Ketahui 7 Tanda Awal Katarak

Ketahui 7 Tanda Awal Katarak

Penulis: Emy | Editor: Atsa

Ditinjau oleh: dr. Bianda Dwida

Terakhir ditinjau: 2 Juli 2020

Dari kelima indera kita, sulit membayangkan satu yang lebih penting daripada penglihatan. Itulah sebabnya katarak dan kebutaan merupakan masalah besar bagi orang-orang dari segala usia. Katarak bisa disebabkan dari rusaknya gaya hidup, dari merokok hingga makan yang tidak sehat, atau menggunakan obat-obatan berbasis steroid. 

Selain itu, menghabiskan terlalu banyak waktu di bawah sinar matahari tanpa perlindungan mata yang tepat, seperti kacamata hitam, atau terkena radiasi untuk jangka waktu yang lama bisa memicu terjadinya katarak. Kita mungkin sudah tahu apa saja pemicunya, tapi apa sebenarnya tanda dan gejala katarak? 

1. Pandangan Kabur seperti Berkabut

Ciri yang paling jelas untuk menentukan kemungkinan mata terkena katarak adalah penglihatan yang kabur seperti berawan, atau munculnya bintik-bintik kabur di bidang penglihatan. Pada awalnya ini mungkin tampak cukup kecil, tetapi seiring waktu kekeruhan dapat memburuk, membuat kegiatan sehari-hari (seperti mengemudi, pergi bekerja, atau kegiatan lainnya) menjadi kurang nyaman daripada sebelumnya.

Jika tidak diobati, penglihatan yang sedikit kabur akibat katarak dapat menjadi semakin kabur dan redup. Jika Anda mengalami penglihatan yang kabur, penting untuk mengunjungi dokter mata sesegera mungkin.

2. Penurunan Pengelihatan saat Malam Hari

Bagi orang-orang yang mulai mengalami masalah yang terkait dengan katarak, salah satu tanda pertama yaitu peneurunan pengelihatan pada malam hari. Itu karena katarak sering menyebabkan penglihatan menjadi gelap atau redup, dan juga dapat menyebabkan sedikit warna kuning atau coklat pada penglihatan.

Pada awalnya, ini mungkin tidak menimbulkan masalah serius di siang hari, ketika ada cukup cahaya untuk mengimbangi penglihatan yang redup. Namun,akan menjadi semakin bermasalah di malam hari. Sehingga akan sangat berbahaya jika mengendarai kendaraan di malam hari.

3. Rasa Silau Berlebihan saat Melihat Lampu Sorot

Secara umum, sensitivitas terhadap cahaya memang cukup normal. Namun, untuk orang dengan gejala katarak, sensitivitas cahaya akan membuat tidak nyaman dan bahkan menyakitkan saat melihat cahaya yang sedikit lebih terang terutama saat malam hari.

Ini bisa sangat mengganggu di malam hari saat mengemudi, ketika mobil lain lewat dengan lampu depan menyala. Jika Anda merasakan tanda-tanda seperti ini, segera bicarakan dengan dokter atau spesialis mata.

4. Sering Mengganti Ukuran Kacamata

Satu tanda yang jelas bahwa Anda mungkin mengalami masalah penglihatan yang terkait dengan katarak, yaitu Anda lebih sering mengganti ukuran kacamata daripada sebelumnya. Biasanya, cek mata hanya dilakukan beberapa tahun sekali bukan setiap tahun atau setiap enam bulan. Jika Anda menemukan bahwa Anda sering memperbarui lensa kacamata Anda, Anda harus memeriksakan kondisi ini ke dokter mata.

5. Pengelihatan Ganda

Pernahkah Anda mencoba mengenakan kacamata tiga dimensi saat menonton film 3D? Ini dapat mengakibatkan perubahan warna pada penglihatan dan penampilan dua atau lebih gambar dari satu objek – dengan kata lain, penglihatan ganda (atau bahkan tiga atau empat kali lipat).

Penglihatan ganda, juga disebut sebagai diplopia, bisa menjadi tanda bahwa protein menumpuk di sekitar lensa mata. “Pada awalnya, katarak dapat menyebabkan kekaburan penglihatan yang hanya akan memengaruhi sebagian kecil lensa mata dan mungkin tidak begitu terlihat,” kata Dean Hart, OD, ahli kacamata dan profesor di School of Medicine to Reader’s Digest di Columbia University. “Tapi seiring dengan bertambahnya ukuran katarak, itu akan menutupi lebih banyak lensa dan juga akan mendistorsi cahaya yang melewatinya. Akibatnya, Anda bisa mendapatkan penglihatan ganda dalam satu mata”.

Namun, itu juga bisa menjadi tanda kondisi kesehatan serius lainnya, seperti pembengkakan kornea, stroke, atau munculnya tumor otak. Jadi Anda harus segera berbicara dengan dokter.

6. Kesulitan Membaca

Tidak jarang pengelihatan seseorang memudar seiring bertambahnya usia. Ada banyak orang yang setelah usia tertentu mengalami kesulitan membaca tulisan di media cetak. Meskipun bukan merupakan tanda langsung katarak, ini bisa menjadi salah satu dari peringatan dini katarak. 

7. Warna Terlihat Memudar

Orang-orang yang mulai mendapatkan gejala katarak mungkin merasa sulit untuk melihat dan membedakan warna-warna tertentu, terutama biru dan ungu. Ini karena katarak dapat mempengaruhi penglihatan atas warna dengan membuat beberapa ronanya tampak pudar.

Kabut pada mata membuat warna tampak jauh lebih tidak cerah dan menyebabkan semuanya menjadi buram. Juga, seperti yang telah kita bahas sebelumnya pengelihatan akan mengembangkan sedikit warna kuning atau kecoklatan.

Baca Juga: Cara Mencegah Mata Katarak

Sumber


Mayo Clinic. Cataracts. www.mayoclinic.org
Active Beat. Early Signs of Cataracts. www.activebeat.com
Healthline. 2016. 7 Symptoms of Cataracts. www.healthline.com