Ketahui Cara Pemakaian Minoxidil untuk Menumbuhkan Rambut

Ketahui Cara Pemakaian Minoxidil untuk Menumbuhkan Rambut

Penulis: Ratna

Ditinjau oleh: dr. R.A Adaninggar Primadia Nariswari Sp.PD

Terakhir ditinjau: 24 September 2022

 

Minoxidil adalah obat yang berfungsi untuk merangsang pertumbuhan rambut. Selain itu, obat ini juga dapat membantu untuk mencegah kebotakan. Umumnya obat ini akan lebih efektif bagi seseorang yang berusia dibawah 40 tahun. Rambut Anda mungkin saja tidak langsung tumbuh saat awal penggunaan, Anda perlu beberapa minggu setelah penggunaan.

Perlu diketahui bahwa obat ini tidak dapat mengatasi kebotakan secara permanen. Rambut akan kembali rontok ketika penggunaan obat dihentikan.

Baca Juga: 10 Penyebab Rambut Rontok yang Perlu Diketahui

Sebelum Menggunakan Minoxidil

Beberapa hal perlu Anda ketahui sebelum memutuskan untuk menggunakan obat ini. Hal ini perlu agar tidak terjadi efek yang tidak Anda inginkan. Berikut ini hal-hal yang harus diketahui sebelum menggunakannya, antara lain:

  • Beri tahu dokter jika Anda alergi terhadap minoksidil atau bahan-bahan yang terkandung didalamnya.
  • Beri tahu dokter obat resep dan nonresep yang sedang Anda gunakan, terutama guanethidine (Ismelin), obat lain untuk tekanan darah tinggi, dan vitamin.
  • Konsultasikan juga apabila Anda sedang atau berencana mengonsumsi suplemen atau obat-obatan herbal.
  • Beri tahu dokter jika Anda memiliki atau pernah menderita penyakit jantung, ginjal, hati, atau masalah pada kulit kepala.
  • Konsultasikan pada dokter jika Anda sedang hamil, berencana untuk hamil, atau sedang menyusui. Segera hubungi dokter jika Anda hamil saat menggunakan minoksidil.
  • Hindari paparan sinar matahari setelah mengonsumsinya. Penggunaan minoksidil membuat kulit lebih sensitif terhadap sinar matahari. Gunakan pakaian pelindung, kacamata hitam, dan tabir surya dalam kondisi yang memaksa.
  • Efek dari obat ini mungkin baru akan muncul setelah kurang lebih 4 bulan pemakaian.

Baca Juga: 10 Perawatan Alami Rambut yang Dapat Dilakukan di Rumah

Cara Penggunaan

Agar mendapatkan hasil yang maksimal Anda pemakaian obat harus tepat dan benar. Berikut ini cara penggunaan obat yang perlu Anda ketahui, antara lain:

  • Minoxidil umumnya berupa obat oles yang dapat Anda oleskan pada kulit kepala. Anda dapat menggunakannya dua kali dalam sehari.
  • Ikuti dosis yang sudah dokter tentukan atau ikuti dosis sesuai dengan aturan yang tercantum pada kemasan.
  • Hindari menggunakan obat melebihi dosis. Hal ini tidak akan mempercepat atau memperbanyak rambut yang tumbuh, namun justru dapat mengakibatkan efek samping yang buruk.
  • Terdapat tiga aplikator khusus. Aplikator semprotan untuk area kulit yang luas, aplikator semprotan untuk area kulit yang lebih sempit, dan aplikator gosok. Anda dapat memilih sesuai dengan kebutuhan kemudian pasangkan pada obat sesuai dengan petunjuk.
  • Hindari menghirup cairan yang tersemprot.
  • Usahakan kulit kepala dalam keadaan kering sebelum menggunakannya.
  • Hindari mengoleskannya pada bagian tubuh lain dan jauhkan dari mata dan area tubuh yang sensitif atau area yang kulit yang sedang iritasi.
  • Apabila terkena mata atau area lain segeralah cuci dengan air bersih. Hubungi dokter apabila terjadi iritasi.

Efek Samping

Berikut ini merupakan efek samping yang umumnya terjadi akibat penggunaan minoxidil, antara lain:

  • Terjadi perubahan pada warna rambut, baik pada pria maupun wanita. Rambut Anda mungkin menjadi lebih gelap atau lebih tebal.
  • Kulit kepala mengalami gatal, kering, bersisik, mengelupas, iritasi, atau terbakar.

Efek samping ringan mungkin akan hilang dalam beberapa hari. Namun, segera hubungi dokter apabila gejala tak kunjung hilang atau menjadi lebih parah. Anda juga perlu segera menghubungi dokter apabila mengalami hal-hal berikut, antara lain:

  • Iritasi kulit kepala yang parah
  • Tumbuhnya rambut pada area wajah yang tidak diinginkan
  • Peningkatan detak jantung
  • Pertambahan berat badan yang cepat
  • Kesulitan bernapas, terutama saat berbaring
  • Nyeri dada, lengan, atau bahu
  • Gangguan pencernaan yang parah
  • Pusing
  • Pingsan

Baca Juga: Tips Menumbuhkan Rambut yang Botak

Sumber

Drugs.com. 2020. Minoxidil topical . www.drugs.com

Healthline. 2018. Minoxidil, Oral Tablet. www.healthline.com

Mayo Clinic. 2020. Minoxidil (Topical Route). www.mayoclinic.org

Medline Plus. 2017. Minoxidil Topical. www.medlineplus.gov

WebMD. Minoxidil . www.webmd.com