Pahami Cara Membasmi Kutu Anjing

Pahami Cara Membasmi Kutu Anjing

Penulis: Heldania | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 13 Maret 2023

 

Kutu adalah parasit umum yang memakan darah. Kutu tidak hanya menyebabkan ketidaknyamanan karena gigitannya, namun juga karena dapat menularkan beberapa penyakit seperti cacing pita dan anemia.

Kutu anjing merupakan salah satu jenis kutu yang mengiritasi anjing dan bisa dengan mudah menyebar di rumah.

Sebagian besar anjing alergi terhadap gigitan kutu. Saat digigit kutu, anjing akan menunjukkan beberapa gejala seperti menggaruk secara intens, kulit merah dan bersisik, koreng, dan rambut rontok.

Baca Juga: 6 Cara Alami Menghilangkan Kutu Kucing

Siklus Hidup Kutu Anjing

Kebanyakan kutu memiliki empat tahap kehidupan, yaitu telur, larva, pupa (dalam kepompong), dan dewasa.

Kutu memiliki siklus hidup yang bisa sangat cepat atau berlangsung berbulan-bulan hingga bertahun-tahun tergantung pada kondisi lingkungan di seluruh tahap kehidupan.

Penting untuk mengetahui tentang tahap-tahap ini karena Anda mungkin perlu menerapkan cara pembasmian kutu anjing yang berbeda tergantung pada siklus hidup kutu. Jadi pastikan Anda membaca label produk penghilang kutu dan ikuti petunjuknya sebelum digunakan.

Cara Membasmi Kutu Anjing

Jika kutu menyerang hewan peliharaan Anda atau menyebar di rumah Anda, Anda harus menangani masalah ini dengan cepat.

Sebab, kutu berkembang biak dengan cepat dan dapat berubah menjadi investasi serius yang menyebabkan masalah bagi Anda dan hewan peliharaan Anda.

Berikut beberapa cara membasmi kutu anjing yang dapat Anda lakukan:

1. Mandikan Hewan Peliharaan

Salah satu solusi untuk membasmi kutu adalah dengan memandikan hewan peliharaan Anda.

Gunakan air hangat, atau air dan sabun lembut, untuk membantu menghilangkan kutu dari bulu dan kulit hewan peliharaan Anda.

Jika ingin menggunakan sampo kutu atau sejenisnya, bicarakan dengan dokter hewan Anda terlebih dahulu.

Jenis sampo ini dapat menghilangkan minyak dari bulu hewan peliharaan Anda dan mengeringkan kulitnya.

Jika hewan peliharaan Anda alergi terhadap kutu, kulitnya mungkin sangat sensitif. Sejumlah bahan kimia dalam sampo kutu dapat memperburuk iritasi dan infeksi.

Meskipun memandikan hewan peliharaan dapat membantu proses pembasmian kutu, cara ini bukan keharusan.

Jika Anda khawatir tentang reaksi hewan peliharaan Anda, tidak apa-apa untuk melewati langkah ini. Anda juga harus menghindari memandikan hewan peliharaan Anda terlalu sering.

Bicaralah dengan dokter hewan untuk menentukan cara apa yang tepat untuk hewan peliharaan Anda.

Sebagian mungkin perlu mandi setiap hari untuk membasmi kutu yang parah, sementara sebagian yang lain hanya perlu mandi seminggu sekali, tergantung pada jenis sampo yang Anda gunakan.

2. Gunakan Sisir Kutu 

Kutu berukuran kecil, bergerak cepat, dan sulit ditangkap, Anda dapat menggunakan sisir kutu untuk membasminya.

Anda bisa coba mencelupkan sisir ke dalam campuran air dan sabun cuci piring untuk membantu menangkap kutu dan mencegahnya melompat.

Sisir kutu juga dapat membantu menghilangkan kotoran kutu, bintik cokelat tua atau hitam yang terlihat seperti serpihan lada.

Sisir juga dapat membantu menghilangkan telur kutu dari bulu hewan peliharaan Anda.

Pastikan untuk berhati-hati saat Anda menyisir di sekitar leher dan area ekor hewan peliharaan Anda karena di situlah tempat kutu biasanya bersarang.

3. Bunuh Kutu

Kutu biasanya berukuran kecil dan dan berwarna cokelat atau cokelat kemerahan.

Jika Anda melihat kutu di sisir kutu, celupkan sisir ke dalam air sabun yang panas untuk membunuh kutu.

Lebih baik gunakan air sabun yang panas untuk membunuh kutu karena kutu melompat dengan cepat dan sulit dibunuh dengan tangan.

4. Semprotkan Cuka Sari Apel

Cuka apel tidak dapat membunuh kutu, namun dapat membantu mengusirnya.

Kutu tidak menyukai bau atau rasa cuka apel, jadi coba semprotkan pada bulu hewan peliharaan Anda.

Caranya bisa dengan mengencerkan cuka sari apel dalam air dan tambahkan ke botol semprot.

Jika hewan peliharaan Anda tidak suka disemprot, celupkan kuas ke dalam campuran cuka apel dan oleskan ke bulunya.

Cara Membasmi Kutu Anjing di Rumah 

Selain membunuh kutu pada hewan peliharaan, Anda juga perlu menghilangkan kutu di rumah Anda.

Membasmi kutu anjing di rumah membutuhkan kesabaran. Diperlukan waktu selama tiga hingga empat bulan untuk menghilangkan kutu karena semua kutu di rumah Anda membutuhkan waktu selama ini untuk melewati tahap kehidupannya.

Berikut beberapa langkah yang perlu Anda lakukan untuk membasmi kutu di rumah Anda:

  • Cuci seluruh tempat tidur anjing dan mainan anjing menggunakan air sabun yang panas. Ulangi langkah ini sesering mungkin sampai siklus hidup kutu berakhir.
  • Cuci alas tempat tidur Anda, keset kamar mandi, dan selimut atau bantal menggunakan air panas.
  • Bersihkan semua karpet, lantai, gorden, dan perabotan. Anda perlu menyedot debu secara teratur untuk membasmi kutu di rumah.
  • Pilih dan gunakan semprotan atau fogger pengendalian kutu yang akan membasmi semua kutu dalam siklus hidupnya, atau hubungi pembasmi kutu setempat.
  • Pilih dan gunakan semprotan, pelet, atau obat kutu tidak beracun untuk halaman rumah Anda. Memotong rumput dan semak juga akan membuat halaman rumah Anda kurang mengundang kutu untuk bersarang. Pastikan pagar rumah Anda tidak mudah dilewati hewan dari luar rumah yang dapat membawa kutu masuk ke halaman rumah Anda.
  • Selama musim kutu, jangan biarkan anjing Anda berinteraksi dengan anjing asing dan pastikan teman-temannya bebas dari kutu.

Baca Juga: Dari Bahan Alami Hingga Obat Dokter, Ini Cara Ampuh Mengatasi Kutu Air

Sumber

American Kennel Club. (2022). How to Get Rid of Dog Fleas. www.akc.org

FETCH by WebMD. (2021). How to Remove Fleas From Your Pet. pets.webmd.com

PetMD. (2016). Symptoms of Fleas on Dogs. www.petmd.com

The Spruce Pets. (2022). Common Parasites Found on and Inside Dogs. www.thesprucepets.com