{"id":14143,"date":"2021-05-23T11:21:27","date_gmt":"2021-05-23T04:21:27","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=14143"},"modified":"2023-04-02T18:09:44","modified_gmt":"2023-04-02T11:09:44","slug":"apa-penyebab-eksim-basah-serta-bagaimana-pengobatannya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/apa-penyebab-eksim-basah-serta-bagaimana-pengobatannya\/","title":{"rendered":"Eksim Basah: Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Devita | Editor: Handa<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari\u00a0<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 16 Maret 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Eksim merupakan gangguan pada kulit yang umum terjadi. Salah satu eksim yang mungkin muncul adalah eksim basah. Meskipun eksim basah atau wet eczema tidak ada dalam dunia kedokteran, kondisi ini berupa munculnya lepuhan berisi nanah atau cairan bening disertai kulit berkerak dan rasa gatal.<\/p>\n

Eksim basah muncul setelah adanya infeksi pada kulit. Kulit yang terluka atau lecet akan lebih mudah terkena eksim basah. Eksim basah bisa merusak kulit dan menyisakan bekas pada kulit setelah sembuh.<\/p>\n

Anda sebenarnya bisa melakukan pengobatan rumahan untuk mengatasi eksim basah, namun lebih baik jika perawatan dilakukan dengan konsultasi kepada dokter. Lantas, apa saja penyebab eksim basah> Simak ulasan di bawah ini.<\/p>\n

Penyebab Eksim Basah<\/h3>\n

Eksim basah biasanya disebabkan karena kulit terinfeksi yang digaruk. Infeksi muncul ketika bakteri, jamur, dan virus menyerang kulit. Infeksi kuman yang bisa menyebabkan eksim basah, antara lain:<\/p>\n