{"id":13197,"date":"2021-04-21T11:18:44","date_gmt":"2021-04-21T04:18:44","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=13197"},"modified":"2021-04-21T11:18:44","modified_gmt":"2021-04-21T04:18:44","slug":"kenali-gejala-gagal-jantung-kongestif-berdasarkan-tipe-dan-komplikasinya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/kenali-gejala-gagal-jantung-kongestif-berdasarkan-tipe-dan-komplikasinya\/","title":{"rendered":"Kenali Gejala Gagal Jantung Kongestif Berdasarkan Tipe dan Komplikasinya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Dea | Editor: Umi<\/p>\n

Gagal jantung kongestif merupakan istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan kondisi ketidakberdayaan jantung dalam memompa darah yang cukup untuk memenuhi kebutuhan tubuh Anda.<\/p>\n

Kondisi ini umumnya tidak dapat disembuhkan, tetapi dengan penanganan yang tepat, orang-orang yang mengalaminya masih bisa menjalani hidup secara produktif.<\/p>\n

Gagal jantung kongestif memengaruhi setiap orang dengan cara yang berbeda, misalnya bagian jantung yang terdampak, gejala apa yang muncul, dan waktu timbulnya gagal jantung. Alasan inilah yang melatarbelakangi munculnya variasi istilah medis yang dipakai untuk menjelaskan berbagai tipe gagal jantung kongestif dengan tepat.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>Lakukan Cara Ini untuk Pertolongan Pertama pada Gejala Serangan Jantung<\/a><\/p>\n

Gejala Gagal Jantung Kongestif Berdasarkan Tipenya<\/strong><\/h3>\n

Gejala gagal jantung kongestif bisa bervariasi tergantung dengan lokasi kerusakan jantung yang umumnya disebut dengan gagal jantung sisi kiri, sisi kanan, atau biventrikular.<\/p>\n

Gagal Jantung Sisi Kiri<\/strong><\/h4>\n

Jantung sisi kiri berperan untuk menerima darah yang kaya akan oksigen dari paru-paru dan menyalurkannya ke seluruh tubuh. Gagal jantung kongestif kiri umumnya berkembang sebagai dampak dari timbulnya penyakit arteri koroner.<\/p>\n

Pada orang yang mengalami gagal jantung sisi kiri, darah akan kembali lagi ke paru-paru. Hal ini disebabkan oleh ketidakmampuan jantung dalam memompanya secara efektif.<\/p>\n

Kondisi ini menyebabkan timbulnya beberapa gejala, seperti:<\/p>\n