{"id":18377,"date":"2021-09-09T09:26:20","date_gmt":"2021-09-09T02:26:20","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=18377"},"modified":"2023-08-24T21:49:24","modified_gmt":"2023-08-24T14:49:24","slug":"nstemi-salah-satu-jenis-serangan-jantung-ringan","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/nstemi-salah-satu-jenis-serangan-jantung-ringan\/","title":{"rendered":"Mengenal Lebih Jauh NSTEMI, Salah Satu Jenis Serangan Jantung Ringan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dita | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh:\u00a0dr. Bianda Dwida<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 14 Agustus 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Anda mungkin sudah tidak asing dengan istilah serangan jantung. Serangan jantung atau infark miokard terjadi ketika ada penyumbatan pada arteri koroner yang memengaruhi aliran darah kaya oksigen ke jantung Anda.<\/p>\n

Mengalami serangan jantung adalah kondisi darurat medis. Jika dibiarkan, kondisi ini bisa merusak otot jantung dan jantung bisa berhenti berdetak perlahan-lahan. Salah satu jenis serangan jantung adalah NSTEMI atau Non-ST Segment Elevation Myocardial Infarction<\/em>.<\/p>\n

NSTEMI berbeda dengan STEMI yang merupakan serangan jantung yang lebih umum terjadi. STEMI diketahui bisa menyebabkan kerusakan pada jantung seseorang. Untuk menentukan apakah seseorang mengalami NSTEMI atau STEMI diperlukan tes EKG (elektrokardiogram<\/a>). Dari tes ini akan diketahui bentuk gelombang detak jantung yang membedakan keduanya.<\/p>\n

Meskipun NSTEMI tidak lebih berbahaya dibanding serangan jantung STEMI, serangan jantung apa pun pada dasarnya bisa sangat menakutkan.<\/p>\n

Baca Juga: <\/strong>Lakukan Cara Ini untuk Pertolongan Pertama pada Gejala Serangan Jantung<\/a><\/p>\n

Gejala dan Diagnosis NSTEMI<\/strong><\/h3>\n

Mengenali dengan baik gejala NSTEMI sangat penting untuk menentukan langkah penanganan. Jika seseorang mengalami salah satu dari gejala-gejala berikut ini, pastikan untuk segera menghubungi pusat kesehatan terdekat:<\/p>\n