Kenali Bakteri Baik Lactobacillus Casei dalam Ususmu

Kenali Bakteri Baik Lactobacillus Casei dalam Ususmu

Penulis: Anita | Editor: Ratna

Jika Anda senang menyantap yogurt maka Anda sudah tidak asing dengan bakteri baik Lactobacillus casei yang sering ada di dalam makanan yang mengandung probiotik. Mikroorganisme ini memiliki beragam manfaat yang baik untuk kesehatan.

Penasaran dengan bakteri baik Lactobacillus casei dan manfaatnya bagi kesehatan? Telusuri informasi selengkapnya melalui artikel ini!

Berkenalan dengan Lactobacillus Casei

Tidak semua bakteri merusak tubuh karena ada beberapa bakteri baik yang justru bermanfaat bagi kesehatan, salah satunya adalah Lactobacillus casei yang baik untuk usus.

Lactobacillus casei adalah bakteri gram positif yang membantu proses pencernaan dan penyerapan nutrisi-nutrisi dari makanan di usus.

Selain berperan dalam proses pencernaan, probiotik Lactobacillus casei juga bermanfaat untuk menjaga keseimbangan usus dengan mencegah perkembangbiakan bakteri jahat dalam sistem pencernaan.

Bakteri Lactobacillus casei ditemukan dapat mengatasi diare yang disebabkan oleh antibiotik ataupun infeksi mikroorganisme. Uniknya, probiotik ini juga dapat digunakan untuk mencegah infeksi saluran pernapasan atas dan memiliki efek antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas.

Bakteri baik Lactobacillus case bisa menanggulangi beberapa gangguan pada pencernaan lain, seperti:

  • Sembelit
  • Intoleransi laktosa
  • Penyakit inflamasi usus
  • Sindrom Iritasi usus besar
  • Penyakit Chron
  • Kolitis ulseratif

Sebenarnya masih ada beberapa khasiat lain dari bakteri Lactobacillus casei yang masih memerlukan riset lebih lanjut, seperti:

  • Menanggulangi infeksi virus norovirus dan bakteri H.pylori yang memicu infeksi pada lambung.
  • Mengatasi infeksi parasit cacing otot dan jamur candida
  • Meningkatkan daya tahan tubuh wanita setelah masa persalinan
  • Mengurangi peradangan dalam tubuh
  • Mengatasi gejala dan peradangan akibat artritis atau radang sendi
  • Meredakan dan mencegah alergi
  • Mengurangi jumlah bakteri penyebab peradangan pada gusi
  • Menurunkan kadar kolesterol
  • Menjaga tingkat gula darah
  • Meredakan gejala dermatitis
  • Mengatasi resistensi insulin dan glukosa
  • Baik untuk orang yang mengalami masalah pada organ hati akibat konsumsi alkohol secara berlebih.
  • Mengurangi efek racun yang masuk ke dalam tubuh
  • Meningkatkan fungsi otak
  • Berpotensi mencegah kambuhnya kanker usus besar dan kandung kemih serta menghambat pertumbuhan tumor.

Meskipun memiliki beragam manfaat untuk kesehatan, Anda tetap perlu mengonsumsi probiotik ini dalam jangka panjang untuk merasakan efeknya. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan pola makan untuk bisa meraup khasiat dari bakteri baik Lactobacillus casei secara menyeluruh.

Konsumsilah makanan yang bergizi imbang serta rendah lemak, garam, dan gula, seperti sayur-mayur, buah-buahan, biji-bijian utuh, dan protein rendah lemak.

Bagaimana Cara Mengonsumsi Lactobacillus Casei?

Lactobacillus casei sebenarnya ada di dalam pencernaan manusia, tapi Anda bisa mendapatkan probiotik ini dalam makanan yang diferementasi, seperti yogurt, minuman berbahan dasar susu yang sudah difermentasi, dan beberapa macam keju.

Selain dari makanan dan minuman, Anda juga bisa mengonsumsi bakteri baik Lactobacillus casei dalam bentuk suplemen. Jika Anda memilih Lactobacillus casei dalam bentuk suplemen, maka Anda perlu membaca petunjuk pemakaian yang tertera di label.

Efek Samping

Secara umum, mengonsumsi Lactobacillus casei tidak akan menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh. Namun, beberapa orang mungkin dapat mengalami efek samping ringan, seperti perut bergas dan kembung.

Orang-orang dengan kondisi medis tertentu atau yang menderita gangguan pada sistem imun tubuh berpotensi mengalami efek samping serius dari konsumsi bakteri baik Lactobacillus casei berupa infeksi.

Jika Anda mengalami efek samping ringan seusai mengonsumsi suplemen, makanan, atau minuman yang mengandung Lactobacillus casei, cobalah untuk mengurangi dosis atau porsinya sebelum perlahan-lahan menaikkan takarannya lagi.

Orang yang mengalami masalah pada daya tahan tubuh dan lapisan pelindung usus, serta gagal organ sangat dianjurkan untuk bertanya ke dokter sebelum mengonsumsi probiotik Lactobacillus casei.

Sebaiknya konsultasikan dengan dokter terlebih dahulu sebelum menggunakan suplemen, makanan, atau minuman dengan probiotik Lactobacillus casei apabila Anda menderita kondisi medis tertentu atau mengonsumsi obat-obatan khusus.

Baca Juga: Lactobacillus Acidophilus, Apa Manfaatnya Untuk Kesehatan Tubuh?

Sumber

Balance One. (2017). Lactobacillus Casei: A Beneficial Probiotic Bacteria. www.balanceone.com

Healthline. (2017). Why You Should Use the Probiotic Lactobacillus Casei. www.healthline.com

Self Decode. (2021). 10+ Health Benefits of Lactobacillus Casei Probiotics. www.supplements.selfdecode.com

WebMD. Lacticaseibacillus Casei – Uses, Side Effects, and More. www.webmd.com