{"id":13679,"date":"2021-05-05T21:54:56","date_gmt":"2021-05-05T14:54:56","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=13679"},"modified":"2022-11-27T06:20:00","modified_gmt":"2022-11-26T23:20:00","slug":"manfaat-buah-nangka-untuk-kesehatan","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/manfaat-buah-nangka-untuk-kesehatan\/","title":{"rendered":"Manfaat Buah Nangka untuk Kesehatan"},"content":{"rendered":"

Penulis: Emy | Editor: Atsa<\/p>\n

Ditinjau oleh: <\/span>dr. Putri Purnamasari\u00a0<\/span><\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 25 November 2022<\/span><\/p>\n

Nangka adalah buah tropis yang memiliki rasa manis yang khas, tekstur empuk renyah yang unik, dan dapat digunakan untuk membuat berbagai macam masakan. Buah nangka juga sangat bergizi dan memiliki beberapa manfaat kesehatan.<\/span><\/p>\n

Nangka cukup menyehatkan untuk orang yang diet, karena memberikan jumlah kalori yang moderat namun banyak serat, vitamin, mineral dan antioksidan.<\/span><\/p>\n

Berikut beberapa manfaat dari buah nangka yang perlu diketahui:<\/span><\/p>\n

1. Membantu Mengontrol Gula Darah<\/b><\/h3>\n

Nangka memiliki beberapa khasiat yang dapat membantu pengelolaan gula darah, karena memiliki indeks glikemik (GI) yang cukup rendah, sehingga gula darah tidak mudah naik setelah memakan nangka yang manis. Buah nangka juga kaya akan serat yang tinggi, sehingga memperlambat pencernaan dan membantu mencegah lonjakan gula darah.<\/span><\/p>\n

Selain itu, buah nangka mengandung protein yang dapat membantu mencegah lonjakan kadar gula darah terlalu cepat setelah makan.<\/span><\/p>\n

2. Melindungi dari Berbagai Penyakit<\/b><\/h3>\n

Nangka mengandung beberapa antioksidan kuat yang memberikan berbagai manfaat kesehatan, termasuk penurunan risiko beberapa penyakit.<\/span><\/p>\n

Antioksidan melindungi sel tubuh dari stres oksidatif dan peradangan, yang sering kali diakibatkan oleh kerusakan yang disebabkan oleh molekul yang disebut radikal bebas.<\/span><\/p>\n

Berikut beberapa jenis antioksidan yang paling melimpah pada buah nangka:<\/span><\/p>\n