{"id":13290,"date":"2021-04-24T15:41:38","date_gmt":"2021-04-24T08:41:38","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=13290"},"modified":"2021-04-24T15:41:38","modified_gmt":"2021-04-24T08:41:38","slug":"air-beras-untuk-perawatan-wajah-dan-cara-menyiapkannya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/air-beras-untuk-perawatan-wajah-dan-cara-menyiapkannya\/","title":{"rendered":"Manfaat Air Beras untuk Perawatan Wajah dan Cara Menyiapkannya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Heldania | Editor: Handa<\/p>\n

Apakah selama ini Anda terbiasa membuang air bekas cucian beras? Jika iya, ini saatnya Anda merubah kebiasaan tersebut. Hal ini karena air beras memiliki banyak manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit wajah.<\/p>\n

Sebelum digunakan sebagai perawatan kulit, air beras telah lama dipercaya bisa membuat rambut lebih kuat dan indah. Penggunaannya paling awal yang diketahui sudah lebih dari 1.000 tahun yang lalu di Jepang.<\/p>\n

Sebagai perawatan kulit, air beras bermanfaat untuk menenangkan dan mengencangkan kulit, bahkan memperbaiki kondisi kulit yang bermasalah. Lebih menariknya lagi, air beras adalah sesuatu yang bisa Anda buat dengan mudah dan murah di rumah. Berikut ini informasi tentang manfaat air beras untuk wajah dan cara menyiapkannya.<\/p>\n

Manfaat Air Beras untuk Wajah<\/h3>\n

Air yang mempunyai kandungan gamma-oryzanol yang berlimpah ini mampu memberikan perlindungan bagi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar UV. Oleh karena itu, tidak heran jika air beras kerap digunakan sebagai bahan dasar kosmetik. Beberapa manfaat air beras, meliputi:<\/p>\n

1. Mencerahkan Kulit<\/h3>\n

Penggunaan air beras banyak direkomendasikan untuk mencerahkan kulit atau mengurangi flek hitam. Faktanya, banyak produk perawatan kulit, termasuk sabun cuci muka, toner, dan krim mengandung air beras. Khasiat ini didapat dari kandungan gamma-oryzanol dalam air beras.<\/p>\n

2. Membantu Mengatasi Jerawat<\/h3>\n

Di dalam air beras, terdapat pati yang dipercaya dapat mengatasi jerawat. Selain itu, pati tersebut juga bisa digunakan sebagai obat alami untuk menyembuhkan eksim atopik. Namun, masih diperlukan penelitian untuk memastikan manfaat ini secara pasti.<\/p>\n

3. Anti Penuaan<\/h3>\n

Air beras kaya akan antioksidan. Kandungan antioksidan di dalamnya telah terbukti mampu menghambat aksi elastase, yaitu senyawa yang menyebabkan kerusakan elastin pada kulit dan menyebabkan penuaan dini. Air beras juga mengandung vitamin E yang membantu menghambat proses penuaan dini.<\/p>\n

4. Memperbaiki Kerusakan Kulit Akibat Sinar Matahari<\/h3>\n

Kerusakan kulit yang disebabkan oleh sinar matahari bisa diperbaiki dengan menggunakan air beras yang difermentasi. Selain mempunyai sifat tabir surya alami, air beras ini juga mampu meningkatkan kolagen di kulit yang membuat kulit kenyal dan mencegah kerutan.<\/p>\n

Baca Juga :\u00a0<\/strong>Ketahui Jenis dan Prosedur Peeling Wajah<\/a><\/span><\/p>\n

5. Mengatasi Iritasi Kulit<\/h3>\n

Air beras diketahui dapat mengatasi iritasi kulit yang disebabkan oleh sodium laurel sulfate (SLS), yaitu bahan yang ditemukan di banyak produk perawatan kulit. Kulit yang kering dan rusak akibat SLS bisa diperbaiki dengan menggunakan air beras sebanyak dua kali sehari.<\/p>\n

6. Meningkatkan Kesehatan Skin Barrier<\/em> (Pelindung Kulit)<\/h3>\n

Beberapa penelitian menemukan bahwa air beras bermanfaat dalam memperbaiki dan menjaga skin barrier alami kulit. Selain meningkatkan kesehatan skin barrier, air beras juga bisa mencegah masalah kulit, seperti dermatitis atopik dan melindungi dari kerusakan akibat polusi.<\/p>\n

7. Mengencangkan Pori-pori<\/h3>\n

Pemilik kulit berminyak bisa mendapatkan manfaat lebih besar dari penggunaan air beras, Hal ini karena air beras dapat mengencangkan pori-pori dan mengencangkan kulit. Menggunakan air beras sebagai toner dengan kapas dapat membantu mengurangi minyak di wajah.<\/p>\n

8. Sebagai Pembersih Wajah dan Toner<\/h3>\n

Anda bisa menaruh sedikit air beras di kapas dan mengoleskannya dengan lembut ke wajah dan leher sebagai toner. Untuk membersihkannya, pijatkan ke kulit dan bilas jika diinginkan. Air beras juga bisa digunakan sebagai masker wajah dengan selembar kertas tisu tebal.<\/p>\n

Baca Juga :\u00a0<\/strong>7 Manfaat Niacinamide untuk Kulit Sehat dan Bercahaya<\/a><\/span><\/p>\n

Cara Menggunakan Air Beras untuk Wajah<\/h3>\n

Ada beberapa cara berbeda untuk menyiapkan air beras sebelum digunakan pada kulit wajah, yaitu:<\/p>\n

Masak Beras<\/strong><\/p>\n

Pertama, Anda bisa memasak beras untuk mendapatkan airnya. Caranya mirip dengan memasak beras biasa, hanya saja air yang digunakan lebih banyak. Agar lebih paham, simak langkah-langkah berikut:<\/p>\n