{"id":30443,"date":"2022-08-14T08:53:11","date_gmt":"2022-08-14T01:53:11","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=30443"},"modified":"2023-04-21T22:14:18","modified_gmt":"2023-04-21T15:14:18","slug":"bayi-baru-lahir-tidur-terus-normalkah","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/bayi-baru-lahir-tidur-terus-normalkah\/","title":{"rendered":"Bayi Baru Lahir Tidur Terus, Normalkah?"},"content":{"rendered":"

Penulis: Silvia | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh: <\/span>dr. Putri Purnamasari<\/span><\/a>\u00a0<\/span><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 17 April 2023<\/span><\/p>\n

 <\/p>\n

Ketika menjadi orang tua baru, Anda dan pasangan mungkin akan dihadapi dengan berbagai pengalaman baru. Termasuk jadwal tidur sang buah hati. Kebanyakan, bayi baru lahir tidur terus sehingga tampak mengkhawatirkan. Namun, apakah ini merupakan hal yang normal?<\/p>\n

Bayi baru lahir tidur terus merupakan sesuatu hal yang wajar. Anda pun tak perlu khawatir berlebih. Hal ini karena bayi baru lahir masih dalam proses adaptasi dengan lingkungan luar rahim ibunya. Meski demikian, Anda perlu tetap waspada.<\/p>\n

Bisa saja bayi baru lahir disertai dengan gejala tertentu yang membuatnya harus segera dibawa ke dokter untuk diberikan penanganan. Yuk<\/em>, cari tahu informasi terkait jadwal tidur bayi baru lahir dan tanda-tanda darurat yang perlu Anda pahami sebagai orang tua.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>Tips Memilih Mainan Bayi Yang Perlu Anda Ketahui<\/a><\/p>\n

Bayi Baru Lahir Tidur Terus, Apakah Normal?<\/strong><\/h3>\n

Sangat normal bagi bayi baru lahir tidur terus. Pasalnya, bayi baru lahir masih belum bisa membedakan siang dan malam. Buah hati Anda juga masih dalam waktu adaptasi di luar rahim.<\/p>\n

Umumnya, bayi yang baru lahir akan menghabiskan waktu tidur selama 8 sampai 9 jam di siang hari dan sekitar 8 jam di malam hari. Ketika terbangun, bayi mungkin tidak tidur kembali selama 1\u20132 jam.<\/p>\n

Jadwal tidur bayi baru lahir ini bisa mengalami perubahan seiring dengan perkembangan usia mereka. Ketika bayi Anda memasuki usia 6 bulan, sebagian besar dari mereka sudah bisa tidur dengan teratur sehingga waktu tidurnya yang terlalu lama pada saat baru lahir dapat berkurang.<\/p>\n

Jadi, Anda dan pasangan tak perlu khawatir berlebih ketika bayi tidur terus selama bulan-bulan pertama kelahirannya.<\/p>\n

Penyebab Bayi Baru Lahir Tidur Terus<\/strong><\/h3>\n

Ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan bayi baru lahir dalam keadaan sehat tidur lebih lama dari biasanya, seperti:<\/p>\n