Pahami Berbagai Kelainan pada Sistem Gerak

Pahami Berbagai Kelainan pada Sistem Gerak

Penulis: Dea | Editor: Umi

Gangguan sistem gerak merupakan istilah yang merujuk pada gangguan neurologis (sistem saraf) yang menimbulkan masalah pada pergerakan seseorang, seperti meningkatnya gerakan yang bersifat disengaja atau tidak disengaja.

Gangguan sistem gerak dapat memengaruhi kemampuan Anda dalam melakukan kegiatan sehari-hari yang sederhana, seperti menulis atau berjalan.

Gangguan sistem gerak disebabkan oleh berbagai faktor, seperti genetik, infeksi, pengobatan, kerusakan otak, sumsum tulang belakang, saraf tepi, gangguan metabolisme, stroke, penyakit pembuluh darah, dan racun.

Gangguan sistem gerak berkisar dari yang ringan hingga yang parah, dan biasanya memiliki gejala yang sangat mirip. Hal tersebut menyebabkan gangguan sistem gerak sulit untuk dideteksi. Berikut ini adalah beberapa gangguan sistem gerak yang perlu Anda ketahui:

Baca Juga: Memahami Sistem Otot dan Fungsinya Bagi Tubuh

1. Ataxia

Ataxia merupakan istilah dari serangkaian gangguan yang memengaruhi koordinasi, keseimbangan, dan ucapan.

Sering kali penderita ataxia mengalami masalah pada keseimbangan, berjalan, berbicara, menelan, menulis, makan, dan penglihatan.

Umumnya ataxia disebabkan oleh kerusakan pada bagian otak yang disebut dengan otak kecil. Selain itu, ataxia bisa juga dipicu oleh kerusakan pada bagian lain dari sistem saraf.

2. Dystonia 

Dystonia adalah masalah pada kontraksi otot tidak disengaja secara berkepanjangan yang menyebabkan terjadinya gerakan memutar dan berulang.

Beberapa masalah pergerakan yang diakibatkan oleh dystonia adalah terjadinya Blepharospasm, yaitu peningkatan kedipan dan menutupnya mata secara tidak sengaja. Kelelahan otot, gangguan kecemasan, dan emosi juga bisa menjadi pemicu dystonia.

Dystonia sering kali menyerang seseorang secara tiba-tiba dan akan menghilang secara otomatis ketika Anda beristirahat.

3. Tremor 

Tremor merupakan gangguan sistem gerak yang terjadi akibat bagian tubuh, seperti tangan, kepala, atau bagian tubuh lainnya bergetar tanpa disengaja. Gerakan tersebut bisa terjadi pada satu atau lebih anggota tubuh.

Jenis tremor yang paling umum adalah tremor esensial. Gangguan tersebut merupakan salah satu gangguan sistem gerak yang paling umum.

4. Sindrom Kaki Gelisah

Sindrom kaki gelisah atau restless leg syndrome merupakan suatu kondisi yang menimbulkan perasaan tidak nyaman dan aneh pada kaki Anda.

Gejala semakin memburuk saat Anda sedang bersantai atau beristirahat yang sering kali terjadi saat malam hari. Beberapa pasien yang mengalami sindrom kaki gelisah mengalami beberapa gejala, seperti kegelisahan yang signifikan dan insomnia.

Penyebabnya sendiri tidak diketahui, tetapi faktor genetik kemungkinan bisa menjadi salah satu penyebabnya. Beberapa jenis penyakit dan kondisi medis tertentu, seperti anemia, gagal ginjal, diabetes mellitus, radang sendi, neuropati perifer, parkinson, dan kehamilan mungkin juga bisa menjadi pemicu sindrom kaki gelisah.

Baca Juga: Memahami Sistem Rangka Manusia dan Fungsinya

5. Penyakit Parkinson

Penyakit parkinson merupakan gangguan sistem gerak yang memburuk seiring berjalannya waktu. Penyakit ini paling banyak menyerang orang-orang berusia 60 tahun dan yang lebih tua.

Tremor, konstipasi, kekakuan otot, kehilangan kemampuan untuk melakukan gerakan spontan secara bertahap, berkurangnya kemampuan untuk menelan, postur tubuh menjadi membungkuk, suara berubah, memburuknya kemampuan penciuman, keseimbangan yang tidak stabil, depresi, dan demensia merupakan beberapa gejala yang umum terjadi pada seseorang yang mengalami penyakit parkinson.

6. Sindrom Tourette

Sindrom tourette merupakan gangguan pada sistem saraf yang memicu penderitanya membuat gerakan atau suara secara tiba-tiba yang disebut dengan tics, yang tidak dapat mereka kendalikan.

Seseorang yang mengalami sindrom tourette mungkin akan berkedip atau berdehem secara terus-menerus. Selain itu, mereka juga cenderung mengucapkan kata-kata yang tidak ingin mereka ucapkan.

Gejala utama dari sindrom tourette adalah tics. Beberapa tics yang terjadi ada yang ringan dan tidak terlihat, tetapi ada juga yang terlihat dengan jelas dan sering muncul. Stres, rasa senang, dan lelah dapat memperburuk gejala penyakit ini.

7. Penyakit Huntington

Penyakit Huntington adalah kondisi bawaan yang mengakibatkan munculnya efek degeneratif sel saraf di otak yang umumnya condong pada gangguan gerakan, cara berpikir, dan kejiwaan.

Gejala penyakit huntington umumnya berkembang antara usia 30 dan 50 tahun, tetapi gejala juga bisa terjadi pada usia 2 tahun atau hingga 80 tahun. Gejala yang paling mudah dikenali adalah munculnya gerakan anggota tubuh dan wajah yang tidak terkendali.

Gejala lainnya termasuk menurunnya kemampuan berpikir dan bernalar, depresi, mudah emosi, mudah cemas, dan mengalami perilaku obsesif-kompulsif (perilaku yang membuat seseorang mengulangi pertanyaan atau melakukan aktivitas yang sama berulang kali).

8. Progressive Supranuclear Palsy (PSP)

Progressive Supranuclear Palsy atau PSP merupakan gangguan otak langka yang mengakibatkan munculnya masalah neurologis serius dan permanen.

Penderita PSP umumnya mengalami kehilangan sel otak tertentu secara bertahap yang mengakibatkan melambatnya gerakan dan berkurangnya kendali berjalan, keseimbangan, menelan, berbicara, dan gerakan mata.

Selain itu, sering kali penderitanya juga mengalami perubahan kepribadian dan kognitif yang memicu munculnya emosi berlebih dan menurunnya kemampuan intelektual. Penyakit ini banyak terjadi pada orang berusia 40 hingga 60 tahun.

Baca Juga: Ketahui Fungsi 12 Saraf Kranial pada Kepala

Sumber

American Association of Neurological Surgeons. Movement Disorders. www.aans.org

Alzheimer’s Association. Huntington’s Disease. www.alz.org

Lifespan. Warning Signs for Movement Disorders. www.lifespan.org

Mayo Clinic. (2017). Movement disorders. www.mayoclinic.org

Medline Plus. Movement Disorders. www.medlineplus.gov 

News Medical Life Sciences. (2018). Movement Disorders and Tremors. www.news-medical.net

NHS. (2018). Ataxia. www.nhs.uk

SSM Health. Movement Disorders: Types & Treatment. www.ssmhealth.com

University of Michigan Michigan Medicine. Restless Leg Syndrome. www.uofmhealth.org

Web MD. (2019). Tourette’s Syndrome. www.webmd.com