yang membantu meredakan nyeri dan kekakuan sendi.

Mengeliminasi Racun Tubuh

Bubuk cangkang telur dapat menjadi salah satu solusi yang bagus untuk membersihkan darah, atau menghilangkan komponen beracun berbahaya lainnya dalam tubuh. Setidaknya, dengan minum tiga kelas campuran bubuk kulit telur dan air setiap hari, secara efektif dapat membantu Anda dalam menghancurkan racun-racun dari tubuh.

Anda dapat membuat bubuk cangkang telur sendiri di rumah atau membelinya. Bubuk kulit telur dapat Anda buat menggunakan alu dan lesung, dan pastikan untuk menggiling cangkang menjadi bubuk halus sebelum menggunakannya. Jika Anda berencana menyimpan bubuk untuk digunakan nanti, sebaiknya dikeringkan dahulu cangkang telur yang Anda gunakan sebelum dihancurkan.

Demikian berbagai manfaat cangkang telur bagi kesehatan, namun pengetahuan lebih mendalam diperlukan sebelum mencoba mengonsumsinya. Berkonsultasi dengan dokter mungkin menjadi solusi yang lebih tepat untuk menghindari efek negatif.

Baca Juga: Mana yang Lebih Sehat? Telur Ayam Kampung atau Ras?

Sumber

Healthline. (2017). The Benefits and Risks of Eating Eggshells. www.healthline.com

Lybrate. (2023). Eggshells – 5 Reasons You Must Start Eating Them Today!. www.lybrate.com

Natural Living Ideas. (2019). 4 Reasons To Eat Eggshells, How To Do It & 12 Other Uses. www.naturallivingideas.com

The Health Site. (2022). Are Eggshells Recommended For Good Health? 5 Health Benefits You Did Not Know About. www.thehealthsite.com