Degirol: Manfaat, Cara Penggunaan, dan Efek Sampingnya

Degirol: Manfaat, Cara Penggunaan, dan Efek Sampingnya

Penulis: Lely | Editor: Ratna

Degirol adalah obat tablet hisap yang digunakan untuk meredakan radang tenggorokan, dan sakit rongga mulut seperti, radang gusi, sariawan, serta amandel. Obat ini dapat Anda beli di apotek terdekat tanpa menggunakan resep dari dokter.

Degirol mengandung dequalinium klorida merupakan antiseptik yang memiliki sifat anti bakteri dan anti jamur. Dequalinium chloride membunuh berbagai macam bakteri dan jamur yang berhubungan dengan berbagai infeksi ringan pada mulut dan tenggorokan.

Dengan menghisap degirol tablet, obat akan bekerja langsung di area yang terinfeksi. Hal ini juga dimaksudkan untuk melumasi dan menenangkan area yang sakit, sehingga membantu Anda dalam meredakan nyeri dan ketidaknyamanan.

Baca Juga: Berbagai Pilihan Pengobatan untuk Sakit Tenggorokan

Cara Penggunaan

Tablet hisap degirol dapat digunakan oleh orang dewasa maupun anak-anak. Orang dewasa dan anak-anak dengan usia di atas 10 tahun dianjurkan untuk menghisap 1 tablet degirol setiap 3 hingga 4 jam per hari, sesuai dengan kebutuhan. Dan jangan menggunakan lebih dari 8 tablet degirol dalam satu hari. Hisap dengan pelan, tanpa mengunyahnya untuk mendapatkan manfaat maksimal.

Ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sebelum menggunakan obat tersebut, karena degirol tidak cocok digunakan pada:

  • Anak-anak berusia dibawah 10 tahun.
  • Anda yang alergi terhadap kandungan degirol yang meliputi dequalinium klorida, glukosa, dan sukrosa.
  • Dan jika Anda menderita diabetes, selalu perhatikan kandungan dari setiap pelega tenggorokan yang akan Anda gunakan.

Dan jika gejala sakit Anda tidak membaik setelah 3 hari pemakaian, atau bahkan semakin parah. Sebaiknya segera lakukan pemeriksaan.

Efek Samping

Efek samping dari pemakaian degirol hampir tidak pernah terjadi. Namun gejala dan efek samping yang kemungkinan dapat terjadi termasuk:

  • Mual.
  • Sakit kepala.
  • Sakit lidah.
  • Reaksi alergi terhadap kandungan tablet tersebut. Reaksi yang ditimbulkan dapat bermacam-macam dan bisa saja parah. Beberapa gejala alergi yang timbul seperti ruam pada kulit, pembengkakan pada bibir, wajah, tenggorokan, atau lidah, dan kesulitan untuk bernapas.

Pastikan Anda selalu membaca informasi yang tertera pada kemasan obat tentang kemungkinan efek samping dari degirol.

Perawatan Tambahan untuk Sakit Tenggorokan

Saat sakit tenggorokan, Anda akan merasa sakit saat menelan atau berbicara. Kebanyakan sakit tenggorokan terjadi karena Anda terinfeksi oleh virus atau bakteri, yang dapat sembuh dalam 1 minggu atau lebih.

Selain menggunakan tablet hisap sejenis degirol, ada banyak perawatan rumahan untuk meredakan sakit tenggorokan. Namun, beberapa sakit tenggorokan mungkin merupakan gejala dari masalah kesehatan serius. Jika yang kondisi tersebut berlangsung lebih dari 2 minggu, sebaiknya segera lakukan pemeriksaan.

Dan sebagai perawatan tambahan untuk mengobati radang tenggorokan, Anda dapat mencoba beberapa tips berikut untuk mempercepat proses penyembuhan:

  • Berkumur dengan menggunakan air yang sudah dicampur dengan setengah sendok teh garam.
  • Lebih banyak minum air hangat untuk melegakan tenggorokan, atau Anda juga dapat mengonsumsi air hangat dengan madu dan lemon. Teh herbal juga sangat bisa menenangkan tenggorokan Anda yang sakit.
  • Anda dapat mendinginkan tenggorokan dengan memakan es krim.
  • Usahakan untuk tidak banyak berbicara untuk mengistirahatkan suara Anda, sampai tenggorokan Anda terasa lebih baik.

Untuk mencegah penularan Anda dapat menghindari penyebabnya dan menjaga kebersihan diri dengan baik. Anda dapat mengikuti berikut dan mengajarkan pada anak Anda untuk melakukan hal yang sama:

  • Mencuci tangan dengan bersih menggunakan sabun selama minimal 20 detik, terutama setelah menggunakan toilet, sebelum dan sesudah makan, serta setelah bersih atau batuk.
  • Usahakan untuk tidak menyentuh area wajah, termasuk mata, hidung, atau mulut.
  • Hindari berbagi makanan dan alat makan seperti gelas, piring, atau peralatan lainnya dengan anggota keluarga atau orang lain saat Anda sedang sakit.
  • Saat batuk atau bersin, selalu gunakan tisu dan buang. Kemudian cuci tangan.
  • Gunakan hand sanitizer sebagai alternatif untuk mencuci tangan saat tidak ada air dan sabun tersedia di sekitar.
  • Hindari menyentuh barang-barang di tempat umum.
  • Bersihkan secara teratur berbagai barang yang setiap hari Anda sentuh dan gunakan.
  • Hindari kontak dekat dengan orang yang sedang sakit atau memiliki gejala.
  • Jika Anda yang sakit, gunakan masker saat sedang bepergian.

Baca Juga: Berbagai Obat Radang Tenggorokan yang Bisa Diperoleh di Apotek

Sumber

TabletWise. Degirol Tablet. www.tabletwise.net

Generic Drugs. Degirol Uses. www.ndrugs.com

Med India. (2020). Dequalinium – Indications, Dosage, Side Effects and Precautions. www.medindia.net

Drug Bank. (2023). Dequalinium. go.drugbank.com

Mayo Clinic. (2021). Sore throat. www.mayoclinic.org