{"id":18646,"date":"2021-09-15T11:31:07","date_gmt":"2021-09-15T04:31:07","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=18646"},"modified":"2023-06-24T22:46:05","modified_gmt":"2023-06-24T15:46:05","slug":"mengenal-profesi-dokter-spesialis-neurologi","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/mengenal-profesi-dokter-spesialis-neurologi\/","title":{"rendered":"Mengenal Profesi Dokter Spesialis Neurologi"},"content":{"rendered":"

Penulis: Silvia | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 22 Juni 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Neurolog adalah istilah lain untuk menyebut dokter dengan spesialisasi pada penyakit dan perawatan masalah kesehatan otak, sistem saraf tepi, sumsum tulang belakang, dan otot. Di Indonesia, masyarakat lebih umum menyebutnya dokter spesialis saraf.<\/p>\n

Orang dengan masalah saraf biasanya akan direkomendasikan untuk melakukan pemeriksaan lebih jauh dengan dokter neurologi.<\/p>\n

Seorang neurolog biasanya akan melakukan pemeriksaan, diagnosis, dan perawatan pada masalah kesehatan yang berkaitan langsung khususnya dengan sistem saraf.<\/p>\n

Masalah Kesehatan yang Perlu Penanganan Neurolog<\/strong><\/h3>\n

Secara umum, ada 2 jenis sistem saraf dalam tubuh manusia, yakni sistem saraf pusat yang terletak mulai dari otak hingga sumsum tulang belakang dan sistem saraf tepi. Kedua sistem saraf ini termasuk dalam area kajian dan spesialisasi dokter neurologi.<\/p>\n

Adapun beberapa penyakit yang berkaitan dengan sistem saraf dan memerlukan penanganan seorang neurolog di antaranya:<\/p>\n