Pahami Cara Resusitasi Bayi yang Benar

Pahami Cara Resusitasi Bayi yang Benar

Penulis: Nunik | Editor: Ratna

Resusitasi merupakan salah satu prosedur pertolongan yang bisa diberikan pada saat terjadi kesulitan napas atau kekurangan oksigen. Pada bayi, tindakan ini bisa dilakukan ketika bayi tersebut mengalami gejala gangguan napas atau sesak napas. Resusitasi bayi ini bisa menjadi sebuah langkah penting yang harus dipahami orang tua agar dapat memberi pertolongan pertama saat dibutuhkan.

Langkah Resusitasi pada Bayi

Ada banyak kondisi yang memungkinkan bayi butuh tindakan resusitasi. Umumnya kondisi ini memang dialami oleh bayi baru lahir, apalagi yang lahirnya secara prematur. Namun, ada juga bayi berusia di bawah 1 tahun yang mengalami kesulitan napas. Berikut adalah langkah tepat resusitasi pada bayi yang bisa memberinya jalan napas normal kembali:

1. Lakukan Prosedur Awal

Tahap pertama, Anda perlu melakukan prosedur awal dalam resusitasi. Di sini Anda perlu memeriksa kondisi kesadaran bayi dan cek pernapasannya. Penting juga untuk memeriksa suhu si kecil dan segera berikan kehangatan jika bayi kedinginan. Pada tahap ini, pastikan untuk terus memeriksa kondisi pernapasan si bayi lewat pergerakan dadanya.

Anda juga harus meletakkan bayi dalam posisi yang tepat. Posisikan bayi menghadap ke atas dengan kepala sedikit lebih tinggi agar jalan napas bisa terbuka. Kemudian letakkan lipatan kain di bagian bawah bahu bayi supaya posisi tersebut bisa bertahan dan jalan napas terbuka sempurna.

2. Lakukan CPR

Saat bayi tidak menunjukkan respon yang baik, maka bisa segera dilakukan tindakan CPR. Biasanya ini menjadi tindakan yang disarankan saat orang tua jauh dari tenaga medis dan sulit melakukan ventilasi. CPR adalah Cardiopulmonary Resuscitation yang dilakukan dengan menghembuskan udara dari mulut Anda ke mulut bayi.

Pada saat melakukan CPR, coba perhatikan kondisi dada bayi. Pastikan dada bayi terangkat saat napas dihembuskan dan turun kembali saat udara keluar. Ketika menghembuskan udara, pastikan tidak ada celah antara mulut Anda dengan wajah si bayi.

3. Berikan Kompresi Dada

Saat bayi mulai menunjukkan tanda-tanda kesadaran, segera lanjutkan dengan pemberian kompresi dada. Kompresi di bagian dada ini efektif membantu bayi bisa kembali bernapas dengan lancar. Silakan tekan bagian tengah dada si kecil pakai jari telunjuk. Lakukan pengulangan tekanan dengan kecepatan 100 tekanan per menit.

Kompresi dada ini bisa dilakukan sebanyak 30 kali. Anda bisa menyelinginya dengan bantuan napas. Tindakan ini juga bisa dilakukan orang tua ketika tak ada pertolongan medis yang bisa dijangkau. Namun akan jauh lebih baik jika bayi segera dibawa ke dokter terdekat.

4. Terapkan Tindakan Ventilasi

Jika bayi berhasil mendapat pertolongan medis, umumnya akan dilakukan tindakan ventilasi. Ventilasi dilakukan dengan memasang sungkup atau masker. Pastikan bahwa ukuran sungkup sudah sesuai dengan ukuran wajah bayi. Dokter akan meremas kantung sungkup sehingga udara bisa masuk ke paru-paru.

Perlu dilihat pergerakan dada bayi saat dilakukan ventilasi. Jika dada bayi naik setelah dokter melakukan 2 hingga 3 kali ventilasi, maka tekanan yang diberikan sudah cukup. Selanjutnya ventilasi akan diberikan sebanyak 40 kali per menit hingga bayi bernapas lancar.

5. Pemberian Epinefrin

Setelah ventilasi, dokter juga biasanya akan memberikan epinefrin. Pemberian epinefrin ini dilakukan apabila tindakan ventilasi dan kompresi dada tidak efektif membuka jalan napas si bayi. Biasanya ditandai dengan detak jantung bayi yang tidak meningkat dari angka 60 kali per menit.

Tindakan resusitasi yang tepat akan membantu menyelamatkan nyawa si kecil. Orang tua sebaiknya memahami langkah resusitasi tersebut agar bisa memberikan pertolongan pertama jika sewaktu-waktu dibutuhkan. Kunci pentingnya adalah tetap tenang dan ikuti prosedur resusitasi dengan benar.

Baca Juga: 8 Alat Bantu Pernapasan yang Perlu Anda Tahu

Sumber

Pregnancy, Birth & Baby. Resuscitation for babies and children. www.pregnancybirthbaby.org

NHS. (2019). How to resuscitate a child. www.nhs.uk

Nationwide Children’s. (2017). Cardiopulmonary Resuscitation (CPR) for Infants. www.nationwidechildrens.org

The Sydney Children’s Hospital Network.  Cardiopulmonary Resuscitation (CPR) for babies (less than 12 months of age). www.schn.health.nsw.gov.au