Susah Kentut? Simak Tips Untuk Mengatasinya!

Susah Kentut? Simak Tips Untuk Mengatasinya!

Penulis: Lely | Editor: Ratna

Buang gas atau kentut merupakan proses alami tubuh namun bila ada gas yang tertimbun di dalam perut dalam jumlah banyak, bisa menimbulkan kembuh dan rasa sakit. Beberapa orang mengalami kondisi susah kentut karena makanan yang dikonsumsi, kebiasaan, atau pola hidupnya. Kesulitan kentut membuat perut begah dan terasa tidak nyaman. Bila dibiarkan, susah kentut akan mengganggu aktivitas Anda sehari-hari.

Sebelum mengetahui cara mengatasi susah kentut, sebaiknya pelajari terlebih dahulu penyebabnya. Penyebab susah kentut diantaranya makan terlalu cepat sehingga terjadi penumpukan gas di dalam perut, adanya ketegangan otot pencernaan, sembelit, kebiasaan menahan kentut, dan terdapat penyumbatan dalam organ pencernaan misalnya karena tinja atau benda asing lainnya. Untuk itu, sebaiknya menghindari kebiasaan menahan kentut. Jika ingin buang gas pergilah ke kamar mandi saat sedang berkumpul bersama teman. Mengatasi susah kentut dapat dilakukan dengan memperbaiki makanan yang dikonsumsi dan beberapa pose yoga. Simaklah tips untuk mengatasi susah kentut berikut ini:

Baca Juga: Begini Cara Mengatasi Susah Buang Angin

1. Menerapkan Pose Yoga

Rutin melakukan yoga baik bagi tumbuh Anda, salah satunya mengurangi penumpukan gas pada perut. Lakukan pose yoga dengan kondisi rileks dan nyaman. Duduklah di atas dua kaki. Kemudian julurkan tangan ke depan sejauh mungkin. Selanjutnya usahakan seluruh tubuh Anda sejajar dengan lantai. Pose tersebut bila dilakukan secara berulang dan rutin bisa membantu mengurangi penumpukan gas pada perut.

2. Mengelus Perut

Untuk mengurangi tumbukan gas di dalam perut, Anda bisa melakukan gerakan menggosok perut searah jarum jam. Cara ini efektif untuk melepaskan gas yang terperangkap dan mengurangi kram. Anda juga bisa menggosok perut dengan minyak esensial tertentu yang memiliki efek melegakan.

3. Mengonsumsi Makanan dan Minuman yang Bisa Mengurangi Gas

Makanan dan minuman tertentu dapat membantu mengeluarkan kentut yang tertahan. Walaupun ini bukan ide yang baik untuk penderita kembung berlebihan, namun sesekali Anda bisa mencobanya. Keluarkan gas di dalam perut Anda dengan cara:

  • Minum minuman berkarbonasi dan air mineral bersoda
  • Mengunyah permen karet
  • Makan buah kaya serat seperti pepaya atau buah naga

4. Berjalan Kaki

Salah satu gerakan yang bisa dicoba untuk mengeluarkan gas yang terperangkap di perut adalah dengan jalan kaki. Berjalanlah selama beberapa menit di sekitar rumah, cara tersebut dijamin efektif dan aman untuk mendorong kentut agar cepat keluar dan membuat perut lega.

5. Kurangi Asupan yang Bisa Memicu Penumpukan Gas

Mengonsumsi makanan yang mengandung laktosa, fruktosa, serat tidak larut dapat membuat penumpukan gas di perut. Beberapa gas dan sayur dapat memicu penumpukan gas di perut, namun bukan berarti Anda tidak boleh makan buah dan sayur, makan buah dan sayur penting bagi kesehatan pencernaan asal jumlah yang dikonsumsi seimbang. Makanan yang harus dikurangi supaya tidak menimbulkan kesulitan kentut diantaranya kubis, brokoli, susu, kentang, jagung, dan kacang-kacangan.

6. Minum Air Hangat

Minum air putih hangat bisa membantu pelebaran pembuluh darah dan otot-otot pencernaan. Dengan demikian, gas yang tersumbat di dalam perut jadi lebih mudah dilepaskan. Otot perut yang kendur dapat membantu mengurangi rasa sakit perut karena penumpukan gas.

Baca Juga: Sering Buang Gas atau Kentut? Ketahui 8 Penyebabnya

Sumber

Cleveland Clinic (2018). Are You Passing Too Much Gas? 6 Tips for Relieving Flatulence. health.clevelandclinic.org

Everyday Health (2021). Here’s What May Be Causing Your Digestive Gas Pain. www.everydayhealth.com

Medical News Today (2020). How to make yourself fart. www.medicalnewstoday.com

Medical News Today (2020). What home remedies can stop flatulence?. www.medicalnewstoday.com