{"id":12775,"date":"2021-04-05T21:20:39","date_gmt":"2021-04-05T14:20:39","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=12775"},"modified":"2022-10-31T22:15:34","modified_gmt":"2022-10-31T15:15:34","slug":"penyebab-abses-gigi-gejala-dan-pengobatannya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/penyebab-abses-gigi-gejala-dan-pengobatannya\/","title":{"rendered":"Penyebab Abses Gigi, Gejala, dan Pengobatannya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Ericha | Editor: Ratna<\/p>\n

Ditinjau oleh:\u00a0dr. R.A Adaninggar Primadia Nariswari Sp.PD<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 29 Oktober 2022<\/p>\n

 <\/p>\n

Merawat kesehatan gigi dan mulut serta rutin memeriksakannya ke dokter gigi berperan besar dalam mencegah abses. Seiring berjalannya waktu, gigi yang tidak terawat memiliki kemungkinan infeksi yang semakin tinggi dan menyebar menjadi abses.<\/p>\n

Abses bisa menyebabkan nyeri sedang hingga parah yang mengganggu organ lain karena dapat menyebar ke telinga atau leher Anda. Jika dibiarkan, abses dapat berubah menjadi kondisi yang mengkhawatirkan bahkan mengancam jiwa.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>Inilah 9 Penyebab Sakit Gigi yang Biasa Terjadi<\/a><\/p>\n

Apa itu Abses Gigi?<\/h3>\n

Penyakit ini merupakan kondisi dimana terdapat penumpukan nanah yang terbentuk pada area sekitar gigi atau gusi. Abses berasal dari infeksi bakteri yang menumpuk di pulpa lunak gigi. Sebelum terbentuknya abses, pada dasarnya gigi telah kehilangan kemampuannya untuk melawan infeksi, sehingga bakteri bisa menyerang pulpa dan berkembang biak.<\/p>\n

Abses merupakan kumpulan nanah yang mengandung bakteri, sel darah putih mati, dan puing-puing jaringan. Bakteri berasal dari plak, makanan, air liur, dan bakteri lain dalam mulut yang menempel dan merusak gigi atau gusi. Ada tiga jenis abses, antara lain:<\/p>\n