{"id":17481,"date":"2021-08-17T09:33:45","date_gmt":"2021-08-17T02:33:45","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=17481"},"modified":"2021-08-17T09:33:45","modified_gmt":"2021-08-17T02:33:45","slug":"anatomi-diafragma","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/anatomi-diafragma\/","title":{"rendered":"Diafragma: Anatomi, Fungsi, dan Kelainan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dea | Editor: Umi<\/p>\n

Diafragma atau yang juga dikenal dengan nama lain diafragma toraks merupakan otot besar yang memisahkan dada dari perut. Otot tersebut berperan penting dalam melakukan proses respirasi, yakni proses pernapasan. Secara silih-berganti, diafragma membantu Anda menarik dan mengeluarkan napas.<\/p>\n

Bukan pekerjaan yang mudah untuk mengetahui apakah Anda mengalami masalah medis yang mengganggu diafragma Anda. Bila Anda mengalami gejala, biasanya gejalanya mencakup nyeri ulu hati, mual, dan sesak napas.<\/p>\n

Gangguan yang terjadi pada diafragma bisa berawal dari yang ringan, seperti cegukan sampai yang lebih parah, yaitu hernia hiatal atau kelumpuhan.<\/p>\n

Baca Juga: <\/strong>Mengenal Anatomi Paru-Paru<\/a><\/p>\n

Anatomi Diafragma<\/strong><\/h3>\n

Diafragma merupakan otot berserat yang memiliki bentuk menyerupai parasut yang terbentang di antara dada dan perut. Bentuknya asimetris, karena kubah bagian kanan memiliki ukuran yang lebih besar dari yang kiri.<\/p>\n

Diafragma mempunyai lubang yang dapat memperbolehkan struktur tertentu untuk menjangkau rongga dada dan perut. Ketika pergerakan terjadi secara teratur, diafragma tetap bernaung ke tulang rusuk, tulang dada, dan tulang belakang.<\/p>\n

Struktur Diafragma<\/strong><\/h4>\n

Diafragma terdiri dari otot dan jaringan fibrosa. Tendon sentral merupakan bagian besar dari diafragma yang mengikat diafragma ke tulang rusuk.<\/p>\n

Terdapat 3 lubang berukuran besar di dalam diafragma. Ketiga lubang tersebut meliputi:<\/p>\n