{"id":19961,"date":"2021-10-13T13:25:56","date_gmt":"2021-10-13T06:25:56","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=19961"},"modified":"2022-11-09T14:49:35","modified_gmt":"2022-11-09T07:49:35","slug":"beberapa-hal-tentang-flu-tulang","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/beberapa-hal-tentang-flu-tulang\/","title":{"rendered":"Beberapa Hal tentang Flu Tulang"},"content":{"rendered":"

Penulis: Gradita | Editor: Alhasbi<\/p>\n

Ditinjau oleh:\u00a0dr. R.A Adaninggar Primadia Nariswari Sp.PD<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 7 November 2022<\/p>\n

 <\/p>\n

Anda mungkin pernah mendengar penyakit flu tulang, yaitu rasa nyeri tak tertahankan di bagian sendi yang muncul dengan demam. Meskipun ranah medis tidak mengenal istilah tersebut, namun beberapa penyakit seperti chikungunya, osteomielitis, dan rheumatoid arthritis kerap dianggap sebagai flu tulang.<\/p>\n

Tetapi, tahukah Anda alasan chikungunya, osteomielitis, dan rheumatoid arthritis dianggap sebagai flu tulang? Untuk itu, berikut penjelasannya.<\/p>\n

Flu tulang pada penyakit chikungunya<\/b><\/h3>\n

Chikungunya merupakan infeksi virus yang muncul dengan gejala nyeri sendi dan demam tinggi. Virus chikungunya dapat menyerang dan menular melalui gigitan nyamuk aedes aegypti<\/em><\/a> atau Aedes albopictus,<\/i> penyebab demam berdarah.<\/p>\n

Gejala chikungunya tersebut sering dianggap sebagai flu tulang. Nyatanya, itu merupakan bagian dari gejala-gejala yang muncul saat terjadinya chikungunya.<\/p>\n

Berikut gejala yang umum ditimbulkan dari gigitan nyamuk aedes aegypti<\/em><\/a> atau Aedes albopictus.<\/i><\/p>\n