Benarkah Buah Nanas Bagus untuk Pencernaan?

Benarkah Buah Nanas Bagus untuk Pencernaan?

Penulis: Nunik | Editor: Ratna

Nanas merupakan salah satu jenis buah yang mudah sekali ditemui di lingkungan kita. Jenis buah yang satu ini memberikan sensasi rasa segar, asam, dan manis. Cocok sekali dikonsumsi di tengah lingkungan tropis seperti Indonesia. Tak hanya segar dan enak, nanas ternyata juga menyimpan begitu banyak manfaat bagi kesehatan tubuh terutama untuk bagian pencernaan.

Baca Juga: 7 Manfaat Nanas Madu Bagi Kesehatan

Kandungan Gizi Buah Nanas

Sebelumnya, penting untuk Anda ketahui bahwa buah nanas punya kandungan gizi yang terbilang lengkap. Buah berwarna kuning ini sangat baik bagus karena kandungan gizi di dalamnya terbilang lengkap. Tak hanya baik untuk orang dewasa namun juga anak-anak. Berikut adalah beberapa zat gizi yang terkandung dalam buah nanas:

  • Kalori
  • Protein
  • Karbohidrat
  • Mangan
  • Vitamin C
  • Vitamin B6
  • Kalium
  • Magnesium
  • Niasin
  • Tembaga
  • Serat
  • Riboflavin
  • Zat besi
  • Asam pantotenat

Semua zat gizi ini sangat dibutuhkan oleh tubuh agar tetap sehat dan bisa beraktivitas seperti biasa. Konsumsi nanas secara rutin akan benar-benar efektif untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh sehari-hari. Kandungan gizi pada nanas ternyata juga punya peran besar dalam memelihara sistem pencernaan di tubuh kita. Kira-kira apa saja fungsi nanas bagi kesehatan pencernaan?

Peran Nanas Menjaga Pencernaan

Menjaga kesehatan sistem pencernaan bisa dilakukan dengan berbagai cara dan salah satunya dengan mengonsumsi jenis makanan tertentu. Contoh paling mudahnya adalah dengan mengonsumsi buah nanas. Berikut adalah beberapa manfaat nanas bagi sistem pencernaan tubuh manusia:

1. Mengatasi Sembelit

Nanas diketahui mengandung serat yang cukup tinggi. Kandungan serat ini sangatlah baik untuk pencernaan manusia dan efektif untuk mengatasi sembelit. Sembelit merupakan kondisi dimana seseorang akan kesulitan untuk BAB. Hal ini bisa terjadi karena kurang konsumsi serat sehingga sebaiknya Anda menambah asupan serat dari berbagai jenis buah dan sayur termasuk nanas.

2. Meredakan Diare

Selain mengatasi sembelit, nanas juga akan membantu meredakan diare. Memang pada intinya serat dalam nanas sangat efektif memelihara kesehatan sistem pencernaan. Saat ada gangguan pencernaan, baik itu sembelit atau diare bisa diatasi dengan konsumsi nanas. Konsumsi nanas saat diare bisa membantu membuat feses jadi lebih padat. Diare pun akan mereda dan siklus BAB kembali seperti semula.

3. Meringankan Peradangan Usus

Nanas ternyata bisa membantu meredakan inflamasi atau peradangan dalam tubuh. Dalam buah nanas terdapat sebuah enzim bernama bromelain. Enzim ini terbukti efektif untuk mengatasi inflamasi dan meredakan gejala peradangan yang muncul di tubuh. Enzim bromelain ini akan bekerja efektif meredakan peradangan usus akibat adanya penyakit kolitis ulseratif.

4. Memperlancar Metabolisme

Konsumsi nanas juga bisa memperlancar metabolisme dalam tubuh. Itulah mengapa nanas juga sering dijadikan sebagai salah satu bahan makanan yang efektif membantu mengendalikan dan menurunkan bobot tubuh. Nanas memiliki kandungan kalori yang cukup rendah dan bisa memberi efek signifikan pada metabolisme tubuh.

Selain memberi manfaat untuk sistem pencernaan, nanas ternyata juga punya banyak manfaat lainnya. Misalnya saja meningkatkan kekuatan imunitas tubuh sehingga tak mudah sakit, menjaga kesehatan reproduksi kaum pria, mencegah penyakit kanker, sumber antioksidan yang tubuh butuhkan. Kemudian masih ada banyak lagi manfaat yang bisa diberikan oleh buah nanas ini.

Mulailah mengonsumsi nanas secara rutin untuk mendapatkan manfaatnya bagi tubuh. Konsumsi nanas bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Anda bisa memakannya langsung, menyajikannya dalam bentuk jus, atau dilengkapi dengan garam dan sambal rujak. Pilih jenis nanas yang tepat dan memiliki rasa manis agar lebih mudah untuk Anda konsumsi.

Baca Juga: Konsumsi Nanas dan Minuman Bersoda Menyebabkan Keguguran? Ini Faktanya!

Sumber

Everyday Health. (2019). 8 Scientific Health Benefits of Pineapple. www.everydayhealth.com

Web MD. (2021). Health Benefits of Pineapple. www.webmd.com

Healthline. (2022). Pineapple: 8 Impressive Health Benefits. www.healthline.com

Cleveland Clinic. (2021). The Many Health Benefits of Pineapple. Health.clevelandclinic.org