{"id":4678,"date":"2020-04-04T18:44:36","date_gmt":"2020-04-04T11:44:36","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=4678"},"modified":"2020-12-14T12:42:59","modified_gmt":"2020-12-14T05:42:59","slug":"bahan-a-z-ketahui-perbedaan-kalsium-dan-fosfor-serta-fungsinya-bagi-tubuh","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/bahan-a-z-ketahui-perbedaan-kalsium-dan-fosfor-serta-fungsinya-bagi-tubuh\/","title":{"rendered":"Ketahui Perbedaan Kalsium dan Fosfor, serta Fungsinya bagi Tubuh"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dea | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnama Sari<\/a><\/p>\n

Tahukah Anda, bahwa kalsium dan fosfor merupakan mineral paling melimpah di tubuh Anda? Sekitar 99 persen kalsium dan sekitar 85 persen fosfor terdapat di tulang dan gigi Anda.<\/p>\n

Kalsium dan fosfor adalah dua mineral penting yang dibutuhkan tubuh Anda untuk membangun tulang. Lantas, apa perbedaan keduanya? Dan apa saja fungsi kalsium dan fosfor bagi tubuh?<\/p>\n

Perbedaan Kalsium dan Fosfor<\/strong><\/h3>\n

Kalsium merupakan mineral yang diperlukan untuk menjaga kesehatan jantung, saraf, dan otot Anda, yang juga berperan penting dalam pembekuan darah. Kadar kalsium yang rendah dalam tubuh Anda bisa menyebabkan melemahnya tulang, massa tulang yang rendah, dan kondisi yang disebut osteoporosis.<\/p>\n

Sedangkan fosfor adalah nutrisi penting yang berperan dalam berbagai reaksi biokimia. Fosfor merupakan komponen penting untuk membangun sel dalam tubuh Anda. Beberapa penelitian bahkan menunjukkan bahwa perbandingan antara kalsium dan fosfor yang tinggi dalam makanan memiliki pengaruh positif terhadap massa tulang.<\/p>\n

Pada dasarnya, tubuh menyerap kalsium dan fosfor dengan cara yang rumit. Hal ini karena tubuh Anda akan menyerap lebih sedikit kalsium jika kadar fosfor terlalu tinggi dan sebaliknya. Oleh karena itu, Anda membutuhkan kadar yang tepat dari kedua mineral ini untuk mempertahankan tulang yang sehat dan kuat.<\/p>\n

Baca Juga :\u00a0<\/strong>Tips Penuhi Kebutuhan Kalsium Harian<\/a><\/strong><\/p>\n

Fungsi Kalsium Bagi Tubuh<\/strong><\/h3>\n

Kalsium adalah sejenis mineral yang banyak ditemukan dan disimpan di bagian tulang yang keras. Untuk mencukupi kebutuhan kalsium, Anda bisa mengonsumsi susu, yoghurt, keju, tofu, brokoli, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Kalsium banyak berperan penting dalam tubuh Anda karena memiliki beberapa fungsi, antara lain:<\/p>\n

1. Menjaga Kesehatan Tulang<\/strong><\/h3>\n

Kalsium berperan penting dalam perkembangan, pertumbuhan, dan perbaikan tulang. Terutama saat anak-anak dalam masa pertumbuhan, kalsium memiliki peran besar dalam perkembangan tulang mereka.<\/p>\n

Sedangkan untuk orang dewasa yang telah berakhir masa pertumbuhannya, kalsium terus bekerja dengan membantu mempertahankan kesehatan tulang dan memperlambat hilangnya kepadatan tulang.<\/p>\n

2. Membantu Kontraksi Otot<\/strong><\/h3>\n

Selain menjaga kesehatan tulang, kalsium juga berkontribusi dalam mengatur kontraksi otot, termasuk mengontrol otot jantung agar berdetak secara teratur. Kontraksi otot terjadi ketika saraf merangsang otot, kemudian tubuh Anda melepaskan kalsium.<\/p>\n

Kalsium tersebut membantu protein di dalam otot Anda untuk melakukan proses kontraksi. Saat tubuh memompa kalsium keluar dari otot ini, maka tubuh Anda akan terasa rileks.<\/p>\n

3. Berperan dalam Sistem Kardiovaskular<\/strong><\/h3>\n

Kalsium juga berperan penting dalam proses pembekuan darah. Proses ini sangatlah kompleks, karena harus mengikuti beberapa langkah dan juga melibatkan berbagai zat kimia termasuk kalsium.<\/p>\n

4. Pendamping bagi Enzim Lainnya<\/strong><\/h3>\n

Kalsium juga menjadi faktor pendamping bagi banyak enzim lainnya. Tanpa kalsium, beberapa enzim utama dalam tubuh Anda tidak dapat bekerja secara efisien. Dilansir dari Medical News Today,<\/em> mengonsumsi kalsium yang cukup dapat menghasilkan:<\/p>\n