{"id":16512,"date":"2021-07-26T06:00:50","date_gmt":"2021-07-25T23:00:50","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=16512"},"modified":"2022-10-30T20:37:56","modified_gmt":"2022-10-30T13:37:56","slug":"manfaat-hubungan-suami-istri","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/manfaat-hubungan-suami-istri\/","title":{"rendered":"Manfaat Hubungan Suami Istri dan Tips Seks yang Memuaskan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Heldania | Editor: Opie<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 25 Oktober 2022<\/p>\n

 <\/p>\n

Ada perbedaan dalam cara pria dan wanita memandang seks. Namun dalam pernikahan, seks memainkan peran yang sangat penting bagi kedua pihak.<\/p>\n

Melakukan hubungan seks bagi pasangan suami istri memberikan banyak manfaat fisik dan psikologis.<\/p>\n

Serangkaian manfaat melakukan aktivitas seksual dalam pernikahan akan cukup beragam, mulai dari menurunkan tingkat stres, membangun hubungan emosional dan keintiman yang lebih besar, hingga menurunkan tingkat perceraian.<\/p>\n

Selama berhubungan seksual, oksitosin, hormon, dan neurotransmitter yang dilepaskan bisa meningkatkan kepercayaan dan menguatkan rasa persahabatan antara pasangan.<\/p>\n

Bukan hanya untuk bersenang-senang di ranjang, melakukan hubungan suami istri memberikan berbagai manfaat berikut ini.<\/p>\n

Manfaat Hubungan Suami Istri<\/strong><\/h3>\n

Beberapa manfaat kesehatan hubungan suami istri di antaranya adalah:<\/p>\n

1. Menurunkan tingkat stres<\/strong><\/h4>\n

Ada alasan mengapa seseorang tampak lebih segar dan cerah setelah menikah.<\/p>\n

Secara fisik, berhubungan suami istri dapat menurunkan tekanan darah serta mengurangi respons stres di otak Anda.<\/p>\n

Selain aktivitas intim ini, berpegangan tangan dan berpelukan juga bisa memicu pelepasan hormon oksitosin yang menurunkan perasaan cemas dan stres.<\/p>\n

2. Membakar kalori dan lemak tubuh<\/strong><\/h4>\n

Selain berolahraga, Anda juga bisa membakar kalori dan lemak tubuh dengan melakukan hubungan seksual.<\/p>\n

Tubuh setidaknya akan membakar 96 kalori jika melakukan hubungan suami istri selama 20 menit.<\/p>\n

Seks juga mampu membuat berbagai otot tubuh lebih aktif dan saat orgasme menghasilkan denyut jantung seperti saat melakukan olahraga ringan, contohnya berjalan kaki.<\/p>\n

3. Meningkatkan libido<\/strong><\/h4>\n

Libido atau hasrat seksual untuk melakukan aktivitas seksual bisa meningkat jika berhubungan suami istri.<\/p>\n

Hal ini tentu saja bermanfaat membuat hubungan intim menjadi lebih baik. Seks untuk wanita bisa meningkatkan pelumasan Miss V, aliran darah, dan elastisitas.<\/p>\n

4. Memperkuat kontrol kandung kemih<\/strong><\/h4>\n

Inkontinensia adalah keadaan dimana seseorang mengalami kesulitan menahan buang air kecil hingga seseorang bisa mengompol.<\/p>\n

Umum dialami oleh lansia dan lebih sering terjadi pada wanita, kondisi ini bisa dicegah dengan memperkuat dasar panggul lewat hubungan seks.<\/p>\n

Berhubungan suami istri bisa dijadikan latihan untuk otot-otot dasar panggul karena saat orgasme, kontraksi pada otot-otot dasar panggul akan memperkuat kontrol kandung kemih.<\/p>\n

5. Menurunkan tekanan darah<\/strong><\/h4>\n

Anda yang memiliki masalah tekanan darah tinggi (hipertensi) bisa mendapatkan manfaat hubungan suami istri berupa menurunkan tekanan darah.<\/p>\n

Seks secara khusus (bukan masturbasi) berkaitan dengan tekanan darah rendah karena dapat membuat tekanan darah sistolik menurun.<\/p>\n

6. Tampak lebih awet muda<\/strong><\/h4>\n

Seks bisa membuat Anda tampak lebih awet muda karena melakukannya bisa mengurangi stres, meningkatan rasa bahagia, dan membantu meningkatkan kualitas tidur sehingga lebih nyenyak.<\/p>\n

7. Memperbaiki kualitas tidur<\/strong><\/h4>\n

Seperti disebutkan di atas, hubungan suami istri bermanfaat membuat kualitas tidur lebih baik.<\/p>\n

Ini karena tubuh saat melakukan hubungan seks akan melepaskan hormon prolaktin yang bisa membuat tubuh menjadi lebih rileks dan mengantuk.<\/p>\n

8. Umur lebih panjang<\/strong><\/h4>\n

Anda bisa mendapatkan manfaat ini karena seks membantu tubuh menjadi lebih sehat dan tidak rentan terkena penyakit.<\/p>\n

Sejumlah penyakit yang bisa dihalau dengan berhubungan suami istri adalah:<\/p>\n