{"id":28910,"date":"2022-06-24T21:47:09","date_gmt":"2022-06-24T14:47:09","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=28910"},"modified":"2022-06-24T21:47:09","modified_gmt":"2022-06-24T14:47:09","slug":"gangguan-kepribadian-penyebab-gejala-dan-pengobatan","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/gangguan-kepribadian-penyebab-gejala-dan-pengobatan\/","title":{"rendered":"Gangguan Kepribadian: Penyebab, Gejala, dan Pengobatan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dita | Editor: Umi<\/p>\n

Gangguan kepribadian adalah jenis gangguan mental di mana penderitanya memiliki pola pikir, fungsi, dan perilaku yang kaku serta tidak sehat. Pasien dengan gangguan kepribadian mengalami kesulitan dalam memahami dan berhubungan dengan orang-orang dan situasi yang ada di sekitarnya. Akibatnya, orang tersebut akan memiliki masalah dan keterbatasan dalam hubungan, pekerjaan, sekolah dan kegiatan sosial secara umum.<\/p>\n

Dalam beberapa kasus, seseorang bisa saja tidak menyadari bahwa dirinya memiliki gangguan kepribadian karena bagi orang tersebut, cara berpikir dan berperilaku yang dijalaninya adalah hal yang normal. Penderita mungkin akan menyalahkan orang lain atas masalah yang dialaminya.<\/p>\n

Ada setidaknya 10 jenis gangguan kepribadian yang spesifik. Gejala biasanya dimulai ketika penderita memasuki masa remaja atau awal masa dewasa. Tanpa penanganan yang tepat, gangguan kepribadian bisa bertahan lama.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>10 Jenis Gangguan Kepribadian yang Sering Kali Tidak Disadari<\/a><\/p>\n

Penyebab Gangguan Kepribadian<\/strong><\/h3>\n

Gangguan kepribadian merupakan salah satu kondisi kesehatan mental yang paling sedikit dipahami. Sampai saat ini, para ilmuwan masih terus mencari tahu apa penyebabnya.<\/p>\n

Namun, sejauh ini, ada beberapa faktor yang dapat berkontribusi pada perkembangan gangguan kepribadian yakni:<\/p>\n