Pertolongan Ketika Terkena Air Panas

Pertolongan Ketika Terkena Air Panas

Penulis: Heldania | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 9 Desember 2022

 

Hampir semua orang mungkin pernah mengalami luka bakar karena air panas. Misalnya, saat menikmati secangkir kopi panas atau terkena percikan minyak panas saat memasak.

Pencegahan adalah pengobatan terbaik. Lalu, apa yang harus Anda lakukan jika terkena air panas? Berikut informasinya.

Baca Juga: Berbagai Jenis Luka Bakar dan Cara Menanganinya

Pertolongan Pertama Ketika Terkena Air Panas

Beberapa langkah pertolongan pertama yang harus Anda lakukan ketika terkena air panas adalah:

  • Dinginkan area yang terkena air panas

Segera basahi area yang tersiram air panas di bawah air mengalir selama minimal 20 menit. 20 menit mungkin terasa lama, namun tujuannya adalah mendinginkan luka bakar dengan cepat dan menyeluruh.

Setiap panas yang tertahan di kulit dapat terus membakar kulit. Ini sama halnya dengan kulit yang makin terasa terbakar berjam-jam setelah Anda berjemur di pantai.

Panas dari berjemur masih ada di kulit dan terus membakar kulit meskipun Anda tidak berada di bawah sinar matahari lagi. Hal yang sama dapat terjadi dengan luka bakar.

  • Hindari menyembuhkannya dengan bahan tertentu

Perawatan dengan bahan-bahan tertentu, seperti mentega, losion, minyak, tepung, pasta gigi, dan bawang bombay dapat memperburuk keadaan karena menahan panas dan menyebabkan infeksi.

Jangan pula gunakan es karena akan menyebabkan lebih banyak kerusakan kulit. Basahi saja luka bakar dengan air dingin biasa, bukan air es.

  • Merendam luka bakar dengan air dingin 

Selain membasahinya di bawah air mengalir, merendam area terbakar ternyata lebih ampuh untuk meminimalisir kerusakan kulit.

Ini bisa dilakukan jika area yang tersiram air panas kecil. Jika areanya sangat besar atau jika Anda merendam seluruh tubuh, hati-hati dengan risiko hipotermia.

Pastikan untuk menjaga tubuh Anda tetap hangat sambil menjaga luka bakar tetap dingin.

  • Lepaskan perhiasan dan pakaian di sekitar area yang tersiram air panas

Selanjutnya, cobalah untuk melepaskan berbagai perhiasan di sekitar luka siraman air panas Anda. Tindakan ini berfungsi untuk:

    • Mengurangi suhu, mengingat ada beberapa jenis perhiasan yang bersifat menahan panas, misalnya saja perhiasan logam
    • Memberikan ruang untuk pembengkakan

Jika cincin yang Anda pakai tidak mau lepas, letakkan cold pack di sekelilingnya.

Selain itu, hindari melepas pakaian yang sudah menempel di kulit karena luka bakar yang Anda alami. Pastikan Anda mencari bantuan medis untuk kondisi ini.

  • Tepuk-tepuk area luka bakar hingga kering 

Keringkan luka bakar dengan handuk lembut yang tidak melepaskan serat ke dalam luka bakar. Selain itu, gunakan handuk bersih untuk mencegah infeksi yang tidak diinginkan.

Untuk tindakan ini, tepuk-tepuk area luka bakar dan hindari gesekan, karena menggesek dapat memperparah kerusakan kulit Anda.

  • Jangan membuka lepuh 

Infeksi adalah komplikasi umum dari luka bakar dan membuka lepuh meningkatkan kemungkinan infeksi. Tapi, jika lepuh berada di tempat yang menghalangi Anda untuk bergerak (misalnya, pada buku jari sehingga Anda tidak dapat menekuk jari), cari bantuan medis.

Jika Anda tidak dapat menggerakkan area luka bakar, kulit dapat sembuh terlalu kencang sehingga membatasi gerakan secara permanen. Dokter perlu mengobati lepuh agar kondisi ini tidak terjadi.

  • Perban luka bakar

Pada tahap ini, Anda bisa menggunakan salep antibiotik. Oleskan salep, lalu tutup luka melepuh dengan pembalut anti lengket yang tidak berserat.

Pastikan perban tetap longgar untuk memungkinkan pembengkakan.

Jika bingung perban sendiri di rumah, Anda bisa mengunjungi rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis.

Baca Juga: Mengenal Derajat Luka Bakar dan Pengobatannya

Perawatan di Rumah Lebih Lanjut

Setelah melakukan langkah-langkah pertolongan pertama ketika terkena air panas, Anda perlu juga:

  • Jaga agar luka tetap tertutupi dengan pembalut yang kering dan steril
  • Ganti perban setiap hari
  • Perban luka bakar setidaknya 10 hari sampai area yang cedera tampak sembuh
  • Minum obat pereda nyeri yang dijual bebas untuk mengontrol rasa sakit
  • Jika area yang cedera mengalami tanda-tanda infeksi, segera hubungi dokter
  • Cari perawatan darurat jika Anda sesak napas

Perawatan Medis pada Luka Bakar

Jika memerlukan perawatan segera untuk cedera luka bakar, rumah sakit dapat mengirim Anda ke pusat luka bakar.

Perawatan di pusat luka bakar dapat mencakup:

  • Debridement (penggosokan jaringan mati) untuk mengurangi jaringan parut
  • Pemberian obat nyeri intravena
  • Perawatan di rumah sakit selama dua sampai tiga minggu di pusat luka bakar

Pencegahan Luka Bakar karena Air Panas

Area rumah yang paling umum menyebabkan semua jenis luka bakar, terutama luka bakar karena uap atau melepuh adalah dapur. Memasak memiliki risiko yang paling besar karena penggunaan panas.

Mengambil tindakan pencegahan yang tepat sangat penting, sebaiknya Anda:

  • Pindahkan semua pegangan wajan, panci, dan alat masak lainnya ke arah tengah kompor. Pegangan yang mencuat (ke arah juru masak) dapat dengan mudah tersenggol oleh orang yang lewat, atau dapat dijangkau oleh anak kecil, mengakibatkan tumpahan cairan panas dan luka bakar
  • Jangan meninggalkan makanan di atas kompor tanpa pengawasan
  • Atur timer saat memanaskan makanan atau minuman
  • Biarkan makanan dingin dalam microwave sebelum mengeluarkannya
  • Buka wadah microwave dengan hati-hati dengan menarik tutupnya menghadap jauh dari tubuh
  • Jangan microwave botol bayi atau apa pun dalam wadah tertutup. Pastikan makanan dalam microwave mampu mengeluarkan uap selama memasak
  • Jauhkan anak-anak dari dapur selama masa sibuk dan jangan biarkan anak-anak dekat dengan air panas

Baca Juga: 7 Tips Mudah Pertolongan Pertama Untuk Luka Bakar

Sumber

Healthline. (2019). Burns from Boiling Water. www.healthline.com

Medical News Today. (2020). What to do for boiling water burns. www.medicalnewstoday.com

Verywell Health. (2021). An Overview of Steam Burns. www.verywellhealth.com

Health Navigator NZ. (2019). How to treat a burn. www.healthnavigator.org