{"id":20577,"date":"2021-10-29T08:03:12","date_gmt":"2021-10-29T01:03:12","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=20577"},"modified":"2023-08-29T17:45:36","modified_gmt":"2023-08-29T10:45:36","slug":"penyebab-dan-pengobatan-penyakit-lyme","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/penyebab-dan-pengobatan-penyakit-lyme\/","title":{"rendered":"Ketahui Penyebab dan Pengobatan Penyakit Lyme"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dea | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh:\u00a0dr. Bianda Dwida<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 14 Agustus 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Penyakit Lyme<\/a> merupakan sejenis penyakit yang muncul akibat infeksi 4 jenis bakteri, yaitu Borrelia burgdorferi, Borrelia mayonii, Borrelia afzelii,<\/em> dan Borrelia garinii.<\/em> Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat, penyakit Lyme tidak disebarkan secara seksual, atau minum dari gelas yang sama dengan penderita penyakit tersebut.<\/p>\n

Sifat penanganan penyakit Lyme umumnya bergantung dengan stadium infeksi, dan riwayat kesehatan penderitanya. Penyakit Lyme bisa tumbuh dan berubah secara dramatis dari waktu ke waktu, sehingga membutuhkan penanganan dalam waktu lama untuk keadaan yang sudah kronis.<\/p>\n

Baca Juga: <\/strong>Ketahui Serangga Penyebab Kantuk, Lalat Tsetse<\/a><\/p>\n

Penyebab Penyakit Lyme<\/strong><\/h3>\n

Bakteri Borrelia burgdorferi<\/em> dan Borrelia mayonii<\/em> menjadi pemicu penyakit Lyme di Amerika Serikat. Sementara itu, di benua Eropa dan Asia penyakit ini ditimbulkan oleh bakteri Borrelia afzelii,<\/em> dan Borrelia garinii.<\/em><\/p>\n

Keempat bakteri tersebut dibawa oleh kutu rusa atau kutu berkaki hitam. Umumnya Anda tertular penyakit Lyme melalui gigitan kutu rusa yang sudah terinfeksi. Kemudian bakteri tersebut masuk ke dalam aliran darah Anda.<\/p>\n

Kutu tersebut cenderung menempel pada area yang sulit dilihat, seperti kulit kepala, ketiak, dan selangkangan. Pada kebanyakan kasus, kutu harus menempel pada kulit setidaknya selama 36\u201348 jam untuk menyebarkan bakteri.<\/p>\n

Lantas, apakah penularan penyakit Lyme dari orang ke orang bisa terjadi? Jawabannya adalah tidak. Penyakit Lyme tidak dapat menyebar melalui:<\/p>\n