8 Tanda-Tanda Menstruasi Segera Tiba

8 Tanda-Tanda Menstruasi Segera Tiba

Penulis: Emy | Editor: Atsa

Ditinjau oleh: dr. Putri Purnamasari 

Terakhir ditinjau: 9 September 2022

Ada beberapa cara yang bisa diketahui seseorang ketika periode menstruasi segera tiba. Banyak orang mengalami berbagai gejala fisik dan emosional yang disebut sindrom pramenstruasi (PMS) karena perubahan hormon.

Banyak orang mengalami PMS, yang menyebabkan berbagai gejala beberapa hari sebelum menstruasi dimulai. Kadar estrogen dan progesteron menurun secara signifikan setelah ovulasi, yang mungkin menjelaskan mengapa orang mengalami gejala PMS dari fisik dan emosional. Berikut tanda-tanda  umum jika Anda akan segera datang bulan:

1. Munculnya Jerawat

Jerawat sering kali tiba-tiba muncul pada wanita setiap bulan menjelang menstruasi. Itu semua karena hormon bukan karena bakteri atau debu yang menyumbat kulit.

Kadar hormon yang meningkat memicu produksi minyak (disebut sebum) yang menyumbat pori-pori dan menyebabkan jerawat saat menstruasi Anda akan segera dimulai. Sebelum atau selama menstruasi, Anda mungkin akan melihat jerawat di area dagu dan rahang.

2. Payudara Terasa Sakit atau Keras

Nyeri payudara biasa terjadi menjelang menstruasi. Payudara mungkin terasa bengkak beberapa hari sebelum menstruasi sampai beberapa hari setelah menstruasi dimulai. Perubahan hormon estrogen, progesteron, dan prolaktin menjadi penyebab nyeri pada payudara, atau payudara terasa keras. 

3. Kram Perut

Kram perut bagian bawah merupakan keluhan menstruasi yang paling sering terjadi. Kram yang terjadi sebelum atau selama menstruasi disebut dismenore primer. 

Tidak seperti banyak gejala lainnya, yang dimulai 1-2 minggu sebelum menstruasi dan berakhir saat perdarahan dimulai, kram biasanya muncul tepat sebelum menstruasi dan berlangsung selama 2-3 hari.

4. Konstipasi atau Diare

Ketika datang bulan, kerja pencernaan cenderung turun secara ekstrem. Beberapa wanita mengalami sembelit, sebagian yang lain justru mengalami diare.

5. Perut Kembung

Retensi air merupakan keluhan utama lainnya. Ini juga hormonal, tetapi Anda dapat mencegah kembung pramenstruasi dengan mengurangi garam, makan lebih banyak buah dan sayuran, dan berolahraga secara teratur.

6. Sakit Kepala

Jika pernah mengalami pusing atau sakit kepala sebelum menstruasi, hal tersebut disebabkan oleh perubahan kadar estrogen yang terjadi menjelang datangnya menstruasi.

7. Mood swings

Pergeseran hormon yang menyebabkan sakit kepala, masalah pencernaan, badan pegal, dan berjerawat juga dapat memengaruhi emosi seseorang. Anda mungkin sering menangis atau merasa marah dan mudah tersinggung menjelang menstruasi atau saat menstruasi. Mudah depresi dan cemas biasanya juga terkait dengan PMS.

8. Punggung Pegal dan Kaku

Kram menstruasi tidak hanya memengaruhi perut. Perubahan bahan kimia alami yang disebut prostaglandin yang melapisi rahim menyebabkan kontraksi yang juga bisa Anda rasakan di punggung atau paha.

Baca Juga: Tips Menjaga Badan Tetap Fit Saat Menstruasi

 

Sumber

WebMD. 2020. Signs Your Period Is Coming. www.webmd.com

Medical News Today. 2020. How to tell that a period is coming. www.medicalnewstoday.com

Teens Health. All About Periods. www.kidshealth.org