{"id":14048,"date":"2021-05-17T20:51:13","date_gmt":"2021-05-17T13:51:13","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=14048"},"modified":"2023-07-15T15:49:26","modified_gmt":"2023-07-15T08:49:26","slug":"bisacodyl-solusi-obat-untuk-mengatasi-sembelit","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/bisacodyl-solusi-obat-untuk-mengatasi-sembelit\/","title":{"rendered":"Bisacodyl, Solusi Obat untuk Mengatasi Sembelit"},"content":{"rendered":"

Penulis: Shania | Editor: Ratna<\/p>\n

Ditinjau oleh:\u00a0dr. Winda Atika Sari<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 3 Juli 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Bisacodyl merupakan salah satu jenis obat pencahar. Kegunaan dari obat jenis ini adalah membantu Anda mengatasi konstipasi (susah buang air besar) dengan cara mengosongkan isi perut Anda dalam waktu 6-12 jam setelah mengonsumsinya. Jangan minum tablet atau menggunakan suppositoria bisacodyl setiap hari selama lebih dari 5 hari.<\/p>\n

Anda dapat mencoba cara lain untuk mengatasi konstipasi sebelum mencobanya, seperti mengonsumsi makanan kaya serat, minum lebih banyak air putih, atau berolahraga secara rutin. Jika Anda telah melakukan cara tersebut dan belum berhasil, maka bisacodyl dapat menjadi pilihan Anda. Pada kasus konstipasi parah sebaiknya segera menghubungi dokter Anda.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>9 Makanan Terbaik untuk Mengatasi Sembelit<\/a><\/p>\n

Kegunaan<\/h3>\n

Bisacodyl adalah obat bebas terbatas yang berfungsi untuk mengobati konstipasi. Obat ini dikenal sebagai salah satu jenis obat pencahar stimulan. Obat ini bekerja dengan meningkatkan pergerakan usus, membantu kotoran keluar. Pada beberapa kasus di rumah sakit, obat ini juga dapat untuk membantu mengosongkan usus sebelum operasi atau pemeriksaan organ tertentu.<\/p>\n

Cara Penggunaan<\/h3>\n

Bisacodyl dapat Anda gunakan melalui konsumsi oral atau suppositoria. Berikut adalah cara penggunaan dan dosis dari kedua bentuknya:<\/p>\n

Tablet<\/h4>\n

Anda dapat mengonsumsinya dengan atau tanpa makanan. Jangan menghancurkan tablet saat mengonsumsinya, lebih baik untuk menelan tablet secara utuh dengan air. Jangan minum susu, obat gangguan pencernaan (antasida) atau obat-obatan untuk mengurangi asam lambung bersamaan dengan bisacodyl. Hal ini dapat berpengaruh pada efektifitas kinerjanya dalam tubuh. Berikan jeda waktu kurang lebih 1 jam setelah mengonsumsinya.<\/p>\n

Dosis yang umum diberikan untuk obat tablet adalah sebagai berikut:<\/p>\n