{"id":10565,"date":"2021-01-25T09:23:49","date_gmt":"2021-01-25T02:23:49","guid":{"rendered":"https:\/\/gayasehatku.com\/?p=10565"},"modified":"2023-02-14T18:44:28","modified_gmt":"2023-02-14T11:44:28","slug":"gejala-penyebab-serta-faktor-risiko-tukak-lambung","status":"publish","type":"post","link":"https:\/\/gayasehatku.com\/gejala-penyebab-serta-faktor-risiko-tukak-lambung\/","title":{"rendered":"Tukak Lambung: Penyebab, Gejala, serta Kapan Harus Ke Dokter"},"content":{"rendered":"

Penulis: Novi | Editor: Handa<\/p>\n

Ditinjau oleh: <\/span>dr. Putri Purnamasari\u00a0<\/span><\/a><\/p>\n

Terakhir ditinjau: 6 Februari 2023<\/span><\/p>\n

 <\/p>\n

Pernahkah Anda mengalami nyeri pada bagian perut atau ulu hati? Tidak selamanya nyeri pada bagian perut atau ulu hati disebabkan penyakit maag. Bisa jadi Anda mengalami tukak lambung, luka terbuka yang berkembang pada lapisan dalam perut atau bagian atas usus kecil (duodenum). Tukak lambung dikenal dengan istilah lain, yaitu ulkus peptikum.<\/em><\/p>\n

Gejala paling umum dialami oleh penderita tukak lambung sama halnya dengan sakit maag, yaitu nyeri pada perut. Namun, penyebab dan pengobatan kedua gangguan tersebut berbeda. Untuk mengetahui pengobatan apa yang tepat, Anda perlu terlebih dahulu mengetahui penyebab, gejala, dan kapan waktu yang tepat untuk melakukan pemeriksaan medis.<\/p>\n

Penyebab Tukak Lambung<\/h3>\n

Sebagian orang beranggapan bahwa terlalu banyak mengonsumsi makanan yang asam dan pedas dapat menyebabkan gangguan lambung. Hal tersebut memang benar, tetapi kurang tepat jika dianggap juga sebagai penyebab tukak lambung.<\/p>\n

Makanan pedas atau asam tersebut hanya dapat meningkatkan risiko terjadinya tukak lambung. Penyebab utama terjadinya tukak lambung adalah:<\/p>\n

1. Bakteri H. pylori<\/h3>\n

Bakteri H.pylori merupakan salah satu penyebab utama dari tukak lambung. Infeksi bakteri H. pylori dapat menyebabkan rusak dan terkikisnya lapisan lendir yang terdapat pada saluran pencernaan, terutama lambung.<\/p>\n

Padahal, lapisan lendir pada lambung berfungsi untuk melindungi lambung dari kandungan asam yang berguna untuk mencerna makanan. Tanpa adanya lapisan lendir, kandungan asam tersebut dapat mencerna lambung itu sendiri.<\/p>\n

2. Penggunaan Nonsteroidal Anti- Inflammatory Drugs (NSAID )<\/h3>\n

Penyebab utama lain dari tukak lambung adalah penggunaan NSAID, yaitu sekelompok obat yang digunakan untuk meredakan nyeri. NSAID juga dikenal dengan OAINS atau obat antiinflamasi nonsteroid.<\/p>\n

Penggunaan NSAID ini dapat mengikis lapisan lendir pada saluran pencernaan sehingga berpotensi menyebabkan tukak lambung. Namun, tidak semua pengguna NSAID dapat menderita tukak lambung. Penggunaan NSAID dapat menyebabkan tukak lambung karena didorong oleh faktor lain, seperti:<\/p>\n