7 Cara Ampuh Agar Jerawat Tidak Tumbuh Lagi

7 Cara Ampuh Agar Jerawat Tidak Tumbuh Lagi

Penulis: Siska | Editor: Opie

Ditinjau oleh: dr. Tommy

Terakhir ditinjau: 18 Januari 2023

 

Jerawat sering datang dan pergi. Banyak orang yang sudah berhasil menghilangkan jerawat di wajah harus gigit jari, karena jerawat tersebut kembali lagi.

Lantas, adakah cara ampuh yang bisa dilakukan agar jerawat tak tumbuh lagi?

Baca Juga: Apakah Tomat Bisa Menghilangkan Jerawat?

1. Kenali jenis kulit Anda

Mengenali jenis kulit dapat membantu Anda menentukan produk mana yang harus digunakan dan dihindari.

Apakah Anda memiliki jenis kulit yang kering, berminyak, kombinasi, atau bahkan kulit sensitif? Agar lebih pasti dan aman, Anda dapat mencari tahu jawabannya melalui sesi konsulasi dengan dokter kulit.

Secara umum orang dengan kulit berminyak lebih rentan terhadap jerawat.  Di sisi lain, jika Anda memiliki kulit sensitif dan rawan jerawat, maka Anda sebaiknya menghindari produk yang memiliki terlalu banyak bahan aktif seperti asam salisilat dan krim retinol.

Kandungan-kandungan aktif tersebut berisiko merusak barier kulit Anda dan menyebabkan lebih banyak jerawat.

2. Cuci muka dengan benar

Jerawat memang bisa muncul di mana saja di area tubuh Anda, tetapi paling sering muncul di wajah.

Karenanya, cucilah wajah Anda dengan langkah-langkah yang benar guna menghilangkan kelebihan minyak, kotoran, dan keringat yang menempel di wajah.

Walaupun begitu, terlalu sering mencuci muka pun dapat memicu kemunculan jerawat di wajah.

Agar terhindar dari jerawat, cuci muka Anda tidak lebih dari dua kali sehari. Gunakan pula sabun khusus wajah dengan kriteria berikut:

  • Bebas dari kandungan sulfat, pewangi
  • Lembut di kulit
  • Hindari sabun muka dengan butiran scrub yang keras
  • Hindari produk yang menghasilkan terlalu banyak busa dan menyebabkan kulit menjadi kering

Baca Juga: Tips Perawatan untuk Kulit Berjerawat dan Sensitif

4. Gunakan skin care yang tepat

Produk perawatan kulit berjerawat yang dijual bebas dapat membantu menyembuhkan jerawat, bahkan mencegahnya sejak awal.

Jika tidak yakin dengan jenis perawatan yang paling cocok untuk kulit Anda, sebaiknya menghubungi dokter kulit guna mendapatkan solusi terbaik.

Dokter kulit dapat memberikan rekomendasi produk terbaik, yang disertai dengan penjelasan tentang interaksi obat terhadap kulit dan tubuh Anda.

Misalnya, Asam beta hidroksi (seperti asam salisilat) yang digunakan bersamaan dengan retinol dapat menyebabkan kekeringan dan iritasi yang berlebihan, sehingga Anda disarankan untuk menghindari kombinasi dari kedua bahan ini jika tidak ingin mengalami kondisi kulit yang tidak diinginkan.

5. Kurangi kebiasaan menyentuh wajah

Menyentuh wajah dapat memindahkan bakteri serta kotoran di tangan ke kulit Anda, dan berisiko menyumbat pori-pori. Kondisi ini adalah salah satu penyebab timbulnya jerawat.

Jika sulit untuk menahan diri, usahakan untuk mencuci tangan secara teratur.

Dengan begitu, Anda dapat menyentuh wajah dengan kondisi tangan yang bersih.

6. Kurangi makanan penyebab jerawat

Sejumlah makanan disinyalir dapat memicu jerawat pada beberapa orang.

Makanan yang berpotensi menimbulkan jerawat adalah makanan manis dan tinggi karbohidrat.

Beberapa contohnya adalah kue, permen, cokelat batangan, dan berbagai jenis makanan lainnya.

Sejumlah produk yang terbuat dari susu juga dianggap dapat meningkatkan risiko munculnya jerawat.

Bagaimanapun juga, apapun yang dikonsumsi secara berlebihan akan berdampak buruk pada kesehatan kita. Konsumsilah apapun secukupnya saja.

7. Hindari stres

Stres memang tidak menyebabkan jerawat, tetapi kondisi ini bisa memperburuk keadaan jerawat Anda.

Menurut American Academy of Dermatology (AAD), tubuh memproduksi lebih banyak hormon pemicu minyak saat seseorang sedang mengalami stres.

Oleh sebab itu, lakukan beberapa opsi berikut untuk membantu mengelola stres Anda:

8. Gunakan pelembap wajah

Pelembap dapat membantu kulit tetap terhidrasi. Di sisi lain, kulit wajah yang terlalu kering akan menghasilkan minyak (sebum) untuk mengatasi kekeringan wajah tersebut. Kemunculan minyak yang berlebihan akibat kulit yang dibiarkan kering ini dapat menimbulkan jerawat.

Karenanya, Anda wajib mengaplikasikan produk pelembap wajah secara rutin. Hindari pelembap dengan kandungan minyak, pewangi sintetis, atau bahan lain yang dapat mengiritasi kulit serta menyebabkan jerawat.

Baca Juga: Apakah Peeling Jerawat Aman untuk Dicoba?

Sumber

Cleveland Clinic. (2020). Acne. my.clevelandclinic.org

AAD. (2022). Acne Can Affect More Than Your Skin. www.aad.org

Medical News Today. (2018). How do you prevent pimples? www.medicalnewstoday.com

Healthline. (2022). How to Prevent Acne: 14 Tips to Reduce Pimples. www.healthline.com

Web MD. (2022). Adult Acne: Popular Questions and Answers. www.webmd.com

Mayo Clinic. (2022). Acne. www.mayoclinic.org