5 Tips Sederhana Hilangkan Selulit (Stretch Mark) Bandel di Tubuh

5 Tips Sederhana Hilangkan Selulit (Stretch Mark) Bandel di Tubuh

Penulis: Niahappy

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari

Terakhir ditinjau: 30 Mei 2020

 

Selulit atau stretch mark biasanya timbul karena perubahan berat badan atau setelah melahirkan. Walau tidak sakit dan mengganggu aktivitas, selulit dianggap mengurangi estetika keindahan tubuh.

Selulit memang sulit dan lama hilangnya. Cara-cara alami maupun sederhana hanya punya efek yang kecil dan tidak menghilangkan selulit secara utuh. Namun setidaknya cara tersebut bisa sedikit menyamarkan selulit pada tubuh.

1. Pengelupasan Kulit

Rajin lakukan pengelupasan (eksfoilasi) kulit dengan memakai scrub atau sikat. Pengelupasan ini bertujuan untuk angkat sel kulit mati sehingga kulit lebih cerah dan lembut. Kulit yang cerah akan menyamarkan selulit secara otomatis.

Selain itu, krim perawatan kulit pun akan terserap lebih sempurna.

Pilih scrub sesuai jenis kulit dan teliti . Bahan tambahan seperti vitamin E, minyak kelapa, dan ekstrak chamomile yang baik untuk kesehatan kulit.

2. Oleskan Losion atau Krim Kulit

Obat berbentuk krim alau losion yang dioleskan ke kulit biasanya lebih ampuh dan cepat dalam hilangkan selulit. Namun penggunaannya harus sesuai aturan dokter. Sebab kandungan tertentu dalam krim bisa timbulkan alergi pada beberapa orang.

Biasanya dalam krim untuk selulit terdapat kandungan asam retinoat dan asam glikoat. Bahan tersebut ampuh untuk hilangkan selulit baru. Hal ini berkaitan dengan kemampuan keduanya untuk tingkatkan produksi kolagen.

Kolagen dapat cerahkan kulit dan menjaganya agar tidak kusam. Fungsi lain kolagen adalah kembalikan elastisitas kulit agar terlihat lebih kencang.

Apabila anda sedang hamil atau menyusui, konsultasi dengan dokter kulit untuk pemakaian krim yang mengandung asam retinoat atau asam glikoat, ya.

3. Oleskan Masker Alami

Masker tidak hanya untuk wajah, namun bisa digunakan untuk bagian tubuh lain. Masker alami dapat dibuat dengan mudah dari campuran beberapa bahan yang terkenal bagus untuk kulit. Misalnya aloe vera, madu, gula, lemon, maupun kunyit.

Memang manfaat masker alami tidak akan terlihat secepat bahan kimia, namun dijamin tidak punya efek samping. Sedikit demi sedikit perubahan warna kulit yang lebih cerah dan elastis dapat dirasakan setelah penggunaan rutin

Baca Juga: Resep Masker Wajah Homemade yang Ampuh, Praktis, dan Murah

4. Jaga Kelembapan Kulit

Menjaga kelembapan kulit bertujuan untuk mencegah kerutan pada kulit. Kerutan tersebut bisa bikin selulit lebih terlihat jelas.

Jaga kelembapan kulit dari luar maupun dalam dengan menggunakan pelembap serta konsumsi air yang cukup.

5. Pakai Minyak Vitamin E

Vitamin E punya peran dalam pembuatan dan pertumbuhan sel kulit baru. Mengoleskan minyak vitamin E dapat cegah munculnya selulit maupun hilangkan selulit baru.

Menurut penelitian, vitamin E efektif untuk samarkan selulit pada wanita pasca hamil.

Selain untuk selulit, vitamin E juga baik untuk kesehatan kulit secara umum.

Sebenarnya ada cara yang lebih cepat untuk membasmi selulit, yaitu operasi laser, microneedling dan lainnya. Namun biayanya cukup besar untuk sekedar menghilangkan selulit yang tidak berbahaya. Keputudan ada di tangan anda!

Sumber

Sumber:
Stretch Mark. 2016. www.mayoclinic.org
How to Fade Stretch Marks Naturally. 2017. www.livestrong.com
Home Remedies for Stretch Mark: 5 Ingredients to Try. 2018.www.healthline.com
Getting Rid of White Stretch Mark. 2018. www.healthline.com