Manfaat Pilates untuk Postur Tubuh dan Kesehatan

Manfaat Pilates untuk Postur Tubuh dan Kesehatan

Penulis: Dita Safitri | Editor: Atsa

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari

Terakhir ditinjau: 14 Agustus 2020

 

Pilates adalah olahraga yang diperkenalkan pertama kali oleh Joseph Pilates pada tahun 1920-an. Pilates merupakan olahraga yang menggabungkan intervensi pikiran dengan tubuh untuk tujuan stabilitas inti, postur, fleksibilitas, kekuatan, pernapasan hingga kontrol gerakan.

Fokus pada postur dan kontrol posisi tubuh adalah alasan utama kenapa pilates bisa memperbaiki postur sekaligus menyembuhkan rasa sakit yang diakibatkan oleh ketegangan pada tubuh.

Apa Itu Postur Tubuh yang Baik?

Sejak kecil kita selalu diajari untuk berdiri dengan posisi punggung yang tegak. Posisi inilah yang diklaim sebagai postur tubuh yang baik. Orang-orang yang memiliki cara bergerak yang benar ini juga akan terlihat berbeda. Bahu yang tegak tidak hanya tampak kuat, tapi juga terlihat penuh percaya diri.

Namun, seiring dengan bertambahnya tinggi tubuh serta berubahnya pola aktivitas, mempertahankan postur yang baik ini semakin sulit. Padahal dalam posisi punggung yang membungkuk, ada tekanan tambahan yang diberikan ke leher, bahu dan punggung. Inilah yang kemudian membuat Anda menderita kelelahan pada otot-otot tersebut dan memicu nyeri sendi hingga sakit kepala.

Baca JugaPeregangan Ringan Atasi Sakit Tulang Ekor Karena Duduk Lama

Apa Manfaat Memiliki Postur Tubuh yang Baik?

Ada beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memiliki postur tubuh yang baik antara lain:

1. Mengatasi Berbagai Masalah Sendi dan Otot

Memiliki postur yang baik akan menghindarkan Anda dari beberapa masalah nyeri sendi dan otot termasuk sakit punggung, leher, pinggul hingga kaki.

Olahraga ini juga mendorong perubahan postur lewat kebiasaan dengan meningkatkan fleksibilitas tulang belakang dan skapula. Anda juga bisa memperkuat otot bahu, punggung bagian bawah dan perut dengan rutin melakukan pilates.

2. Memiliki Jangkauan Gerak yang Lebih Luas (Fleksibel)

Pilates dikenal karena membantu orang mengembangkan kekuatan dan fleksibilitas. Postur tubuh yang baik dapat dilatih dengan pilates, dan pilates sangat berfungsi untuk meningkatkan fleksibilitas punggung, tubuh bagian depan, tubuh bagian samping, pinggul, dan juga paha.

Memiliki tubuh yang fleksibel berarti Anda dapat bergerak dengan lebih nyaman. Namun, jika Anda kurang fleksibel, Anda berisiko lebih tinggi mengalami nyeri otot, nyeri sendi, pegal-pegal, dan cedera. Pilates dapat membantu Anda meningkatkan fleksibilitas untuk dapat melakukan aktivitas apapun dengan lebih mudah dan dengan risiko cedera yang lebih kecil.

3. Memperlancar Sirkulasi dan Peredaran Darah

Semua pasti sudah memahami bahwa darah membawa nutrisi dan oksigen ke seluruh. Masalah sirkulasi darah dapat menyebabkan serangan jantung dan stroke. Untuk memperlancar sirkulasi darah, salah satu hal yang dapat Anda lakukan adalah melakukan Pilates.

Pilates sangat ideal untuk memperkuat otot-otot inti, dan memperbaiki postur tubuh. Postur tubuhyang baik sendiri akan memperlancar sirkulasi darah.
Postur tubuh yang baik secara alami akan memperlancar aliran darah ke jantung. Selain itu juga menurunkan tekanan darah.

4. Meningkatkan Kemampuan Pernapasan

Pilates membentuk postur tubuh yang baik, postur tubuh yang baik juga mempengaruhi pernafasan yang baik, dan pilates sendiri juga melatih pernafasan secara khusus. Ya, jadi semuanya memang saling terkait untuk memiliki pernafasan yang baik dan stabil.

Pernafasan yang baik secara dalam sangat baik untuk memperlancar peredaran okesigen dalam darah, menenangkan mental, bahkan membakar kalori. Selain itu, pernapasan dalam juga menstimulasi kerja organ-organ internal, termasuk jantung dengan lebih baik. Sehingga mampu membawa oksigen dan nutrisi ke setiap sel tubuh.

Itulah serangkaian manfaat dari pilates untuk postur tubuh yang baik dan badan yang sehat. Tentu postur tubuh yang baik sangat penting karena bisa mempengaruhi kesehatan tubuh dan organ-organ penting lainnya. Tak ada salahnya mulai bergabung dengan kelas pilates untuk postur tubuh yang lebih baik dan badan yang sehat.

Baca JugaKenapa Olahraga Lebih Baik Dilakukan Pagi Hari?

Sumber

Very Well (2018). How Pilates Can Help Your Posture. www.verywell.com
Pogophysio (2015). The Truth About How Pilates Improves Posture. www.pogophysio.com
Spine Universe (2018). Can Pilates My Posture and Help Prevent Upper Back Pain. www.spineuniverse.com