Ketahui Obat-obatan yang Menyebabkan Kegemukan

Ketahui Obat-obatan yang Menyebabkan Kegemukan

Penulis: Devita | Editor: Ratna

Obat-obatan digunakan untuk menyembuhkan infeksi atau gejala sakit yang Anda alami. Tiap obat memberikan efek samping yang berbeda terhadap orang yang mengonsumsinya. Namun, tahukah Anda bahwa obat-obatan bisa menimbulkan efek samping berupa kegemukan? Mengonsumsi obat tertentu tidak serta merta membuat tubuh gemuk, sebab efek ini kemungkinan baru muncul jika obat tersebut dikonsumsi dalam jangka panjang. Untuk itu, ada baiknya menanyakan ke apoteker apakah obat yang Anda minum menyebabkan kegemukan.

Walaupun kenaikan berat badan dapat dicegah dengan olahraga dan menjaga pola makan, namun kenaikan berat badan pada angka tertentu mungkin menimbulkan stres pada tubuh. Adapun obat-obatan yang mungkin mempengaruhi berat badan Anda diantaranya obat stres, steroid, radang sendi, antihistamin, obat pilek, dan alergi. Berikut ini pembahasan mengenai obat-obatan yang menimbulkan efek kegemukan pada tubuh:

1. Antidepresan Trisiklik

Obat antidepresan kemungkinan membuat berat badan bertambah karena dapat merangsang peningkatan nafsu makan. Namun walau demikian, apabila Anda sedang mengonsumsi antidepresan, sebaiknya jangan berhenti secara mendadak karena khawatir berat badan meningkat.

2. Kortikosteroid

Kortikosteroid merupakan obat yang berperan mengobati berbagai penyakit seperti asma dan radang sendi. Salah satu efek samping yang ditimbulkan adalah peningkatan nafsu makan, perubahan metabolisme, dan retensi cairan. Biasanya apoteker akan menyuruh mengonsumsi kortikosteroid bersama makanan sehat seperti yoghurt dan buah. Apabila kortikosteroid dikonsumsi dalam jangka panjang, dikhawatirkan Anda mengalami penambahan berat badan.

3. Antihistamin

Antihistamin adalah obat yang berguna untuk meredakan gejala alergi. Mengonsumsi antihistamin secara teratur dapat memicu kenaikan berat badan dan penambahan lingkar pinggang. Antihistamin dalam tubuh dapat mengganggu sinyal kenyang, sehingga tubuh lebih cepat merasa lapar. Jika Anda ingin mencegah efek samping ini pada tubuh, cobalah untuk menggunakan antihistamin jenis semprot namun harus berdasarkan anjuran dari dokter.

4. Obat Epilepsi

Obat epilepsi yang biasa digunakan untuk menangani kejang dapat meningkatkan nafsu makan Anda. Penambahan nafsu makan menyebabkan kalori yang dikonsumsi tubuh semakin banyak sehingga terjadilah penambahan berat badan. Jika Anda mengonsumsi obat-obatan seperti gabapentin, pregabalin, dan vigabatrin, namun tidak ingin mengalami penambahan berat badan, sebaiknya tanyakan kepada dokter bagaimana cara mengontrol nafsu makan tanpa mengganggu proses pengobatan.

5. Beta-Blocker

Beta blocker adalah obat untuk meredakan hipertensi. Beberapa ahli menyebutkan obat ini dapat menimbulkan efek penambahan berat badan. Alasannya karena beta blocker memperlambat detak jantung, menimbulkan ketidaknyamanan dan membuat tubuh lebih sedikit bergerak, sehingga kemungkinan kenaikan berat badan dapat terjadi. Untuk alasan itu, para peneliti menyarankan bahwa pasien yang kelebihan berat badan atau obesitas tidak disarankan untuk diresepkan beta-blocker sebagai pengobatan hipertensi.

6. Insulin

Pengidap diabetes yang memerlukan pengobatan dengan insulin, umumnya dapat merasakan efek kegemukan. Insulin adalah hormon yang membantu tubuh menyerap glukosa pada aliran darah. Kemudian insulin yang diserap digunakan oleh sel tubuh untuk beraktivitas, jika glukosa tersebut tidak digunakan oleh tubuh maka akan disimpan dalam bentuk lemak, akibatnya, dalam jangka panjang tubuh akan mengalami kegemukan.

Walaupun beberapa obat kemungkinan menyebabkan kegemukan, namun perlu diingat, obat tersebut disarankan dikonsumsi untuk mengurangi gejala sakit yang diderita. Jadi, lebih baik mengutamakan dahulu proses penyembuhan, kemudian lakukanlah diet yang tepat sesuai anjuran dokter.

Baca Juga: Kenali Manfaat Insulin dan Efek Sampingnya

Sumber

Aarp (2022). 5 Common Medications That Can Cause Weight Gain. www.aarp.org

Drugs (2022). Which Drugs Cause Weight Gain?. www.drugs.com

Everyday Health (2020). 10 Common Medications That May Cause Weight Gain. www.everydayhealth.com

Medicinet (2021). Which Medications Cause the Most Weight Gain?. www.medicinet.com