{"id":24687,"date":"2022-02-20T15:53:40","date_gmt":"2022-02-20T08:53:40","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=24687"},"modified":"2023-04-09T19:04:21","modified_gmt":"2023-04-09T12:04:21","slug":"cara-mencegah-kanker-payudara","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/cara-mencegah-kanker-payudara\/","title":{"rendered":"Pahami Berbagai Cara Mencegah Kanker Payudara"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dewi | Editor: Opie<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 7 April 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Kanker payudara<\/a> masih menjadi salah satu penyebab kematian<\/a> yang cukup tinggi pada wanita di Indonesia. Pemerintah pun gencar berupaya melakukan penyuluhan melalui pusat kesehatan setempat dengan metode Pemeriksaan payudara sendiri (SADARI).<\/a><\/p>\n

Metode ini dapat Anda lakukan sendiri di rumah secara rutin. Jika Anda menemukan benjolan pada area payudara dan beberapa gejala lainnya, segera temui dokter agar dapat segera menerima pemeriksaan payudara klinis (SADANIS).<\/p>\n

Lalu apakah kanker payudara dapat dicegah? Jawabannya adalah, tidak ada cara yang pasti untuk dapat mencegah agar kanker tidak menyerang Anda, namun Anda dapat mengurangi risikonya. Salah satunya dengan mengubah pola hidup sehat, terutama bagi Anda yang memiliki risiko tinggi.<\/p>\n

Baca Juga: <\/strong>7 Tanda-Tanda Kanker Payudara yang Wajib Dikenali Oleh Para Wanita<\/a><\/p>\n

Orang-orang yang Berisiko Terkena Kanker Payudara<\/strong><\/h3>\n

Lantas, siapa saja yang berisiko terkena kanker payudara? Berikut adalah beberapa diantaranya:<\/p>\n