{"id":29762,"date":"2022-07-22T12:21:43","date_gmt":"2022-07-22T05:21:43","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=29762"},"modified":"2022-07-22T12:21:43","modified_gmt":"2022-07-22T05:21:43","slug":"seputar-usg-3-dimensi-untuk-pemeriksaan-kehamilan","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/seputar-usg-3-dimensi-untuk-pemeriksaan-kehamilan\/","title":{"rendered":"Seputar USG 3 Dimensi untuk Pemeriksaan Kehamilan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dita | Editor: Umi<\/p>\n

Selama masa kehamilan, Anda mungkin akan merasa cemas sekaligus penasaran dengan perkembangan Si Kecil di dalam kandungan. Di sisi lain, menunggu waktu kelahiran kadang terasa terlalu lama. Terlebih saat ini ada teknologi canggih yang memungkinkan Anda melihat kondisi janin secara lebih detail dibanding USG 2 dimensi yang standar yakni USG 3 dimensi.<\/p>\n

Apa yang dimaksud dengan USG 3 dimensi dan haruskah Anda melakukannya? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini!<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>7 Tanda Janin Sudah Masuk Jalan Lahir<\/a><\/p>\n

Pengertian USG 3D<\/strong><\/h3>\n

USG 3D atau ultrasonografi 3 dimensi secara teknis dikenal sebagai ultrasonik array bertahap. Ini adalah teknik sonografi medis yang dipatenkan pada tahun 1987.<\/p>\n

Meskipun teknik ini juga digunakan untuk berbagai keperluan diagnosis medis, kebanyakan USG 3D dipakai untuk tujuan obstetrik, khususnya untuk menangkap gambar 3 dimensi janin selama kehamilan.<\/p>\n

Selama pemindaian USG, gelombang suara frekuensi tinggi dikirimkan ke dalam tubuh. Mesin sonogram kemudian mengirimkannya kembali pada sudut berbeda sehingga menciptakan gema yang kemudian diterjemahkan menjadi gambar 3 dimensi.<\/p>\n

Apa Tujuan Dilakukannya USG 3D?<\/strong><\/h3>\n

Dalam beberapa tahun ke belakang, USG 3 dimensi sangat populer di kalangan ibu hamil. Meski begitu, jika bukan karena indikasi medis tertentu, USG 3 dimensi sebenarnya tidak diperlukan.<\/p>\n

Anda dapat menggunakan USG 2D, karena itu cukup untuk memperlihatkan dengan jelas organ internal janin yang sedang berkembang. Sementara itu, USG 3 dimensi biasanya dimanfaatkan untuk mendiagnosis kelainan wajah atau tulang pada janin.<\/p>\n

Sesuai namanya, USG 3 dimensi menghasilkan gambar dalam format 3 dimensi dengan menyatukan beberapa gambar 2 dimensi yang diambil dari sudut berbeda.<\/p>\n

Banyak orang tua yang sengaja melakukan USG 3 dimensi karena ingin melihat dengan lebih jelas bayi yang ada di dalam kandungan.<\/p>\n

Tujuan pemeriksaan dengan USG 3 dimensi pada dasarnya sama dengan USG 2 dimensi yakni:<\/p>\n