Efektifkah Memakai Test Pack Seminggu Sebelum Haid Datang?

Efektifkah Memakai Test Pack Seminggu Sebelum Haid Datang?

Penulis: Anggita | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 28 Desember 2022

 

Alat tes kehamilan atau test pack dapat bekerja dengan akurat jika Anda menggunakannya di waktu yang tepat.

Namun, apakah test pack tetap berfungsi saat Anda memakainya tepat ketika Anda belum mengalami keterlambatan haid, misalnya saja seminggu sebelum waktu haid datang? Simak artikel berikut untuk mengetahui jawabannya.

Baca Juga: Hasil Test Pack Samar, Apa Artinya?

Alasan Memakai Test Pack Walaupun Belum Terlambat Haid

Mungkin salah satu alasan Anda ingin buru-buru mengetes kehamilan adalah ketidaksabaran Anda dan pasangan, atau Anda sudah merasakan gejala kehamilan awal, seperti:

Gejala awal kehamilan mirip-mirip dengan gejala PMS atau sebelum menstruasi. Untuk memastikannya kembali, Anda bisa menunggu selama beberapa hari dan mengetes ulang.

Waktu Terbaik Memeriksa Kehamilan

Adapun waktu-waktu yang tepat untuk mulai memeriksa apakah Anda hamil atau tidak, adalah:

  • Setelah telat datang bulan, dan sudah melewati siklus menstruasi

Kapan Anda mengetahui bahwa menstruasi Anda telat? Setiap wanita mengalami siklus menstruasi yang berbeda-beda, mulai dari 30-36 hari.

Nah, hari ke-37 atau setelahnya bisa menjadi waktu yang baik untuk menggunakan alat tes kehamilan.

Namun perlu Anda ketahui bahwa Anda bisa tidak mendapatkan hasil positif meski Anda mengalami keterlambatan menstruasi, ataupun memang Anda  benar-benar hamil sekalipun.

Agar lebih pasti, Anda bisa mengunjungi dokter kandungan dan melakukan prosedur USG.

  • Pagi hari saat baru bangun

Urin Anda di pagi hari menjadi sangat pekat. Karena itu, pagi hari bisa dikatakan sebagai waktu terbaik untuk menggunakan test pack.

Selain karena alasan tersebut, hormon hCG juga cenderung akan lebih meningkat di pagi hari, sehingga hasilnya akan lebih meyakinkan Anda.

Walaupun begitu, bukan berarti Anda tak bisa melakukan tes di waktu lainnya.

Anda juga bisa melakukannya di siang hari atau malam hari, meskipun hasilnya bisa tidak sekuat ketika tes dilakukan di pagi hari.

  • Mengikuti instruksi test pack

Tentu saja agar hasil tes menjadi pasti, Anda perlu mengikuti instruksi penggunaan test pack yang tertera pada kemasan produk.

Berikut adalah cara yang bisa Anda ikuti:

    • Bukalah tutup plastik di area penyerapan urin, test pack memiliki ujung penyerap
    • Ujung penyerap boleh langsung diarahkan ke urin Anda, baik yang sudah Anda pindahkan ke dalam wadah atau di toilet
    • Lakukan selama 7-10 detik
    • Apabila Anda menggunakan wadah, Anda bisa memasukkan penyerap selama 10 detik
    • Tutup alat test pack dan letakkan secara horizontal
    • Tunggu hasilnya setelah 5 menit

Akurasi Penggunaan Test Pack

Saat ini, terdapat banyak sekali jenis dan merek yang ditawarkan oleh produsen alat tes kehamilan.

Tidak hanya itu, penggunaan test pack yang benar ternyata bisa memberikan hasil yang akurat hingga 99%.

Meski begitu, Anda mungkin saja mendapatkan hasil false positive, yang umumnya terjadi ketika Anda melakukan tes terlalu cepat.

False positive atau hasil positif yang palsu pada test pack, terjadi di saat tubuh Anda baru saja dibuahi, namun Anda mengalami keguguran.

Akhirnya, hormon-hormon kehamilan bisa tersisa di dinding rahim Anda dan membuat Anda berpikir bahwa Anda hamil.

Agar lebih yakin, Anda boleh mencoba beberapa test pack setelah Anda mengalami keterlambatan haid.

Jika hasilnya berbeda-beda, rencanakan untuk memeriksakan diri ke dokter kandungan.

Anda bisa menggunakan pemeriksaan darah atau ultrasound (USG) untuk memeriksa kehamilan Anda.

Baca Juga: Ketahui, Kapan Kehamilan Terdeteksi Test Pack

Sumber

Very Well Family. (2021). When Is the Best Time to Take a Pregnancy Test?. www.verywellfamily.com

NHS. (2018). Doing a pregnancy test – NHS. www.nhs.uk

UNC School of Medicine. Pregnancy Test Instructions | Time to Conceive. www.med.unc.edu

Mayo Clinic. (2021). Home pregnancy tests: Can you trust the results? – Mayo Clinic. www.mayoclinic.org