Makanan Wajib Anda Konsumsi saat Diare

Makanan Wajib Anda Konsumsi saat Diare

Penulis: Helen | Editor: Niahappy

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari

Terakhir ditinjau: 1 Juli 2020

 

Diare merupakan salah satu penyakit yang juga bisa membuat hari-hari Anda menjadi tidak nyaman, karena penyakit ini bisa menyerang Anda selama beberapa hari. Selain itu, penyakit ini juga tidak mengenal usia, siapa saja bisa terserang diare, terlebih lagi ketika Anda tidak menjaga asupan makanan atau minuman yang masuk ke tubuh Anda. Penyebab utama diare adalah infeksi bakteri, virus atau parasit, alergi makanan, dan intoleransi makanan.

Diare selain membuat hari Anda tidak nyaman, tentu juga bisa membuat perut Anda merasa kram, kembung, mual, muntah bahkan demam selain membuat Anda harus bolak balik buang air besar. Namun, tidak perlu khawatir, selain ke dokter, beberapa makanan di bawah ini bisa menjadi solusi untuk Anda untuk mengatasi diare Anda cepat terselesaikan.

Baca Juga : Perbedaan Alergi Makanan dan Intoleransi Makanan

1. Pisang

Teksturnya yang lembut dan mudah dicerna, buah pisang menjadi pilihan yang umum untuk beberapa orang konsumsi ketika diare menyerang. Hal ini dikarenakan pisang mengandung pektin yang memiliki fungsi untuk membantu penyerapan cairan di dalam usus sehingga kotoran yang keluar bisa lebih lancar dan seimbang. 

Selain itu, pisang merupakan sumber kalium yang baik. Mineral ini adalah salah satu elektrolit penting yang hilang selama Anda diare. Oleh karena itu, pisang sangat direkomendasikan bagi seseorang yang mengalami diare.

Baca Juga : Si Pisang yang Kaya Manfaat

2. Yoghurt atau Kefir

Makanan yang mengandung probiotik dipercaya menjadi pilihan yang baik ketika Anda mengalami diare, hal ini karenakan probiotik yang ada di dalam tubuh manusia dipercaya dapat membantu lepasnya senyawa kimia pemecah racun ataupun bakteri yang bisa menyebabkan diare. Namun, pilihlah makanan probiotik yang asalnya bukan dari susu, dikarenakan probiotik yang berasal dari susu dapat mengganggu sistem pencernaan. Greek yoghurt atau yoghurt Yunani adalah pilihan terbaik Anda karena disaring untuk menghilangkan sejumlah besar cairan yang mengandung laktosa.

3. Nasi Putih

Mungkin untuk sebagian orang, penderita diare tidak dianjurkan untuk mengonsumsi nasi. Namun, hal ini tidaklah benar, karena nasi putih justru baik untuk penderita diare karena tinggi karbohidrat yang membantu untuk mengurangi adanya cairan di kotoran manusia. Selain itu, nasi juga akan menyerap air dengan efektif.

Ketika diare, olahan nasi bisa dicampur dengan kaldu ayam, tetapi jangan dibarengi dengan makanan pedas, berlemak maupun berminyak, karena makanan tersebut juga bisa memperburuk pencernaan. Lebih baik Anda hanya mengonsumsi nasi putih polos tanpa lauk.

4. Kentang Tumbuk

Selain nasi, kentang tumbuk bisa menjadi pilihan makanan untuk Anda konsumsi yang bisa menyelesaikan masalah diare Anda. Hal ini dikarenakan kentang memiliki kandungan elektrolit maupun kalium yang dibutuhkan oleh tubuh untuk melawan bakteri buruk di area pencernaan. Cara mengolahnya adalah dengan Anda cukup menumbuk kentang hingga teksturnya dirasa lembut yang sebelumnya sudah Anda kukus ataupun dipanaskan dengan microwave. Kemudian Anda bisa menambahkan garam agar memiliki sedikit rasa. Hindari penambahan margarin, karena lemak yang cukup banyak justru bisa memperparah sistem pencernaan seperti iritasi maupun kram.

5. Oatmeal

Kandungan oatmeal yang kaya serat dan mudah larut menjadi pilihan yang baik untuk Anda konsumsi, selain karena mudah dicerna hal ini juga baik untuk mengobati diare Anda dikarenakan oatmeal dipercaya bisa mengeraskan feses. Agar tidak terlalu hambar dan membantu mengurangi gejala, Anda bisa menambahkan beberapa irisan pisang agar bisa menambah rasa manis dan memperkaya serat.

6. Sayuran yang Tidak Bergas

Sayuran adalah sumber nutrisi tetapi bisa sulit dicerna saat dimakan mentah. Anda bisa menjadikan mereka pilihan ketika Anda mengalami diare dengan cara mengupasnya, membuang bijinya, dan memasaknya sampai matang. Namun, tidak semua sayuran cocok dikonsumsi ketika Anda mengalami penyakit diare. Hindari brokoli, kembang kol, paprika, kacang polong, sayuran berdaun hijau, dan jagung, karena cenderung menyebabkan gas. Sehingga pilihlah sayuran seperti wortel, kacang hijau, jamur, asparagus, dan zucchini.

Nah, itulah beberapa alternatif makanan yang bisa Anda konsumsi ketika mengalami diare. Namun, jangan lupa untuk tetap konsultasikan ke dokter kepercayaan Anda, ya. Selamat hidup sehat.

Baca Juga : Cara Ampuh Obati Diare pada Bayi

Sumber

MedlinePlus (2017). When You have Diarrhea. www.medlineplus.gov
EverydayHealth (2018). What to Eat and What to Avoid When You Have Diarrhea. www.everydayhealth.com
Verywellhealth (2019). Foods for a Post-Diarrhea Diet. www.verywellhealth.com
Healthline (2017).  What to Eat When You Have Diarrhea. www.healthline.com