Tips Merawat dan Memilih Sunscreen untuk Kulit Wajah Berminyak

Tips Merawat dan Memilih Sunscreen untuk Kulit Wajah Berminyak

Penulis: Justina | Editor: Agnes

Ada berbagai tipe kulit wajah, yaitu kering, normal, berminyak, dan kombinasi. Salah satu tipe kulit yang paling sering dialami oleh remaja dan wanita dewasa adalah berminyak. Kondisi ini disebabkan ketika kelenjar sebaceous di kulit memproduksi terlalu banyak sebum. Sebum adalah zat berminyak yang berfungsi melindungi dan melembapkan kulit.

Sebum sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit. Namun, jika kelenjar memproduksi terlalu banyak sebum dapat menyebabkan kulit terlalu berminyak, wajah kusam, pori-pori tersumbat, dan jerawat. Oleh karena itu, dibutuhkan perawatan khusus untuk menjaga kesehatan kulit wajah Anda, termasuk dalam memilih sunscreen.

Sunscreen (tabir surya) adalah bahan yang melindungi kulit dari radiasi sinar UV. Sunscreen tersedia dalam bentuk lotion, krim, salep, gel, atau semprot topikal yang dapat dioleskan ke kulit. Bagi Anda yang memiliki kulit berminyak mungkin membutuhkan beberapa tips untuk memilih sunscreen yang tepat. Ini karena penggunaan jenis sunscreen yang tidak tepat dapat menimbulkan beberapa masalah kulit, seperti kulit kusam, semakin berminyak, bahkan jerawat.

Baca Juga: Kenali Jenis-Jenis Ruam Kulit dan Penyebabnya

Perawatan Kulit Berminyak

Cara merawat kulit berminyak berbeda dengan kulit kering. Ini karena kulit berminyak memproduksi lebih banyak sebum yang berisiko dapat membuat pori-pori tersumbat. Untuk mencegah hal ini, Anda dapat melakukan beberapa langkah perawatan berikut.

1. Cuci muka secara teratur

Mencuci muka secara teratur bisa mengurangi jumlah minyak dan kotoran di kulit. Hindari sabun dengan pewangi atau bahan kimia keras yang dapat mengiritasi dan mengeringkan kulit. Ini karena kulit yang terlalu kering akan merangsang kelenjar menciptakan lebih banyak sebum.

2. Gunakan toner

Toner astringent dapat mengatasi kulit berminyak. Toner ini juga dapat menenangkan kulit Anda yang berjerawat. Namun, tidak semua orang cocok dengan produk ini. Beberapa orang mungkin akan merasakan sensasi panas atau gatal setelah menggunakan toner ini. Jika hal ini terjadi, segera hentikan pemakaian dan beralih menggunakan toner yang cocok dengan kulit Anda.

3. Tepuk-tepuk wajah hingga kering

Hindari mengeringkan wajah dengan cara menggosok handuk ke wajah karena dapat mengiritasi kulit. Gunakan metode menepuk-nepuk wajah dengan lembut untuk mengeringkan kulit. Namun, ini harus dilakukan dengan hati-hati. Tidak disarankan untuk mengeringkan kulit Anda dengan handuk atau menggunakan waslap yang kasar karena dapat merangsang kulit untuk menghasilkan lebih banyak sebum.

4. Gunakan kertas minyak

Banyak produk kertas minyak yang dirancang khusus untuk menyerap minyak wajah. Kertas penyerap minyak ini tidak dapat menghambat produksi sebum di kulit. Namun, kertas ini dapat digunakan untuk mengangkat minyak berlebih dari kulit setelah beraktivitas sepanjang hari agar kebersihan kulit wajah terjaga.

Baca Juga: 7 Tips Memilih Sheet Mask yang Tepat untuk Perawatan Kulit

5. Gunakan masker wajah

Masker wajah tertentu bermanfaat untuk merawat kulit berminyak. Masker yang cocok untuk kulit wajah berminyak yaitu:

  • Clay

Masker clay mengandung mineral seperti smektit atau bentonit dapat menyerap sebum tanpa mengiritasi kulit. Anda dapat menggunakan masker ini seminggu sekali untuk mengurangi sebum di wajah.

  • Madu

Sebuah hasil penelitian yang diterbitkan pada tahun 2011 di Asian Pacific Journal of Tropical Biomedicine  menyebutkan bahwa madu bersifat antibakteri dan antiseptik. Anda dapat mengaplikasikan madu ke wajah sebagai masker selama 10 menit untuk mengurangi jerawat dan sebum.

  • Oatmeal

Masker yang mengandung oatmeal dapat membantu membersihkan kulit. Oat mengandung saponin yang bersifat sebagai pembersih, kaya antioksidan, dan senyawa antiinflamasi yang dapat menenangkan kulit.

6. Oleskan pelembab

Bagi orang dengan tipe kulit berminyak, sebaiknya menggunakan pelembab berbahan dasar air (waterbased) dan bebas minyak untuk menjaga kelembaban serta mencegah produksi sebum berlebih. Selain itu, Anda dapat menggunakan pelembab berbahan dasar lidah buaya yang baik untuk mengobati jerawat dan kulit berminyak.

Tips Memilih Sunscreen Untuk Kulit Wajah Berminyak

WHO (2003) menyatakan bahwa memakai sunscreen sangat penting untuk mengurangi risiko kanker kulit. Namun, tidak semua tabir surya bagus untuk kulit berminyak. Ini karena beberapa sunscreen mengandung minyak dan bahan kimia lain yang dapat memperburuk kulit Anda yang berminyak. Oleh karena itu, sebaiknya Anda memperhatikan kandungan sunscreen yang Anda beli.

American Academy of Dermatology merekomendasikan cara memilih produk untuk perawatan kulit berminyak, di antaranya:

  • Menggunakan produk bebas minyak dan non-komedogenik agar tidak menyumbat pori-pori
  • Menggunakan sunscreen setiap hari dengan SPF 30 atau lebih tinggi jika aktivitas di luar ruangan Anda tinggi
  • Hindari penggunaan sunscreen yang mengandung minyak, Anda dapat memilih sunscreen dengan kandungan seng oksida dan titanium dioksida
  • Bagi Anda yang berwajah sensitif, hindari menggunakan sunscreen yang mengandung pewangi dan alkohol karena dapat mengiritasi kulit.

Baca Juga: 5 Klaim Manfaat Kulit Manggis dan Kebenarannya

Sumber

American Academy of Dermatology. How to control oily skin. www.aad.org

Healthline. (2018).  7 Causes of Oily Skin. www.healthline.com

Medical News Today. (2020). Top six home treatments for oily skin. www.medicalnewstoday.com

Medical News Today. (2020). 8 of the best sunscreens for oily skin. www.medicalnewstoday.com

NCBI. (2011). Honey: its medicinal property and antibacterial activity. www.ncbi.nlm.nih.gov

WHO. (2003). Radiation: Sun protection. www.who.int