{"id":11986,"date":"2021-03-08T22:27:54","date_gmt":"2021-03-08T15:27:54","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=11986"},"modified":"2023-08-05T23:21:00","modified_gmt":"2023-08-05T16:21:00","slug":"penyebab-benjolan-di-selangkangan-dan-cara-mengatasinya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/penyebab-benjolan-di-selangkangan-dan-cara-mengatasinya\/","title":{"rendered":"Penyebab Benjolan di Selangkangan dan Cara Mengatasinya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Justina | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh: dr. Tommy<\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 4 Agustus 2023<\/p>\n

 <\/p>\n

Selangkangan mengandung banyak otot, ligamen, pembuluh darah, dan saraf. Saat selangkangan terdapat benjolan, maka bisa menimbulkan rasa tidak nyaman dan mengakibatkan aktivitas sehari-hari terganggu.<\/p>\n

Benjolan di selangkangan bisa bersifat jinak atau menyebabkan dampak lebih serius. Benjolan umumnya berwarna sama dengan kulit, tapi bisa juga berubah menjadi merah atau ungu.<\/p>\n

Benjolan di selangkangan ada yang tidak bergerak saat ditekan, dan ada juga yang dapat berpindah tempat saat ditekan. Bahkan, beberapa benjolan selangkangan juga dapat pecah dan membentuk luka.<\/p>\n

Baca Juga:\u00a0<\/strong>Ragam Salep Gatal Selangkangan Berdasar Penyebabnya<\/a><\/p>\n

Penyebab Benjolan di Selangkangan<\/strong><\/h3>\n

Ada banyak kemungkinan terjadinya benjolan di selangkangan. Benjolan bisa bervariasi dalam berbagai bentuk dan ukuran, serta dapat terasa sakit atau tidak.<\/p>\n

Berikut ini beragam penyebab benjolan di selangkangan:<\/p>\n

1. Kista<\/strong><\/h4>\n

Beberapa benjolan di selangkangan disebabkan oleh kista<\/a>. Kista adalah benjolan jinak (bukan kanker), yang umumnya tidak berbahaya. Meski tidak berbahaya, kista dapat menyebabkan infeksi jika Anda meremas atau meletuskannya.<\/p>\n

Ketika kista pecah di bawah kulit, maka isinya akan menginfeksi jaringan sehat di sekitarnya. Kista yang terinfeksi akan tampak merah dan bengkak, serta terasa hangat saat disentuh.<\/p>\n

Ada dua jenis kista yang bisa berkembang di dekat selangkangan, yaitu kista epidermoid dan kista sebasea. Kedua jenis kista tersebut tampak serupa, tapi masing-masing jenis menimbulkan gejala yang tidak sama.<\/p>\n