Keluar Darah Terus Menerus Pasca Keguguran, Apakah Aman?

Keluar Darah Terus Menerus Pasca Keguguran, Apakah Aman?

Penulis: Nunik | Editor: Ratna

Pendarahan pada saat hamil adalah salah satu tanda keguguran. Apalagi bisa perdarahan tersebut ditandai dengan kram perut. Hal ini bisa saja terjadi karena tubuh mengeluarkan sisa jaringan pada rahim yang sebetulnya normal. Keluar darah terus menerus pasca keguguran, apakah aman?

Keadaan pendarahan setelah keguguran umumnya akan muncul bercak darah dalam jumlah sedikit. Namun setelah itu, bisa saja menjadi jauh lebih banyak ketika leher rahim melebar dan kosong.

Baca Juga: Ketahui Metode Pembersihan Rahim Setelah Keguguran

Keluar Darah Terus Menerus Pasca Keguguran, Apakah Aman?

Pendarahan yang terjadi setelah keguguran bukan berarti tak normal. Biasanya setelah mengalami keguguran, pendarahan akan dibarengi dengan rasa selama beberapa hari.

Apabila Anda mengalami hal tersebut jangan pernah cemas. Hal ini karena keadaan tersebut sebenarnya normal. Perdarahan bisa terjadi karena mukosa rahim rusak setelah keguguran.

Hal ini mengakibatkan perdarahan dan rasa sakit pada perut memakan waktu sekitar dua minggu. Untuk tingkat keparahannya berbeda-beda pada setiap wanita.

Bahkan, ada wanita yang tidak merasakan sakit sama sekali. Perdarahan bisa disebabkan karena adanya perlakukan medis yang Anda terima ketika mengalami keguguran.

Biasanya jika melakukan prosedur operasi untuk membersihkan sisa jaringan di rahim, maka akan muncul pertanda bahwa rahim sudah pulih kembali.

Lama Waktu Pendarahan Setelah Keguguran

Pada beberapa kasus, perdarahan yang cepat berhenti malah diikuti dengan perdarahan berat sekitar dua minggu kemudian.

Untuk pendarahan berat ini biasanya disebabkan, karena tubuh masih dalam proses pembersihan. Namun, bila darah masih keluar dan rasa sakit berlanjut melebihi batas waktu normal.

Maka alangkah lebih baik, konsultasi dengan dokter terkait keluhan yang Anda rasakan.

Lama waktu berlangsungnya pendarahan setelah keguguran antara satu wanita dan wanita lain berbeda. Namun, bila Anda mengalami lebih dari satu kali frekuensi keguguran, lama waktunya juga dapat berbeda.

Umumnya, pendarahan dalam jumlah banyak bisa berlangsung sampai 3-5 jam sejak keluarnya perdarahan hebat. Sementara itu, untuk perdarahan dalam jumlah lebih ringan, akan berlangsung sekitar 1-2 minggu.

Pendarahan setelah keguguran dalam jumlah sedikit, baru akan terjadi jika janin dan jaringan di dalam kandungan berhasil dikeluarkan. Jadi hal tersebut yang harus dilakukan selama pendarahan setelah keguguran. Apabila setelah keguguran pendarahan masih terjadi, maka perlu beberapa saat untuk membersihkannya kembali.

Baca Juga: Tips Pemulihan Diri Setelah Keguguran

Hal yang Tidak Dianjurkan

Alangkah baiknya, selama pendarahan masih terjadi, Anda tidak dianjurkan untuk memasukkan apapun pada vagina.

Bahkan, Anda tidak disarankan untuk melakukan hubungan seksual hingga pendarahan berhenti. Sebagai gantinya, Anda bisa menggunakan pembalut.

Anda juga sangat dianjurkan untuk bisa memperbanyak istirahat dan tidak melakukan aktivitas berat. Apalagi selama mengalami pendarahan untuk memulihkan diri.

Selama Anda mengalami perdarahan, beberapa orang menggambarkannya sebagai periode menstruasi yang berat. Bahkan biasanya, kram perut hanya terjadi selama menstruasi juga akan terasa.

Selain itu, Anda juga akan merasakan nyeri pada punggung, khususnya di bagian bawah. Keadaan ini tentunya akan menghambat Anda dalam melakukan aktivitas harian.

Apabila rasa nyeri pada bagian bawah perut terasa, maka Anda dapat mengandalkan obat pereda nyeri. Namun sebelumnya, bisa tanyakan dahulu obat yang tepat pada dokter kandungan.

Hal yang sangat penting dilakukan setelah mengalami keguguran adalah membersihkan semua isi rahim. Ini  bisa saja terjadi pada jaringan kehamilan yang tersisa dalam rahim sehingga bisa menyebabkan infeksi. Semoga informasinya bisa menjadi referensi untuk Anda.

Baca Juga: Tak Ingin Keguguran? Hindari Makanan dan Minuman Berikut!

NHS. (2022). What happens -Miscarriage. www.nhs.uk

The Women’s. Treating miscarriage. www.thewomens.org.au

Verywell Family. (2020). Complications After a Miscarriage. www.verywellfamily.com

Pregnancy Birth & Baby.  Your health after a miscarriage. www.pregnancybirthbaby.org