{"id":2937,"date":"2019-10-23T11:50:26","date_gmt":"2019-10-23T11:50:26","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=2937"},"modified":"2020-12-14T12:46:16","modified_gmt":"2020-12-14T05:46:16","slug":"waspadai-karsinogenik-pemicu-kanker","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/waspadai-karsinogenik-pemicu-kanker\/","title":{"rendered":"Waspadai Karsinogenik Pemicu Kanker"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dita | Editor: Atsa<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Bianda Dwida<\/a><\/p>\n

Dalam dunia medis, karsinogen didefinisikan sebagai substansi atau radiasi yang dapat memicu terbentuknya kanker atau karsinogenesis. Karsinogen kimia dapat bersifat alami atau sintetis dan ada yang beracun atau tidak beracun. Beberapa karsinogen dapat bersifat organik, misalnya saja virus. Sinar ultraviolet juga termasuk salah satu jenis karsinogen yang bersifat radiasi.<\/span><\/p>\n

Bagaimana Cara Kerja Zat Karsinogenik?<\/b><\/h3>\n

Zat karsinogen mencegah terjadinya apoptosis atau kematian sel normal. Akibatnya, sel jadi tumbuh tidak terkontrol dan membentuk tumor. Ketika tumor berkembang dan memiliki kemampuan menyebar ke jaringan lain atau bermetastasis menjadi ganas, inilah yang disebut dengan kanker.<\/span><\/p>\n

Beberapa sel karsinogenik merusak DNA. Jika kerusakan terjadi dengan signifikan, biasanya sel akan mati begitu saja. Ketika karsinogen berhasil mengubah metabolisme suatu sel, sel tersebut jadi tertutup dari sistem kekebalan. Akibatnya, sel yang harusnya mati malah terus berkembang dan tidak terkendali hingga memunculkan kanker<\/a>.<\/span><\/p>\n

Contoh Zat Karsinogenik<\/b><\/h4>\n

Para peneliti menggunakan metode yang berbeda-beda untuk menentukan apakah sebuah komponen dapat menyebabkan kanker atau tidak. Salah satu caranya adalah dengan melakukan uji lab lewat pemberian substansi dalam jumlah besar pada hewan percobaan. Para ilmuwan juga melakukan perbandingan antara satu studi dengan studi lainnya.<\/span><\/p>\n

Ada beberapa zat yang dianggap berbahaya karena kemampuannya menyebabkan kanker yakni:<\/span><\/p>\n