Segudang Manfaat Bawang Merah yang Perlu Diketahui

Segudang Manfaat Bawang Merah yang Perlu Diketahui

Penulis: Susi | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 1 November 2022

 

Sehari-hari, kita mengenal bawang merah dalam konteks yang memiliki bau menyengat, membuat mata pedih saat mengiris ataupun menghaluskannya.

Bahkan dalam cerita rakyat, bawang merah diceritakan tentang penggambaran seorang yang mempunyai perangai buruk. Padahal, bawang merah ini dapat membuat masakan menjadi sedap.

Biasanya, bawang merah dipadukan dengan bawang putih, cabai ataupun bumbu dapur lainnya. Di Indonesia, biasanya bawang merah disajikan dalam bentuk irisan tipis dan digoreng hingga mengering yang dinamai bawang goreng.

Baca Juga: 8 Manfaat Kafein bagi Tubuh

Mengenal Bawang Merah

Bawang merah masuk dalam kategori bawang yaitu, allium cepa. Dengan ciri khas memiliki warna merah keungu-unguan dan warna putih di dalamnya. Bawang merah berasal dari Asia Tenggara. Bawang merah memiliki rasa yang tidak terlalu tajam dibanding dengan bawang putih.

Terdapat dua jenis bawang merah, pertama bawang merah yang bentuknya besar dan memiliki rasa yang kuat. Kedua, bawang merah yang ukurannya lebih kecil dan memiliki rasa yang tidak menyengat. Di Indonesia umumnya menggunakan jenis bawang merah yang kedua.

Jika dibandingkan dengan bawang putih, bawang merah memiliki sumber protein, fiber dan mikronutrisi yang termasuk dalam kalsium, iron, magnesium, fosfor, kalium, zinc, tembaga, folat, vitamin A, vitamin B dan vitamin C.

Bawang merah juga memiliki antioksidan dan senyawa organosulfur yang memiliki banyak khasiat bagi kesehatan tubuh. Antioksidan yang aktif mampu mengurangi peradangan dan mencegah stres oksidatif aktif yang dapat menimbulkan penyakit.

Setelah diteliti, senyawa dalam bawang merah manfaatnya mampu mendukung kesehatan jantung, mengontrol gula darah dan menurunkan risiko kanker serta diabetes.

Mengonsumsi bawang merah bagi yang sedang diet juga aman karena bawang merah hanya mengandung 72 kalori, 0,10 gram lemak dan 0,017 lemak jenuh.

Manfaat Bawang Merah

Manfaat bawang merah diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Memiliki antioksidan yang tinggi

Antioksidan adalah komponen yang mampu melindungi sel-sel dari bahaya radikal bebas. Oksidasi di dalam tubuh menjadikan radikal bebas berkembang di dalam tubuh yang dapat menyebabkan inflamentasi sepeti kanker, jantung dan diabetes. Kadar antioksidan juga dimiliki oleh bawang putih, namun kadarnya lebih banyak terdapat pada bawang merah.

2. Meningkatkan metabolisme tubuh

Mineral yang terkandung dalam bawang merah lebih tinggi dibandingkan dengan bawang putih.

Satu cangkir bawang merah memiliki zat besi 1,9 miligram. Dalam keseharian, laki-laki membutuhkan zat besi lebih banyak daripada wanita, yaitu 24%. Sedangkan bagi wanita membutuhkan 11% kandungan zat besi untuk memenuhi gizi harian.

Zat besi dan tembaga mampu meningkatkan sirkulasi dalam produksi sel darah merah yang akan meningkatkan banyaknya oksigen yang terdapat dalam tubuh. Hal ini menjadikan meningkatnya energi dan vitalitas serta dapat memperbaiki kandungan sel darah yang rusak.

3. Meringankan gejala flu

Ketika alergi datang, sel-sel dalam tubuh melepaskan histamin yang menyebabkan terjadinya mata berair bahkan rasa gatal.

Bawang merah dapat meringankan gejala alergi seperti mata berair dan hidung yang gatal atau sering disebut sebagai gejala flu.

4. Sebagai antivirus

Senyawa organosulfur yang terdapat pada bawang merah dipercaya dapat menjadi antibakteri, antivirus dan anti jamur. Maka dari itu bawang merah dijadikan obat tradisional sebagai penawar dari penyakit pilek, batuk dan demam.

Berkumur dengan ekstrak bawang merah juga dipercaya berkhasiat untuk menghambat bakteri di dalam mulut selama 24 jam.

5. Mengontrol tekanan darah

Kombinasi kalium yang dapat melepaskan oksida nitrat dalam tubuh menjadikan tekanan darah menurun. Karenanya melemaskan dinding pembuluh darah dan membuat darah dapat mengalir dengan lancar sehingga mencegah terjadinya pembekuan darah yang dapat memicu penyakit jantung.

6. Sebagai Penumbuh Rambut

Manfaat lain dari bawang merah yang mungkin belum diketahui adalah sebagai penumbuh rambut. Yaitu dengan cara memotong bawang merah kemudian di jus dan diperas untuk diambil sarinya.

Setelah itu oleskan pada rambut, biarkan kurang lebih selama 15 menit. Terakhir, bilas rambut menggunakan shampo.

Di samping memiliki manfaat yang begitu banyak, namun penggunaan bawang merah untuk pengobatan perlu diperhatikan kembali.

Jika Anda memiliki alergi, ada baiknya konsultasikan dulu masalah kesehatan dengan tenaga medis.

Baca Juga: Tahukah Kamu Manfaat Kapulaga bagi Kesehatan?

Sumber

Healthline. (2019). What are shallots? Nutrition, benefits, and substitutes. www.healthline.com 

Organic Facts. (2020). 7 impressive benefits of shallots. www.organicfacts.com 

Web MD. (2020). The flavor of shallots. www.webmd.com