{"id":24995,"date":"2022-03-01T09:08:49","date_gmt":"2022-03-01T02:08:49","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=24995"},"modified":"2023-04-09T19:16:10","modified_gmt":"2023-04-09T12:16:10","slug":"penyebab-vagina-gatal-saat-hamil","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/penyebab-vagina-gatal-saat-hamil\/","title":{"rendered":"6 Penyebab dan Penanganan Vagina Gatal saat Hamil"},"content":{"rendered":"

Penulis: Anggita | Editor: Opie<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 7 April 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Vagina<\/a> yang gatal bisa sangat mengganggu, terutama jika terjadi ketika sedang hamil. Sayangnya, Anda mungkin merasakannya karena sensasi gatal tersebut normal terjadi.<\/p>\n

Baca Juga: <\/strong>Berbagai Macam Penyebab dan Cara Mengatasi Iritasi Vagina<\/a><\/p>\n

Penyebab<\/strong><\/h3>\n

1. Perubahan hormon saat hamil<\/strong><\/h4>\n

Ketika hamil, salah satu hal yang bisa menyebabkan perubahan signifikan di tubuh Anda adalah perubahan hormon.<\/p>\n

Akibat dari perubahan hormon tersebut, kulit bisa menjadi lebih sensitif. Sehingga bisa membuat rasa gatal di vagina Anda.<\/p>\n

Anda mungkin akan perlu berhati-hati menggunakan produk, karena hal tersebut bisa memicu rasa gatal datang.<\/p>\n

Perhatikan produk sabun yang Anda gunakan, baik sabun mandi maupun sabun deterjen untuk pakaian Anda.<\/p>\n

Selain sensitivitas yang meningkat, perubahan hormon juga bisa membuat Anda lebih sering berkeringat.<\/p>\n

Keringat yang muncul bisa mengiritasi vagina Anda dan membuatnya menjadi gatal.<\/p>\n

2. Vagina kering<\/strong><\/h4>\n

Keringnya vagina Anda juga mungkin disebabkan oleh perubahan hormon yang drastis saat sedang hamil, sehingga bisa menyebabkan rasa gatal.<\/p>\n

Namun, vagina yang kering umum terjadi pada ibu hamil yang sedang menyusui.<\/p>\n

Ketika sedang menyusui, maka Anda akan mengalami penurunan kadar estrogen<\/a>, sehingga cairan yang seharusnya melembapkan dan menyehatkan vagina juga menurun.<\/p>\n

Selain vagina yang kering, Anda juga mungkin merasakan gejala lain seperti iritasi, kemerahan, dan rasa sakit ketika sedang berhubungan seksual.<\/p>\n

3. Vaginosis<\/strong><\/a><\/h4>\n

Ibu hamil lebih berisiko terkena vaginosis, yaitu infeksi bakteri pada vagina Anda yang bisa mengiritasi dan membuat rasa gatal.<\/p>\n

Vaginosis terjadi saat jumlah bakteri baik dan bakteri buruk di vagina Anda tidak seimbang.<\/p>\n

Apabila tidak diatasi, maka vaginosis bisa menginfeksi janin Anda, dan mengakibatkan kelahiran prematur.<\/a><\/p>\n

4. Infeksi jamur<\/strong><\/h4>\n

Selain bakteri, jamur juga bisa menjadi penyebab sensasi gatal di vagina saat hamil.<\/p>\n

Infeksi jamur umum terjadi pada trimester kedua<\/a>. Hal tersebut diakibatkan oleh perubahan hormon yang membuat ketidakseimbangan pH atau asam di vagina Anda, sehingga jamur bisa tumbuh.<\/p>\n

Gejala yang meliputinya antara lain:<\/p>\n