{"id":30796,"date":"2022-08-29T01:29:26","date_gmt":"2022-08-28T18:29:26","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=30796"},"modified":"2023-02-25T11:08:59","modified_gmt":"2023-02-25T04:08:59","slug":"obat-sakit-jantung","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/obat-sakit-jantung\/","title":{"rendered":"Ketahui Berbagai Jenis Obat Sakit Jantung Berikut Ini"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dea | Editor: Opie<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 18 Februari 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Penyakit jantung<\/a> muncul saat pembuluh darah Anda rusak. Penyakit ini bisa memicu beragam masalah kesehatan serius, seperti serangan jantung<\/a>, gagal jantung kongestif<\/a>, atau masalah irama jantung yang masing-masing bisa mengakibatkan kematian<\/a>.<\/p>\n

Untuk menangani penyakit jantung, umumnya dokter akan menyarankan Anda untuk melakukan perubahan gaya hidup dan mengonsumsi obat-obatan tertentu.<\/p>\n

Terdapat banyak pilihan obat untuk menangani kondisi ini. Penting bagi Anda untuk mengetahui informasi mengenai obat yang akan Anda pakai.<\/p>\n

Baca Juga:<\/strong> Apakah Palpitasi atau Kondisi Jantung Berdebar Berbahaya?<\/a><\/p>\n

Berbagai Jenis Obat Penyakit Jantung<\/strong><\/h3>\n

Berikut ini merupakan obat-obatan untuk menangani penyakit jantung yang umum diberikan oleh dokter:<\/p>\n

1. Antikoagulan<\/strong><\/h4>\n

Antikoagulan<\/a> berfungsi untuk menghindari pembekuan (penggumpalan) darah, meskipun sebenarnya tidak bekerja mengencerkan darah.<\/p>\n

Obat ini digunakan untuk mengobati kondisi pembuluh darah, jantung, dan paru-paru<\/a> tertentu.<\/p>\n

Berikut adalah jenis antikoagulan yang umum diresepkan untuk pasien:<\/p>\n