{"id":11608,"date":"2021-02-23T13:09:50","date_gmt":"2021-02-23T06:09:50","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=11608"},"modified":"2023-03-02T19:03:14","modified_gmt":"2023-03-02T12:03:14","slug":"obat-pengencer-darah-pahami-kegunaan-dan-efek-sampingnya","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/obat-pengencer-darah-pahami-kegunaan-dan-efek-sampingnya\/","title":{"rendered":"Obat Pengencer Darah: Pahami Kegunaan dan Efek Sampingnya"},"content":{"rendered":"

Penulis: Gradita | Editor: Umi<\/p>\n

Ditinjau oleh: <\/span>dr. Putri Purnamasari\u00a0<\/span><\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 26 Februari 2023<\/span><\/p>\n

 <\/p>\n

Mengalami penggumpalan darah dapat menyebabkan terhentinya aliran darah ke jantung, paru-paru, ataupun otak sehingga menimbulkan berbagai penyakit serius, seperti penyakit jantung koroner dan stroke. Oleh karena itu, obat pengencer darah dibutuhkan untuk melancarkan aliran darah di seluruh tubuh dan mencegah terbentuknya sumbatan darah.<\/p>\n

Obat pengencer darah merupakan obat yang dapat diminum secara oral ataupun melalui pembuluh darah (injeksi intravena).<\/p>\n

Obat pengencer darah bukanlah obat bebas, artinya pemberian obat pengencer darah harus dilakukan dengan petunjuk yang tepat dan sesuai dengan resep dokter. Hal ini karena penggunaan obat pengencer darah sembarangan atau konsumsi yang berlebihan dapat menyebabkan perdarahan yang cukup hebat.<\/p>\n

Baca Juga :\u00a0<\/strong>Ketahui Berbagai Jenis Obat Darah Tinggi dan Efek Sampingnya<\/a><\/p>\n

Kegunaan Obat Pengencer Darah<\/strong><\/h3>\n

Beberapa obat pengencer darah memiliki kegunaan mengencerkan darah agar sel darah tidak menempel di pembuluh darah dan arteri, tetapi sebagian lainnya memiliki kegunaan mencegah penggumpalan darah dengan meningkatkan jumlah waktu yang dibutuhkan untuk membentuk gumpalan darah.<\/p>\n

Obat pengencer darah tersebut terbagi menjadi dua golongan, yaitu antiplatelet dan antikoagulan.<\/p>\n

Antiplatelet<\/strong><\/h4>\n

Antiplatelet memiliki kegunaan mencegah sel-sel darah (trombosit) agar tidak menempel satu sama lain, membentuk gumpalan, dan melekat di dinding pembuluh darah. Berikut beberapa jenis obat yang termasuk golongan antiplatelet:<\/p>\n