Pahami Cara Memakai Kondom yang Benar

Pahami Cara Memakai Kondom yang Benar

Penulis: Silvia | Editor: Alhasbi

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 4 Agustus 2023

 

Bagi Anda yang aktif secara seksual, wajib memahami bagaimana cara memakai kondom yang benar.

Kondom merupakan alat kontrasepsi yang biasa digunakan oleh pria saat melakukan hubungan seksual. Selain mencegah kehamilan, kondom juga dapat melindungi Anda dari risiko infeksi menular seksual.

Alat kontrasepsi ini terbuat dari bahan karet, sehingga sangat lentur dan menjadi pilihan banyak pasangan. Selain itu, harganya cukup terjangkau serta mudah untuk mengaplikasikannya.

Anda dan pasangan bisa melakukan eksperimen berbagai jenis kondom dengan berbagai variasi rasa sehingga aktivitas seksual lebih menyenangkan.

Namun, perhatikan dahulu apa saja hal yang boleh dan tidak dilakukan ketika menggunakan kondom.

Hal yang Harus Diperhatikan saat Menggunakan Kondom

Sebelum cara memakai kondom yang benar, sebaiknya perhatikan beberapa hal berikut ini.

  1. Gunakanlah kondom setiap kali berhubungan seksual jika Anda ingin mencegah kehamilan dan mengurangi risiko infeksi menular seksual. Namun, jangan gunakan kondom ketika Anda dan pasangan sedang menjalani program hamil.
  2. Pastikan kondom yang akan digunakan tidak rusak, robek, atau cacat.
  3. Periksa terlebih dahulu kemasan kondom untuk mengetahui tanggal kedaluwarsanya.
  4. Simpan kondom di tempat yang kering dan sejuk sehingga tidak rusak.
  5. Pilihlah kondom yang telah lolos uji dan memiliki sertifikasi kesehatan, khususnya dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
  6. Gunakan kondom yang dengan pelumas berbahan dasar air atau silikon sehingga tidak mudah rusak ketika menyimpan atau menggunakannya.

Baca Juga : Meski Sudah Memakai Kondom, Apakah Tetap Bisa Hamil?

Cara Memakai Kondom yang Benar

Ini dia cara pakai kondom yang benar, jangan sampai Anda dan pasangan salah menggunakannya:

  1. Periksa bagian kemasan untuk memastikan bahwa kondom tidak dalam keadaan rusak atau kedaluwarsa.
  2. Buka kemasan dengan penuh hati-hati sehingga kondom tidak rusak saat dikeluarkan. Jangan menggigit kemasan atau menggunakan gunting.
  3. Jepit bagian tengah lingkaran kondom dengan jari untuk mencegah udara masuk dan menimbulkan gelembung udara.
  4. Sebelum menggunakan kondom, pastikan penis sudah ereksi secara sempurna. Pegang ujung kondom dan letakkan di bagian kepala penis.
  5. Sisi yang digulung harus menghadap ke bagian luar, kemudian Anda bisa membuka gulungan kondom dengan perlahan ke arah pangkal penis. Anda juga bisa menggunakan pelumas untuk memudahkan langkah ini.
  6. Apabila gulungan kondom tidak bisa turun ke bagian pangkal penis, artinya pemakaian kondom terbalik. Ketika Anda memakai kondom dengan cara tidak tepat, Anda bisa mengulanginya dari langkah awal.
  7. Sisakan beberapa cm ujung kondom sehingga bisa menjadi ruang untuk menampung air mani ketika ejakulasi. Hal ini juga berguna untuk mencegah kondom pecah saat Anda gunakan.
  8. Setelah selesai berhubungan seksual, segera keluarkan penis dari vagina. Ketika mengeluarkan penis, tahan ujung kondom pada pangkal penis agar kondom tak terlepas di dalam vagina dan menumpahkan air mani ke dalamnya.
  9. Ketika penis berhasil keluar sepenuhnya dari vagina, tarik kondom secara hati-hati dari penis Anda. Ini berguna untuk menjaga agar air mani di dalam kondom tidak tumpah keluar.
  10. Bungkus kondom yang telah terpakai dengan tisu atau selembar kertas dan buang di tempat sampah dengan aman.

Hindari Hal Berikut saat Memakai Kondom

Setelah mengetahui cara pakai kondom yang benar, Anda juga perlu memahami hal-hal apa saja yang tidak boleh Anda lakukan ketika menggunakan kondom.

Berikut hal-hal yang seharusnya dihindari ketika Anda memakai kondom:

  • Jangan menyimpan kondom di dalam dompet karena suhu area ini bisa berubah menjadi sangat panas sehingga kondom lebih mudah rusak atau sobek.
  • Hindari untuk menggunakan pelumas berbahan dasar minyak seperti baby oil, lotion, atau petroleum jelly karena bisa merusak kondom ketika menggunakannya, dan mengurangi efektivitasnya dalam mencegah kehamilan.
  • Satu kondom hanya boleh Anda gunakan satu kali saja dan hindari untuk menggunakannya berulang kali. Hal ini karena kondom bisa saja sudah rusak atau sobek sehingga tak dapat menampung air mani dengan baik.
  • Pilih kondom dengan bahan yang aman untuk mencegah iritasi. Sebaiknya tidak menggunakan kondom dengan bahan spermisida, karena lebih berisiko menyebabkan alergi.
  • Gunakanlah satu kondom saja saat melakukan hubungan seksual, jangan menggunakan lebih dari satu kondom secara bersamaan. Sebab, gesekan kedua kondom bisa meningkatkan kerusakan atau sobek dan lebih berisiko untuk pecah saat Anda gunakan.

Baca Juga : Begini Cara Pakai Kondom Wanita yang Benar

Sumber

CDC Centers for Disease Control and Prevention. Male (External) Condom Use. cdc.gov

NHS. Condom tips. nhs.uk

NHS. How do I use a condom?. nhs.uk

WebMD. (2021). Condoms. Webmd.com