Penyebab Tumor Hidung, Gejala, dan Pengobatannya

Penyebab Tumor Hidung, Gejala, dan Pengobatannya

Penulis: Anita | Editor: Ratna

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari 

Terakhir ditinjau: 17 April 2023

 

Tumor merupakan salah satu masalah kesehatan yang dapat memantik rasa takut. Pasalnya gangguan kesehatan ini sering menjadi sinyal adanya masalah pada tubuh dan membuat penderitanya khawatir sedang menderita kanker.

Tumor dapat terjadi di berbagai bagian tubuh, salah satunya di bagian dalam hidung. Namun, tidak semua orang menyadari penyebab tumor hidung beserta gejala dan poengobatannya. Telusuri lebih lanjut artikel ini untuk mendapatkan informasi tentang tumor hidung secara lengkap.

Apa yang Menyebab Tumor Hidung?

Tumor hidung merujuk pada munculnya benjolan di bagian dalam atau sekitar hidung yang dapat membesar. Meskipun tidak semua tumor dapat berpotensi kanker, tetapi tetap diperlukan pemeriksaan yang mendalam untuk memastikan bahwa tumor tidak bersifat kanker.

Tumor dapat disebabkan oleh mutasi genetik yang memicu perubahan sel tubuh yang sehat menjadi sel tubuh abnormal. Nantinya sel tubuh yang tidak normal ini akan bertambah dan terakumulasi menjadi gumpalan daging atau tumor pada hidung.

Jika tumor bersifat kanker, tumor dapat menyebar ke jaringan tubuh lainnya atau bahkan ke bagian tubuh lainnya.

Beberapa gaya hidup atau kondisi tertentu dapat meningkatkan peluang Anda untuk menderita tumor di hidung, seperti:

  • Infeksi virus HPV
  • Merokok atau sering terpapar asap rokok
  • Tinggal atau bekerja di tempat dengan polusi udara yang tinggi
  • Terpapar hal-hal yang dapat mengiritasi hidung, seperti senyawa kimia dan debu

Tumor pada hidung lebih banyak ditemukan pada pria daripada wanita dan kerap kali muncul di usia 50-60 tahun.

Gejala

Selayaknya masalah kesehatan lainnya, ada beberapa gejala dari tumor hidung yang dapat muncul, seperti:

  • Sering mimisan
  • Sakit kepala
  • Adanya perubahan pada suara
  • Salah satu atau kedua hidung tersumbat
  • Gigi terasa longgar
  • Adanya luka di bagian langit-langit mulut
  • Adanya cairan yang masuk ke tenggorokan dari hidung
  • Sering mengalami infeksi telinga
  • Adanya cairan, nanah, atau kotoran yang keluar dari hidung
  • Gangguan penglihatan atau pendengaran
  • Rasa nyeri atau kebas di bagian mata, mulut, hidung, pipi, telinga, atau dahi
  • Kesulitan dalam mencium aroma atau mengecap makanan
  • Adanya benjolan di leher, wajah, hidung, atau mulut
  • Mata berair atau bengkak
  • Rasa nyeri atau pembengkakan di bagian wajah
  • Kesusahan bernapas melalui hidung
  • Kesulitan membuka mulut

Jika tidak segera ditangani dapat menimbulkan komplikasi yang serius, seperti gangguan pada penglihatan, kemampuan berbicara, mengunyah dan menelan, serta pernapasan.

Tumor pada hidung juga berpotensi menimbulkan kerusakan pada saraf di wajah dan dapat mempengaruhi pergerakan otot wajah, lengan, atau bahu. Tumor yang bersifat kanker dapat menyebar ke bagian tubuh lainnya jika tidak segera ditanggulangi.

Bagaimana Cara Mengobati Tumor Hidung?

Penanganan dari tumor hidung tergantung dari lokasinya dan jenis tumor yang diderita. Berikut adalah beberapa cara yang dapat disarankan oleh dokter untuk mengatasi tumor di hidung:

1. Pembedahan

Cara paling umum yang disarankan oleh dokter untuk menanggulangi tumor hidung adalah dengan mengeluarkannya melalui prosedur pembedahan.

Dokter dapat menyayat area di dekat hidung atau mulut untuk mengangkat tumor atau menggunakan alat khusus yang bisa dimasukkan ke dalam hidung untuk mengeluarkan tumor.

Pembedahan dengan sayatan biasanya dilakukan jika tumor menyebar ke daerah mata, pipi, otak, atau daerah lain di tengkorak. Sementara itu, pembedahan dengan alat khusus dapat dilakukan jika ukuran tumor masih kecil.

2. Terapi Radiasi

Terapi radiasi menggunakan energi berkekuatan tinggi untuk membunuh sel kanker. Cara mengatasi tumor hidung ini dapat dilakukan setelah pembedahan.

3. Kemoterapi

Apabila tumor ternyata dapat menjadi kanker, dokter akan memberikan Anda obat-obatan tertentu untuk membunuh sel kanker. Penanganan ini dapat dilakukan sebelum pembedahan ataupun dikombinasikan dengan terapi radiasi.

4. Penanganan Rasa Sakit

Tumor yang bersifat kanker akan membutuhkan waktu yang lama untuk sembuh. Oleh karena itu, dokter akan membantu Anda untuk mengurangi rasa nyeri dan gejala lain dari tumor hidung selama proses pemulihan.

Cara Mencegah Tumor Hidung

Ada banyak faktor yang bisa memicu tumor di hidung, tapi Anda bisa mengurangi risiko dari kemunculan tumor di hidung dengan berhenti merokok dan menggunakan masker pelindung untuk menghindari paparan senyawa kimia yang berbahaya di lingkungan kerja.

Jangan ragu untuk mengunjungi dokter jika Anda menyadari adanya benjolan pada area hidung, terutama jika benjolan semakin membesar atau terasa menyakitkan.

Baca Juga: Polip Hidung: Penyebab, Gejala, dan Cara Pengobatannya

Sumber

Cedars Sinai. Nasal and Sinus Tumors. www.cedars-sinai.org

Cleveland Clinic. Sinonasal Tumors. www.my.clevelandclinic.org

John Hopkins. Paranasal Sinus Tumors. www.hopkinsmedicine.org

Mayo Clinic. (2021). Nasal and Paranasal Tumors. www.mayoclinic.org